Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

AdhypatiAvatar border
TS
Adhypati
CABUT SUBSIDI LISTRIK 450VA, PEMERINTAH ALIHKAN KE SUBSIDI ORANG
CABUT SUBSIDI LISTRIK 450VA, PEMERINTAH ALIHKAN KE SUBSIDI ORANG

JAKARTA, KOMPAS.com – Beberapa waktu lalu tersiar kabar bahwa pemerintah berencana
mencabut secara bertahap subsidi listrik untuk
pelanggan rumah tangga dengan daya 450
VoltAmpere (VA) dan 900VA. Setelah harga
listrik untuk pelanggan golongan ini mencapai
keekonomian, benarkah pemerintah tak lagi memberian subsidi? Menteri Koordinator Bidang Perekonomian
Sofyan Djalil mengatakan, pemerintah akan
mengalihkan subsidi listrik dari subsidi harga ke
subsidi orang. Pemerintah akan memberikan
subsidi dengan cara mengisikan deposit ke
rekening pengguna listrik 450VA dan 900VA. “Semua pemilik listrik kan ada nomor
rekeningnya, tinggal masukin saja (subsidi) ke
rekening dia,” kata Sofyan, di Jakarta, Jumat
(19/6/2015). Sofyan optimistis kebijakan subsidi listrik
dengan mekanisme yang baru ini tidak akan
salah sasaran. Sofyan mendukung perubahan
bentuk pemberian subsidi listrik ini, sebab saat
ini subsidi harga membuat tarif listrik untuk
kedua golongan tersebut menjadi murah. Akibatnya, masyarakat menjadi boros dalam
pemakaian daya setrum mulai dari peralatan
elektronik, perlengkapan rumah tangga,
penerangan dan sebagainya. “Selama ini kan dia yang bayar ke rekening PLN.
Tapi sekarang pemerintah kasih ke rekening dia,
supaya orang hemat,” tegas Sofyan. Sebelumnya, Direktur Jenderal Ketenagalistrikan,
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
(ESDM) Jarman menuturkan, alasan dicabutnya
subsidi untuk golongan ini adalah subsidi listrik
tak tepat sasaran. “Kan banyak masyarakat yang rumahnya tiga,
empat, tapi listriknya 900VA,” kata Jarman
ditemui di Garden Party Kementerian ESDM
dengan pengusaha tambang dan migas, Jakarta,
Selasa (16/6/2015). Jarman mengatakan, subsidi untuk 450VA dan
900VA kemungkinan akan dicabut secara
bertahap sampai harga keekonomian. Saat ini,
kata Jarman, tarif keekonomian untuk konsumen
tersebut sebesar Rp 1.500 per KWh. Jarman menuturkan, bisa jadi pencabutan
subsidi dilakukan tiap tiga bulan sekali sampai
menuju harga keekonomian tersebut. Namun,
dia bilang belum memutuskan sampai kapan
subsidi akan ditarik seluruhnya. “Kan kita harus
melihat daya beli masyarakat. Belum tentu 2017 langsung keekonomian,” ucap Jarman.


http://bisniskeuangan.kompas.com/rea....Subsidi.Orang


Semoga provokator disini tdk kecewa dgn berita ini
CABUT SUBSIDI LISTRIK 450VA, PEMERINTAH ALIHKAN KE SUBSIDI ORANG
Diubah oleh Adhypati 19-06-2015 21:34
0
2.3K
36
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan