bdyakinAvatar border
TS
bdyakin
TALK FUSION - MLM apa MONEY GAME apa PENIPUAN
Minggu lalu saya ditelp teman lama, setelah basa basi dia undang saya untuk bertemu, untuk urusan bisnis karena salah satu familynya mendapat proyek yang berkaitan dengan kompetensi yang saya miliki. Saya tidak sempat lagi konfirmasi ttg rencana isi pembicaraan, namun saya sempat sms kalau tidak akan datang kalau urusananya bisnis MLM, dan dijawab TIDAK. >>>>(BOHONG #1)

Setelah bertemu ditempat yang cukup representative di waktu yang dijanjikan, singkat kata ternyata saya dipresentasikan ttg Produk TALK FUSION dan Model Bisnis MLMnya yang "menjanjikan" pendapatan Milyaran Rupiah hanya dalam setahun dengan "hanya" merekrut 2 (dua) orang, kiri-kanan (Bisnis Model Piramida). >>>>>(BOHONGnya ketahuan #2).

Bagi orang awam presentasinya pasti sangat meyakinkan karena disampaikan oleh 2 (orang) wanita yang cerdas dengan penampilan menarik, seorang mengaku Kepala Kantor Pajak, seorang lagi sudah 15 tahun berkarir dibidang pemasaran produk financial. Mereka menyatakan bisnis ini menjanjikan financial freedom lebih cepat,

Sebenarnya saya tidak punya banyak waktu akhir minggu itu, karena akan menjenguk Ibu yang beberapa waktu tidak sempat saya jenguk di tempat Kakak , namun saya ingin tahu mengenai BISNIS ini, membuat review dan mencegah orang lain terjebak pada bisnis yang sama. Setelah sekitar 90 menit mereka mempresentasikan TALK FUSION hampir tanpa jeda bernapas...he..... saya memberikan beberapa pertanyaan dan pernyataan kepada mereka :
1. Apakah Bisnis ini terdaftar di Otoritas terkait : BKPM, Kementrian Perdaganagan atau OJK (Otoritas Jasa Keuangan), dan menjadi Anggota APLI (Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia). APLI (http://www.apli.or.id/) menyaring anggota dan mereview model bisnis Anggotanya setiap tahun, untuk melindungi kepentingan bisnis mereka sekaligus melindungi kepentingan konsumen……
Jawabannya : TIDAK, karena ini bisnis Direct Marketing Online, sehingga tidak harus terdaftar, seperti juga FaceBook, Twitter, BIS (Black Berry Service) & Google yang bisnisnya tidak terdaftar di Indonesia. >>>>> (Bisnis nggak ngerti aturan #3)
Argumen saya : Bisnis ini harus terdaftar, sesuai UU dan Regulasi Perdagangan - UU Perlidungan Konsumen, serta untuk melindungi kepentingan konsumennya di Indonesia. Jadi menurut saya TALK FUSION ILLEGAL. >>>>> (Kalau illegal, bila terjadi resiko bisnis atau pelayanan yang tidak sesuai bagaimana perlindungannya....)

2. Produk yang dijual (Aplikasi Komunikasi berbasis Video) banyak sekali substitusinya, dan tidak berbayar. Trend bisnis aplikasi internet saat ini, developer menyediakan Aplikasi dengan gratis, dan pengguna juga semakin cenderung menggunakan aplikasi gratis, kecuali untuk kepentingan bisnis atau tidak ada substitusinya (gratisan) nya. Sementara yang dijual adalah (semacam) aplikasi yang sangat mahal setara Rp. 3,2 juta sampai Rp. 22,5 juta dan dikenakan biaya bulanan sampai Rp. 400 ribu...di Indonesia segmen pasar apa yang benar2 memerlukan produk aplikasi dan layanan TALK FUSION ini....

Jawab : Benar, banyak produk sejenis dan tidak berbayar, konsekwensinya pengguna tidak mendapat profit sharing. Sudah banyak perusahaan yang menggunakan, termasuk lembaga Pemerintah, ITS 10 Nopember Surabaya, Pemkot DKI Jaya - Jakarta Barat, dan Walikota Bandung Ridwan Kamil, bahkan sampai Istana Presiden, dibuktikan dengan foto-foto. >>>> (Kayaknya overclaim deh.....)

3. Bisnis ini adalah MONEY GAME, dan bukan sekedar MLM, karena menggunakan sistim piramida (kanan - kiri) dan mensyaratkan biaya bergabung (Joining Fee) dan biaya bulanan yang sangat tinggi (US$ 250 - 750 - 1499) Ref : http://talkfusion.com/en/pricing/. Dengan biaya setinggi ini Konsumen akan dirugikan bila tidak puas atau merasa tidak dapat manfaat yang sepadan dari produknya, dan cenderung mengembalikan investasi (berupa joining fee dan biaya bulanan) dengan merekrut orang lain untuk membeli produk yang sama. Dan inilah yang mungkin sebenarnya dirancang oleh Principal, agar pembeli produk merekrut orang lain untuk mengembalikan investasinya....dan terutama tergiur oleh pendapatan dari rekruitmen
Jawab : Ini bukan MONEY GAME, kalau money game tidak akan terdaftar di US DSA (Direct Selling Association). >>>>(Ngeles.com)

Pertemuan berakhir, mereka dengan sedikit emosi meminta saya untuk belajar lagi tentang bisnis MLM dan tidak mudah menjudge TALK FUSION sebagai Money Game.
++++++++++++++

Belakangan dari sebuah ulasan di Blog, ternyata bahwa TALK FUSION memang tidak terdaftar sebagai bisnis yang legal di Indonesia, dan menjadi pengawasan OJK (Otoritas Jasa Keuangan).
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2014/11/10/095051726/Ini.262.Perusahaan.Investasi.yang.Tak.Mempunyai.Izin.OJK
Lihat No. 95 : MLM Talk Fusion Investasi Uang, sejenis MLM berupa koin emas >>>> harus nya Aplikasi Video Komunikasi
++++++++++++++

Saya 100% setuju dengan ulasan tentang TALK FUSION dalam tulisan ini :
(1) http://orangorangan.com/review-mengenai-talkfusion-indonesia/
(2) http://ekonomi.kompasiana.com/bisnis/2013/11/18/hati-hati-dengan-bisnis-talkfusion-610472.html
++++++++++++++
Kesimpulan saya :
1. SARAN : Beli Produk TALK FUSION hanya kalau anda merasa membutuhkan dan sadar akan manfaatnya. Di Indonesia hanya segelintir orang yang benar2 mau membelanjakan uangnya hanya untuk sebuah aplikasi yang sebenarnya ada gratisannya, dengan nilai Rp. 3,25 juta sampai Rp 22,5 jt dengan biaya bulanan sampai Rp. 400ribu

2. Saya tetap sepakat bahwa model bisnis MLM (Multi Level Marketing) / Direct Marketing adalah salah satu model bisnis yang menarik, asal dijalankan dengan jujur, produknya bermanfaat dan berkualitas serta benar2 dibutuhkan konsumennya. Konsumen membeli dan ikut memasarkan produk/jasa karena merasakan manfaat dan kwalitasnya, bukan karena terjebak untuk mengembalikan investasinya atau iming2 pendapatan yang luar biasa.

3. WASPADALAH dengan model Bisnis TALK FUSION dan sejenisnya yang kini marak di tanah air..... jangan sampai Devisa kita terkuras (bayar harus pakai US Dolar) untuk hal2 yang tidak bermanfaat atau mengejar mimpi disiang bolong....menurut saya bisnis TALK FUSION ini mirip pola Ponzi yang hanya menyedot uang dari para anggotanya tanpa memberikan manfaat yang setara untuk jasa atau produk yang dijualnya….
+++++++++++++
Share bila anda setuju.....
0
74.9K
55
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan