abdulrozak23Avatar border
TS
abdulrozak23
Tips suskses Berjualan di Forum
Perkembangan media pemasaran online saat ini begitu banyak. Mulai dari toko online, sosial media, marketplace, dan beberapa forum yang biasa dijadikan sebagai tempat diskusi, juga bisa dimanfaatkan untuk melakukan jual beli. Kalau Anda disuruh memilih tempat berjualan yang paling efektif untuk memasarkan produk, apa jawaban Anda? Sudah pasti jawaban Anda akan berbeda-beda. Ada yang lebih nyaman menggunakan media sosial karena mungkin lebih mudah dan murah, ada yang ingin lebih terlihat professional maka membuat sebuah toko online sendiri, ada yang ingin berjualan dengan memanfaatkan komunikasinya maka memilih forum sebagai tempat lapaknya. Atau mungkin ada sebagian yang lebih memilih untuk menjual prduknya pada situs marketplace, karena mungkin dirasa lebih mudah dan aman. Namun jika dari beberapa pilhan media pemasaran internet diatas yang menurut Anda forum adalah tempat Jual Beli yang lebih baik, dibawah ini ada beberapa tips sukses yang bisa Anda lakukan nantinya ketika menjual produk-produk Anda pada forum jual beli online.

1. Baca peraturan forum

Sebelum memulai berjualan pada sebuah forum jual beli online. Ataupun pada situs-situs forum lainnya. Pastikan ada yang namanya T.O.S. Dimana itu adalah semacam peraturan bagi seluruh member yang harus dipatuhi. Berisi aturan-aturan terkait tata cara melakukan posting yang baik dan benar. Jangan pernah melewatkannya.

2. Tentukan thread sesuai produk

Kesalahan fatal bagi sebagian member forum adalah salah melakukan posting pada thread yang tidak sesuai. Jika produk Anda ingin terus tampil pada sebuah forum jual beli, maka postinglah produk Anda sesuai dengan kategori yang tepat. Jangan sekali-kali salah memposting pada thread yang bukan tempatnya. Karena banyak admin atau moderator forum tidak mengingatkan terlebih dahulu kepada membernya, jika melakukan kesalahan posting, biasanya post pada tempat yang salah akan di delete langsung oleh admin forum tanpa pemberitahuan sebelumnya.

3. Tampilkan detail produk

Berkaitan dengan penulisan deskripsi produk, foto, dan juga mungkin beberapa testimonial dari pelanggan Anda yang pernah membeli, sepertinya perlu Anda tampilkan semuanya pada satu thread yang Anda buat tersebut. Terutama mengenai foto produk, gambar harus jelas dan tidak terkesan menutup-nutupi jika ada cacat produk tampilkan saja, tak perlu takut jika produk Anda tidak terjual. Terkadang pembeli biasanya lebih yakin terhadap penjual yang mendiskripsikan produk apa adanya, daripada menampilkan produk dengan kondisi yang tidak sebenarnya. (catatan jika Anda menjual produk second)

4. Tampilkan data informasi Anda
Jangan lupa cantumkan data diri Anda. Tidak perlu menampilkan informasi secara keseluruhan. Hanya cukup menampilkan informasi seperti nomor telepon, nama toko (jika ada), alamat agar lebih meyakinkan pembeli, dan beberapa kontak chat yang Anda miliki. Tujuannya apa, untuk memudahkan komunikasi Anda dengan pembeli nantinya.

5. Lakukan update produk secara berkala

Jika Anda melakukan posting secara berkala, atau melakukan update post. Maka ini akan membuat pengunjung forum bisa melihat aktifitas Anda. Aktifitas semacam ini sangat memungkinkan untuk menjaring pembeli. Semakin Anda sering beraktifitas pada forum, semakin terlihat baik juga reputasi Anda. Satu hal yang terpenting jika produk Anda sudah terjual maka segera update thread Anda bahwa produk tersebut telah terjual, ini dilakukan agar Anda tidak terus menerima pertanyaan terkait produk yang Anda jual tersebut.

6. Meningkatkan reputasi

Kunci sukses melakukan penjualan, khususnya secara online adalah terkait dengan reputasi dari seorang penjual itu sendiri. Sekali saja melakukan kebohongan maka selamanya itu akan ter-record di internet. Dan jika reputasi Anda jelek maka akan sangat sulit untuk memperbaikinya. Lalu bagaimana jika ingin reputasi terlihat baik? Pada sebuah forum, untuk meningkatkan reputasi user (penjual) Anda bisa melakukan update konten yang bermanfaat untuk user lainnya secara berkala. Semakin banyak konten positif yang Anda sebarkan dan bermanfaat bagi user lain, maka reputasi Anda juga otomatis akan meningkat.

Tips Sukses Berjualan di Forum Jual Beli

Jual Beli
Diubah oleh abdulrozak23 08-10-2017 10:22
0
1.4K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan