jemsamAvatar border
TS
jemsam
Investasi di koperasi dengan return 14% p.a. tips perhitungannya.
Gan ane mau berbagi cerita n pengalaman ane dalam investasikan keuangan ane gan. Ane ambilnya di koperasi / Credit Union (CU). kenapa ane ambilnya di koperasi / Credit Union? yang jelas menguntungkan gan dengan resiko yang kecil bahkan tidak ada dan return yang lumayan lah 14 % p.a daripada deposito di bank manapun, untuk itu kita harus bangga gan punya koperasi yang diluar ga punya. Berikut rincian nya gan :
Anggota baru harus menyetor awal :

1. Uang pangkal : Rp. 20.000
2. Simpanan Pokok Rp. 1.000.000 awal masuk : Rp. 50.000
3. Simpanan Wajib : Rp. 20.000
4. SINERA (Awal masuk) : Rp. 50.000
5. iuran gedung, Rp. 200.000 Awal Masuk : Rp. 50.000
6. Solidaritas duka (pertahun) : Rp. 50.000
7. solidaritas kesehatan duka (pertahun) : Rp. 10.000
7. Dana kontribusi Pendidikan : RP. 50.000
JUMLAH : Rp. 300.000

Produk Unggulan Koperasi / Credit Union yaitu SINERA (Simpanan geNErasi sejahteRA)
- Sinera bisa menjadi jaminan pinjaman jika meminjam dan tidak boleh ditarik selama menjadi jaminan
- Setoran maksimum (paling besar) SINERA perbulan adalah Rp.25.000.000 (dua puluh lima juta)
- Kecuali SINERA dalam bentuk pinjaman Tara maka dapat lebih dari Rp.25.000.000 namun angsuran pinjaman maksimum Rp. 25.000.000 per bulan
- Balas jasa Simpanan/ bunga SINERA dapat ditarik setiap bulan jika minimal simpanan sinera mencapai Rp. 100.000.000 (seratus juta) disebut saldo besar
-Ketentuan SINERA adalah :
a. Saldo awal dan minimal SINERA adalah Rp. 50.000 (lima puluh ribu)
b. Saldo besar SINERA adalah Rp. 100.000.000 (seratus juta)
c. setoran minimum SINERA Rp. 20.000 (dua puluh ribu) per bulan
d. Balas Jasa SINERA dibukukan perbulan dengan ketentuan sbb :
d.1. Jika ada penarikan maka BJS sebesar 3% p.a pada bulan
bersangkutan
d.2. Jika tidak ada penarikan maupun setoran kurang dari setoran
minimum maka BJS 7% p.a. pada bulan bersangkutan.
d.3. jika tidak ada penarikan namun setoran kurang dari setoran
minimum maka BJS 7% p.a. pada bulan bersangkutan
d.4. jika tidak ada penarikan namun setoran lebih dari atau sama
dengan setoran minimum maka BJS 14% p.a. pada bulan
bersangkutan
d.5. jika saldo terendah bulan bersangkutan lebih dari atau sama
dengan saldo terbesar meski ada penarikan tidak ada setoran
setoran maka BJS 7% p.a.

berikut penjelasan dari angka – angka nya gan :

Ane ikut SINERA ane punya uang Rp. 100juta simpanan awal ane Rp. 25juta, trus ane setoran tiap bulan 25juta dari setoran maksimal gan jadi ga boleh lebih dari 25juta... jadi selama 4 bulan ane punya simpanan di SINERA RP.100juta gan. Ingat tanpa penarikan gan. Jadi ane terima dari balas jasa SINERA tsb. 14 % p.a.

Rp. 100.000.000 X 14 : 100 = 14.000.000 pertahun jadi perbulan nya :
Rp 14.000.000 : 12 = 1.166.666 perbulan bunga inilah yang saya tarik tiap bulan gan.

Ini cara ane selanjutnya gan untuk menambah simpanan ane di SINERA dengan cara Pinjam/kredit uang 100juta di TARA (jenis Pinjaman) kemudian masukan ke simpanan SINERA ane.

Jasa pinjaman di credit union

PINJAMAN TARA
1. Pinjaman Tara diberikan kepada anggota yang ingin memperbesar simpanan : SINERA, Lepo & Alud
2. jasa pinjaman untuk tara ke SINERA adalah 1,92 % Menurun ( atau sesuai tujuan pinjaman 8% p.a.) dari sisa pinjaman
3.biaya jasa pelayanan 1 % dari saldo pinjaman yang dicairkan dan Materai dibayar tunai
4.Angsuran pokok pinjaman TARA 1% minimal sesuai perjanjian dan maksimal Rp. 25 juta perbulan
5. besaran jumlah pinjaman sesuai dengan kemampuan mencicil
6. lama masa pengembalian maksimal 60 bulan
7. pelunasan sebelum berakhir perjanjian tidak di kenakan pinalti.

Perhitungan ane gan setelah ane pinjaman TARA untuk menambah Simpanan SINERA sbb :

Pinjaman uang Rp. 100.000.000 X 1 : 100 = Rp. 1.000.000 jadi nilai bersih yang ane pinjam dari Rp. 100juta adalah Rp. 99 juta.
Bunga pinjaman 1.92% : Rp. 100.000.000 X 1.92 : 100 = 1.920.000
Angsuran ane perbulan minimal Rp. 2juta sesuai dengan keuangan ane gan.
Jadi, ane bayar angsuran di bulan pertama Rp.3.920.000 dari ditambah bunga. Dst nya bulan selanjutnya bunganya menurun sesuai saldo hutang kita.

Jadi, Simpanan SINERA ane gan skrg Rp.100 + bunga 14% = Rp. 114juta
Ditambah pinjaman Tara ane simpan di SINERA : Rp. 99 juta + 114 juta = 213 juta emoticon-Shakehand2

Hasil yang ane dapat dari Simpnanan SINERA : Rp. 213juta x 14 : 100 = 29.820.00. pertahun dst... jadi untuk perbulan nya 29.820.000 ; 12 bulan = 2.485.000 perbulan.
Dengan mengambil balas jasa SINERA yang Rp. 2.485.000 pemasukan perbulan ane

Sedangkan pengeluaran ane perbulan dengan angsuran : Rp. 3.920.000 pengeluaran perbulan dengan bunga menurun sesuai saldo utang.

Jadi, 2.485.000 – 3.920.000 = -1.435.000 inilah yang ane tambah untuk bayar angsuran cicilan dengan bunga yang menurun tsb.

Gimana gan lebih menguntungkan bukan untuk investasikan uang kita di credit union tsb. atau agan mastah ada masukan buat perhitungan ane. thanks
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Kiss emoticon-Kiss
Diubah oleh jemsam 01-11-2014 08:27
0
4.1K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan