mrubayAvatar border
TS
mrubay
Samsung GALAXY Note 5, Jagoan Baru Phablet Samsung


Samsung secara resmi memperkenalkan Samsung GALAXY Note 5 sebagai perangkat teranyarnya dalam event Samsung Unpacked 2015 pada tanggal 13 Agustus 2015 yang diadakan di Newyork. Perangkat yang digadang – gadang akan menjadi primadona di kalangan smartphone besutan Samsung ini tampil begitu memukau dengan berbagai pembaruan dan kelebihan yang dimilikinya. Samsung GALAXY Note 5 ini adalah generasi kelima dari lini phablet, dengan tetap menggunakan konsep yang tidak jauh berbeda, menggunakan stylus S Pen sebagai media input.

Dalam event tahunan Samsung Unpacked 2015 ini, ada hal yang menarik perlu kita lihat. Ada sejumlah perubahan besar pada fitur yang diterapkan Samsung untuk produk terbaru ini, guna meningkatkan kenyamanan sang pengguna.

Body Berbalut Logam dan Kaca

Dibandingkan dengan pendahulunya, Samsung GALAXY Note 5 ini memiliki tubuh unibody yang dibalut dengan material logam serta kaca, jadi terlihat lebih mewah dan elegan. Hal tersebut juga menambah kesan kokoh pada body Samsung GALAXY Note 5. Dibuat dari material yang jauh lebih berkualitas serta memiliki teknologi fast charging yang dapat mengisi baterai hanya dalam waktu 90 menit.



Perangkat terbaru Samsung ini dibalur dengan warna metalik yang akan memberikan kesan mewah yang dapat menarik banyak perhatian. Selain itu samsung juga menyediakan warna baru yang lebih menarik yaitu silver titanium. Bagian pinggir Samsung GALAXY Note 5 ini dibalut dengan frame logam yang membuatnya makin nyaman di genggam.

Terdapat tombol power serta tombol pengatur volume yang ditempatkan di sisi kanan dan kiri. Kemudian terdapat konektor jack audio 3.5 inci dibagian atas, lalu untuk konektor kabel micro-USB serta pena S Pen terletak dibagian bawah. Layar Samsung GALAXY Note 5 sudah dibekali dengan teknologi layar SUPER AMOLED serta Gorilla Glass generasi ke 4.

S Pen Gaya Baru

Selain perubahan pada material body, Samsung GALAXY Note 5 ini juga memiliki Stylus S Pen yang mengusung gaya baru. S Pen yang terdapat pada Galaxy Note 5 memiliki sebuah daya pegas yang akan mendorong S Pen ke luar jika pengguna menekan S Pen itu kearah dalam. Hal tersebut juga secara otomatis akan mengaktifkan fungsi off-screen writing pada layar smartphone.



Fitur terbaru Samsung GALAXY Note 5 ini memungkinkan pengguna dpaat langsung menulis dilayar tanpa harus membuka pengunci layar pada smartphone. Hasil tulisan yang kita buat akan secara otomatis tersimpan pada aplikasi S Note. Fitur ini pasti sangat membantu buat para pengguna dalam mengerjakan kegiatan sehari hari yang berhubungan dengan tulis menulis.

Air Command menu-650-80

Masih berhubungan dengan S Pen, Samsung turut memberikan pembaruan terhadap menu Air Command untuk penggunaan S Pen dengan menambahkan dua slot kosong yang dapat digunakan untuk meletakkan beberapa shortcut aplikasi. Contohnya apabila pengguna sering memakai aplikasi browser dan kamera, maka shortcut dari aplikasi tersebut bisa turut disertakan dalam menu Air Command sehingga lebih gampang diakses.

Fitur Kamera yang Makin Keren

Kamera menjadi bagian penting para yang mendapatkan perhatian lebih dari Samsung. Hal itu dikarenakan kamera sudah menjadi bagian vital saat ini bagi para pengguna smartphone dalam kehidupan sehari – hari untuk mengabadikan berbagai moment. Samsung GALAXY Note 5 dibekali dengan kamera belakang 16 MP serta kamera depan 5 MP. Kamera ini juga dibekali dengan fitur real-time HDR, phase-detect autofocus, dan optical image stabilizer.



Bukan hanya itu, Samsung turut menyematkan vitur untuk menambah performa pengambilan video menggunakan Samsung GALAXY Note 5, seperti kapabilitas streaming video real-time melalui platform YouTube, video 4K, stabilizer gambar secara digital (VIDS), sampai dengan collage video yang bisa menggabungkan empat klip video dalam satu frame hampir mirip dengan kolase foto.

Spesifikasi Lengkap Samsung GALAXY Note 5

Perangkat terbaru Samsung ini dibekali dengan Exynos 7420 Octa Core serta di dukung dengan RAM sebesar 4GB yang tentunya akan membuat performa Samsung Note 5 ini akan semakin lancar. Namun agak sedikit mengecewakan sebetulnya, karena Samsung GALAXY Note 5 ini hanya dibekali dengan media penyimpanan internal sebesar 32 dan 64 GB. Terbilang kecil jika di bandingkan dengan Samsung Galaxy S6. Menjalankan sistem operasi Android 5.1 Lollipop.

Ditanya masalah daya baterai, Samsung membekali perangkat terbarunya ini dengan baterari berkapasitas 3000 mAh, lebih kecil dari pendahulunya Samsung GALAXY Note 4 dengan baterai sebesar 3220 mAh.

Bagaimana menarik bukan? Buat yang masih penasaran dan pengen dapet informasi lebih serta update paling terkini bisa langsung menuju portal resmi Samsung Unpacked 2015.

Sumber : Indietech - Media Teknologi Terkini dan Gaya Hidup Digital
0
2.7K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan