Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

denzooAvatar border
TS
denzoo
Yang punya usaha RM Padang, karyawan atau mantan karyawan RM Padang, MASUK!!!
Assalamu'alaikum gan... sebenarnya saya mau nanya-nanya soal sistem penggajian karyawan di RM Padang yang saya dengar beberapa RM Padang menerapkan penggajian dengan sistem bagi hasil atau ada yg menyebut dgn sistem penggajian syariah. Saya sangat tertarik mengetahui lebih jauh tentang sistem penggajian ini.

Sebelumnya saya berinfo dulu, bahwa saat ini saya sedang menjalankan usaha kuliner kelas warung/kios dengan 2 jenis menu (non masakan Padang) dengan 4 karyawan. Terbersit niat di kepala saya untuk menerapkan sistem penggajian ala manajemen RM Padang ini. Tentunya jika semua karyawan saya berkenan dan telah saya pahami ilmunya.

Agan-agan yang punya RM Padang, bekerja atau pernah bekerja di RM Padang dan mengerti sistem penggajian ala syariah ini mohon kiranya berkenan membagi ilmunya secara detail di sini dengan memberi contoh penerapannya. Insyaa Allah, ilmu yang dibagikan akan menjadi ladang amal buat agan dan membawa barokah bagi kita semua yang tercerahkan dan terinspirasi. Amiin.

Saya yakin setiap manajemen mungkin punya skema pembagian hasil berbeda-beda. Marilah kita share di sini. Terutama mengenai istilah "mato", bagaimana cara menetapkan satuan mato ini secara adil dengan mempertimbangkan beban kerja dan masa pengabdian karyawan yang berbeda-beda. Konon yang saya dengar dilakukan per 100 hari, lalu apakah ada insentif lain yang diterima rutin setiap bulan? Umumnya kan terima gaji setiap bulan ya? Dan berdasarkan pengalaman agan sekalian, apakah sistem ini ada kelemahan dan bagaimana meminimalisir resikonya?

Kiranya ada yang berbaik hati mau memberikan contoh bagaimana mengaplikasikan sistem penggajian syariahnya untuk warung saya ini, berikut kondisinya;

- Karyawan 1, hanya bertugas belanja ke pasar saja setiap harinya.

- Karyawan 2, bertugas menyiapkan semua bumbu & bahan makanan sampai siap jual dan setelah itu ikut menjaga warung. Ini yang peling berat bebannya krn mulai kerja dari jam 3 pagi.

- Karyawan 3 & 4 bertugas beberes dan menyiapkan warung dipagi hari sampai siap buka mulai jam 7 pagi, termasuk ikut menyiapkan aksesoris menu seperti goreng kerupuk, tempe, telor dll.

- Terakhir, saya sendiri sbg owner ikut masak 1 menu masakan, dan tidak selalu ada di warung. Hanya sesekali kontrol saja. Kasir pun saya percayakan kepada karyawan, saya tinggal liat laporannya aja tiap 2-3 hari sekali.

Mengenai siapa yang mencuci piring, menyiapkan makanan dan minuman, mengantar sajian, dikerjakan keroyokan. Artinya siapa saja bisa, tidak ada penugasan khusus. Mengenai tempat tinggal, transport dan makan semua ditanggung owner.

Demikian kondisi warung saya sekarang, semoga kiranya ada yang berbaik hati mau memberikan contoh bagaimana mengaplikasikan sistem penggajian syariahnya.

Terima kasih dan wassalam..
Diubah oleh denzoo 15-09-2014 01:06
nona212Avatar border
nona212 memberi reputasi
1
1.1K
2
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan