samsir.alamAvatar border
TS
samsir.alam
NotifyOSD Key Lock Ubuntu
Maaf sebelumnya kalo repost, saya cuma mau berbagi sedikit pengalaman saya tentang notifyOSD, awalnya saya bingung saat sesudah menekan tombol Caps Lock karena ngga ada notifikasi apa-apa, saya pake laptop Acer Aspire 4750, saat menggunakan windows pun laptop ini harus menggunakan aplikasi tambahan seperti launch manager untuk memberikan notif saat setelah tombol caps lock on atau off.



Setelah saya cari-cari referensi dari internet saya menemukan banyak sekali cara dan alternatif untuk membuat sebuah notifikasi saat menekan tombol Caps Lock, seperti menggunakan https://launchpad.net/indicator-keylockdan caranya juga sangat mudah http://askubuntu.com/questions/72001...icator-keylock.

Tapi cara yang saya gunakan bukan seperti yang diatas, saya menggunakan CompizConfig Setting Manager dan file yang berisi script tambahan.
1. Jika belum terinstall CompizConfig Setting Manager, install terlebih dahulu dengan cara mengetikan perintah berikut
Code:
sudo apt-get install compizconfig-settings-manager

pada terminal, setelah selesai buka CCSM.
Pada CCSM. General > Command.
Spoiler for Commands:

Code:
/home/path/.notify/lock_keys caps
/home/path/.notify/lock_keys num
/home/path/.notify/lock_keys scrl

Selanjutnya pada tab Key Bindings.
Spoiler for Key Bindings:

Tekan disable lalu tekan tombol key lock kemudian enter untuk menyudahi.

Penulisan Command dan Key Bindings harus sesuai nomor baris.

2. Script yang diperlukan untuk menampilkan notifikasi
Code:
#!/bin/bash
sleep .2
icon="/usr/share/icons/gnome/scalable/devices/input-keyboard-symbolic.svg"
case $1 in
'scrl')
mask=3
key="Scroll Lock"
;;
'num')
mask=2
key="Num Lock"
;;
'caps')
mask=1
key="Caps Lock"
;;
esac
value=$(xset q | grep "LED mask" | sed -r "s/.*LED mask:\s+[0-9a-fA-F]+([0-9a-fA-F]).*/\1/")
if [ $(( 0x$value & 0x$mask )) == $mask ]
then
output="$key"
output2="On"
else
output="$key"
output2="Off"
fi
notify-send -i $icon "$output" "$output2"


Simpan script diatas dengan menggunakan text editor gedit, simpan dalam direktori yang anda inginkan. Setelah tersimpan klik kanan pada file tersebut kemudian pindah ke tab permissions check Allow Executing As Program.
Spoiler for Allow Executing As Program:
.

Semoga pengalaman saya bisa bermanfaat bagi teman-teman, terima kasih.

Sumber:
https://bbs.archlinux.org/viewtopic.php?id=149346
http://www.webupd8.org/2011/01/get-c...notifyosd.html
Diubah oleh samsir.alam 06-07-2015 00:31
0
936
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan