Musyan6Avatar border
TS
Musyan6
Yuk Jelajahi Kebun Raya di Indonesia....
Hallluuuuw gan & sista di seluruh Indonesia & di dunia emoticon-Big Grin




Back with me Musyan6emoticon-Big Grin
Kali ini ane mau ngeshare info terkini dari Kebun Raya Indonesia gan & sis emoticon-Big Grin
Kita mulai dari sejarah Kebun Raya di Indonesia ya...tapi bantu rate dulu ya gan & sis biar banyak yg baca emoticon-Blue Guy Peace



Tapi sebelum ke sejarah Kebun Raya di Indonesia, tau ngga kenapa kebun raya itu penting untuk ada di Indonesia dan di seluruh dunia?
Gini gan & sis, kebun raya adalah tempat konservasi ex situ (di luar habitat/tempat hidup) tumbuhan-tumbuhan. Jadi tanaman koleksi kebun raya itu diambil dari daerah2 kaya hutan, pesisir, gunung dll, dibawa dan ditanam di areal kebun raya. Tujuannya untuk melestarikan dan menjaga agar tidak punah karena selain ditanam juga dilakukan proses perbanyakan tanaman yang nantinya bisa dikembalikan lagi ke alam atau pun ke habitat aslinya (untuk tumbuhan yang dinyatakan punah di alam/extinc in wild).
Terus apa sih bedanya kebun raya sama taman nasional atau kebun lainnya? Kebun raya / botanic gardens punya aturan khusus nih gan & sist... di kebun raya setiap tanaman harus punya identitas, koleksi tanamannya dipasangin ktp gan & sist....
Spoiler for koleksi kebun raya pake ktp/pal nama:


Setiap tanaman koleksi dicatat dari mana asalnya, kapan diambilnya, siapa yang mengambilnya, ketinggian tempat hidup di habitat aslinya, tanggal ditanam, tanggal berbunga, berbuah dsb, KOMPLET.... emoticon-Blue Guy Peacekenapa perlu ada identitas? karena tanaman di kebun raya didatangkan dari berbagai daerah dan kalau terjadi apa2 misal berhama, gampang ditelitinya...karena koleksi tanaman kebun raya juga dijadikan sampel buat banyak penelitian....jadi sebagus apa pun atau selangka apapun tanaman kalo ga ada identitasnya ga bisa jadi koleksi kebun raya.... emoticon-I Love Indonesia (S)

Terus kenapa penting ada kebun raya? karena habitat alami tumbuhan punya potensi kerusakan yang besar, kemungkinan ada penjarahan, pembalakan, ilegal logging dll, tapi kalo di kebun raya ga bisa sembarang orang nebang tanaman, karena ada undang2nya...tanaman di kebun raya sangat dilindungi dan dinilai sebagai aset negara emoticon-I Love Indonesia (S) bisa dibilang kebun raya adalah benteng terahir untuk penyelamatan lingkungan emoticon-Blue Guy Peace

Nah balik ke janji ane untuk mengenalkan seluruh kebun raya yang ada di Indonesia nih....kita mulai dari sejarah kebun raya pertama di Indonesia....

Kebun raya di Indonesia udah ada dari tanggal18 Mei 1817. Kebun Raya pertama di Indonesia adalah Kebun Raya Bogor (Fanpage: https://www.facebook.com/KebunRayaBo...orLIPI?fref=ts) Kebun Raya Bogor didirikan oleh Prof. Caspar George Carl Reinwardt, ahli botani berkebangsaan Jerman, awalnya Kebun Raya Bogor namanya belum Kebun Raya Bogor tapi dikenal dengan nama ’s Lands Plantentuin te Buitenzorg. Kebun Raya Bogor awalnya didirikan sebagai kebun percobaan bagi tanaman perkebunan yang akan diperkenalkan di Hindia Belanda. Namun pada perkembangannya pendirian Kebun Raya Bogor bisa dikatakan mengawali perkembangan ilmu pengetahuan di Indonesia dan sebagai wadah bagi ilmuwan terutama bidang botani di Indonesia secara terorganisasi pada zaman itu (1880 - 1905).

Spoiler for Kebun Raya Bogor-Taman Meksiko:


Kebun Raya ke-2 Didirikan pada tanggal 11 April 1852 oleh Johannes Ellias Teijsmann, kurator Kebun Raya Bogor, dengan nama Bergtuin te Tjibodas (Kebun Pegunungan Cibodas). Pada awalnya dimaksudkan sebagai tempat aklimatisasi jenis-jenis tumbuhan asal luar negeri yang mempunyai nilai penting dan ekonomi yang tinggi, salah satunya adalah Pohon Kina (Cinchona calisaya).

Lalu Kebun Raya yang selanjutnya dibangun adalah Kebun Raya Purwodadi. Kebun Raya Purwodadi yang juga dikenal dengan nama Hortus Ilkim Kering Purwodadi didirikan pada tanggal 30 Januari 1941 oleh Dr. L.G.M. Baas Becking. Kebun Raya Purwodadi memiliki tugas dan fungsi mengkoleksi tumbuhan yang hidup di dataran rendah kering.

Spoiler for KR-Cibodas:


Spoiler for KR-Purwodadi:


Kebun Raya ke-4 terletak di Bedugul, Bali. Berawal dari gagasan Prof. Ir. Kusnoto Setyodiwiryo, Direktur Lembaga Pusat Penyelidikan Alam yang merangkap sebagai Kepala Kebun Raya Indonesia, dan I Made Taman, Kepala Lembaga Pelestarian dan Pengawetan Alam saat itu yang berkeinginan untuk mendirikan cabang Kebun Raya di luar Jawa. Pendekatan kepada Pemda Bali dimulai tahun 1955, hingga akhirnya pada tahun 1958 pejabat yang berwenang di Bali secara resmi menawarkan kepada Lembaga Pusat Penyelidikan Alam untuk mendirikan Kebun Raya di Bali. Jadi Kebun Raya Eka Karya Bali ini merupakan Kebun Raya pertama yang didirikan warga pribumi makanya dinamai EKA KARYAemoticon-I Love Indonesia

Spoiler for KR- Eka Karya Bali:


Keempat kebun raya diatas (Bogor, Cibodas, Purwodadi & Bali) ada di bawahLIPI Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia. Nah perkembangan terbarunya, seiring dengan dikeluarkannya UU N0. 5 tahun 1994 juga tercantum dalam agenda 21 Indonesia tahun 1996, yang diikuti dengan himbauan dari Menteri Riset dan Teknologi kepada gubernur-gubernur di Indonesia untuk mendirikan Kebun Raya Daerah di setiap provinsi di Indonesia. Sampai saat ini tercatat sebanyak 1 kebun raya baru di bawah LIPI yaitu Kebun Raya Cibinong-Ecopark di Kabupaten Bogor, juga 22 Kebun Raya Daerah yang tersebar di seluruh Indonesia. Kebun-kebun raya daerah ini berada di bawah pengelolaan Kementrian Pekerjaan Umum dan Pemda setempat.
NOTE: Info terbaru udah ada 10 usalan baru ke LIPI untuk pembangunan KR Daerah selanjutnya emoticon-I Love Indonesia (S)

Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Update:
Karena ternyata jadi HT n ane ngga nyadar, jadi ane mulai balesin komennya sekarang ya gan, makasih tambahan n koreksi juga cendolnya emoticon-Malu (S)
Diubah oleh Musyan6 30-09-2015 00:08
0
39.1K
213
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan