juraganpalenAvatar border
TS
juraganpalen
arti kata-kata yang sering diucapin sama cewek buat cowoknya.yuk disimak gan!
hi agan-agan, ane mau ngasih arti nih kata yang sering di ucapin sama cewek buat cowok nya.simak yuk:

1. Terserah !
Taukah kalian dibalik kata terserahnya cewek banyak mengandung arti misalnya adalah ketika si cewek sudah lelah ngadepin sikap cowoknya , cewek bakalan bilang terserah ! atau ketika cewek sedang ingin diperhatikan ketika cowoknya sedang sibuk , ya kata terserah kadang suka memicu pertengkaran , karena si cowoknya tak paham kata terserah yang diberikan ceweknya ! seharusnya ketika cewek bilang terserah kalian tanya baik baik apa dia benar benar ikhlas atau justru mereka tidak suka apa yang mau cowoknya lakuin.

2. Aku, gapapa kok !
Ini nih yang sering cewek ucapkan ketika ditanya sama cowoknya dan hampir semua cowok percaya arti kata gapapa nya itu padahal ketika cewek bilang Aku, gapapa kok ! dia sedang mempunyai masalah alias ada apa apa !
Nih buat para cowok seharusnya ketika cewek kalian bilang seperti itu kalian bicara baik baik atau merayu supaya ceweknya berbagi cerita apa masalahnya kalo dia tetep ga mau cerita juga kalian harusnya ngehibur ceweknya bukan malah cuek aja !

3. “Kamu Emang Nggak Pernah Ngerti!”
Kalau pacarmu sudah mengeluarkan kata-kata ini, tandanya dia udah bingung harus ngapain lagi biar kamu ngerti. Dia sudah lelah menjelaskan keinginannya padamu. Tapi, rasa sayangnya kepadamu membuat dia masih ingin bertahan.
Saat perempuan merasa prianya tidak bisa mengerti dirinya, dia akan memilih diam. Tapi dalam hati dia berharap kalau kamu akan menanyakan apa yang dia mau. Dan berusaha memenuhi keinginannya itu. Kalau dibilang nggak ngerti jangan langsung menutup diri dan nggak mau ngerti sama sekali, ya. Tunjukkan bahwa kamu punya niat untuk memahami jalan pikirannya. Ini akan membuat dia lebih tenang.

4. “Iya, sih. TAPI…”
Kata “tapi” adalah tanda bahwa semua tidak baik-baik saja bagi wanita. Kalau dia puas dengan keadaan yang sedang dihadapi, pasanganmu nggak akan mengeluarkan kata ini.


5. “Udah lah, aku capek!”

Pikiran cowok: “Baiklah, mungkin dia lelah. Diemin dulu aja”
Yang diharapkan cewek: ditanya ada masalah apa dan diajak ngobrol.

Saat pasanganmu bilang dia capek, bukan pijat atau berendam air hangat yang dia butuhkan. Melainkan perhatian dan usahamu. Cewek diciptakan tidak untuk menyelesaikan masalahnya dalam gua. Mereka adalah makhluk yang berpikir sambil bicara.
Jika kamu mendiamkan pasanganmu selepas dia bilang kalau dia lelah dengan hubungan kalian, dia akan merasa kalau kamu nggak ingin berusaha untuk memperbaiki keadaan. Walau belum tahu harus berbuat apa, paling nggak ajaklah dia ngobrol. Dengan didengar cewek akan merasa diperhatikan.

6. “Kamu gak usaha”
Kalimat ini kerap keluar kalau kalian menemui perbedaan pendapat yang menimbulkan pertengkaran. Sebagai cowok, kadang kamu bingung nggak sih menanggapi “tuduhan” bahwa kamu nggak berusaha? Padahal kamu juga berjuang sama kerasnya buat hubungan kalian.
Yang dimaksud cewek saat dia mengatakan pasangannya kurang berusaha adalah:

“Aku merasa aku yang lebih banyak berkorban. Kamu nggak berusaha sekuat aku. Artinya, aku masih pengen ada di hubungan ini”

Dia tidak sedang bermaksud menyudutkanmu. Justru dia ingin kamu sadar bahwa walaupun berat, dia nggak keberatan berkorban buat orang yang disayang. Sebelum menjelaskan bahwa kamu juga berjuang, ucapkan dulu terima kasih atas usahanya.

7.“Jangan Hubungin Aku Dulu”
Biasanya kata-kata ini keluar setelah pertengkaran. Cewek pengen terlihat kuat dan butuh waktu sampai dia bisa berkomunikasi kembali. Padahal maksud sebenarnya:

“KAMU yang salah. Jadi KAMU harus hubungi aku duluan”


8. “Kamu Nggak Pernah Cerita, Gimana Aku Mau Ngerti?”

Pikiran cowok: “Yakali semua aku harus cerita?”
Maksud cewek: “Aku merasa jadi orang luar, bukan orang yang penting di hidupmu kalau kamu nggak cerita”

9. “Kamu Kemana Aja, Sih?!”
Enggak, dia gak mau dengar laporan perjalananmu hari ini. Dia nggak perlu dijelaskan dengan rinci apa saja yang sudah kamu lakukan seharian. Saat pacarmu ngomel seperti ini, tandanya dia marah karena gak kamu hubungi. Bisa juga berarti dia kangen padamu yang nggak menyapanya seharian.

10. Diam Seribu Bahasa
Ini nih yang paling ngeri dari semuanya. Kalau cewek udah pasang aksi diam, maka dunia gonjang-ganjing. Saat cewek diam berarti dia sedang berusaha menunjukkan sikapnya terhadap sesuatu dengan tegas. Dia pengen kamu tahu kalau dia benar-benar serius. Jika kamu tidak lagi ingin tersiksa atas aksi diam ini, lebih baik segeralah mengalah dan minta maaf.


Mungkin Segitu dulu ya info dari aku emoticon-Salaman
Semoga kalian bisa lebih paham dan mengerti lagi sama cewek emoticon-Cool
Selamat Berjuang Naklukin Cewek emoticon-2 Jempol
0
9.1K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan