Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kemproh007Avatar border
TS
kemproh007
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
Haloo Agan-aganwati traveler dan pecinta kuliner, Kali ini ane mau menceritaakan perjalanan singkat ane ke Batang yang diselingi Wisata Kuliner di daerah tersebut + Semarang

Tgl 29 Agustus kemaren ane dapet perintah dari kantor pusat untuk meeting ke Comal, Pemalang. Karena meetingnya pagi dan selesai jam 10:30, ane memutuskan untuk mengajak bini & anak ane ikut ke Comal. Jadi pulangnya bisa mampir jalan2 sebentar. setelah sempet bingung mau mampir wisata kemana, akhirnya ane pilih Pantai Sigandu & Taman Safari Batang

Perjalanan dimulai dari rumah ane di Semarang pukul 6 pagi bertiga (ane, isteri & anak ane yang berumur 18 bulan), ane pake gerobak roda empat gan emoticon-Ngacir2
dalam perjalanan perut ane agak mulai keroncongan, setelah diskusi singkat sama isteri, dipilihlah SATE SUBALI sebagai persinggahan pertama kami di pagi itu. jarak Sate Subali dari Semarang kurang lebih 1,5-2 jam perjalanan. Jam 7:40an ane sudah memarkirkan si gerobak di depan rumah makan yang terkenal dengan sebutan si RAJA SATE tersebut.
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
Menu yang ane pesen 1 porsi sate sapi hotplate, 2 nasgor kambing, 2 teh manis panas, 1 wedang jahe, 1 sop ayam+nasi putih untuk si kecil.. Total pengeluaran kurang lebih Rp 85.000,-
Menurut ane Sate Subali ini memang enak, dagingnya cukup empuk, begitupun dengan sop ayamnya. Recomended banget buat agan2 yg lagi travel di Jalur Pantura Batang..


Setelah perut cukup terisi kami mulai melanjutkan perjalanan untuk ke tempat ane meeting. Sebenernya pengen mampir makan Tauto di Pekalongan, cuma karena waktu sudah mepet jadi kita membatalkan jadwal Kuliner tersebut. jam 9 sampai jam 10an ane meeting, lalu selesailah tugas ane hari itu, dan ane ajak keluarga kecil ane jalan2 ke Pantai sigandu Batang & Taman Safari Batang yang merupakan 1 area. Jarak dari Comal ke Pantai Sigandu memakan waktu sekitar 40 menitan. Jangan malu-malu bertanya gan kepada orang setempat untuk menanyakan lokasi pantainya. Kalo buat ane cukup sulit & ribet mencapai pantai tersebut. Selain Jalanan yg agak sempit, kondisi jalanan juga jelek. Kontur tanahnya naik turun, becek & berbatu.

di Comal gan, macet karena jembatan belum rampung
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner

Jam setengah 12an lebih, ane tiba di Obyek Wisata Pantai Sigandu & Taman Safari Batang
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner

ini bini & anak ane gan emoticon-Kiss
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner

Pantainya sepi gan, kondisinya juga menyedihkan. Pasir2 di pantainya habis dimakan ombak gan. emoticon-Berduka (S) dan ketika menuju taman safari Batang yang hanya berjarak 200 meter, kita harus berjalan kaki diatas batu2an yang bikin kaki bini ane lecet2 kena batu emoticon-Mewek
Tidak ada akses lain saat ini untuk mencapai Taman Safari-nya selain jalan di jalanan berbatu dipinggir pantai tersebut.
cukup memprihatinkan gan pantai ini.
di Taman Safarinya juga sepi banget, pengunjungnya cuma keluarga ane ini gan. serasa Taman Safari milik pribadi emoticon-Ngakak
setelah muter2 liat2 TS Batang, ane memutuskan untuk makan siang di rumah makan sekitar Pantai Sigandu. Kalo gak salah namanya Rumah Makan Aloha.

nasi putih selalu ada gan di keluarga ane emoticon-Ngakak
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
yang ini recomended bangeet gan, enak.. emoticon-Ngakak
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
kerapu bakar
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
Kangkung & Lalapan sambel ijonya yang ueennaakk banget
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
Di sini kita makan dengan Ikan kerapu bakar, Ikan Jeruk Bakar, Cumi Goreng Tepung, Nasi 1 Ceting, Kangkung, Lalapan + sambel, minum es jeruk, milkshake stroberi & Air putih dingin. Total makan Gak lebih Rp 120.000 emoticon-Ngakak lumayan murah sih kalo untuk ukuran seafood yang porsinya raja2 gini.. emoticon-Ngakak

Jam 1:30 kita langsung balik ke Semarang gan, karena bini pengen ngajak ke Cimory Ungaran untuk kulineran lagi Jam 4:30 kita sampe Cimory dan lagi2 Makan lagii.... hahaha emoticon-Ngakakemoticon-Ngakakemoticon-Ngakak
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
nama makanannya ane lupa gan apa aja. yang pasti di Cimory makanannya agak mahal buat ane. Total hampir Rp 170rb makan disana.

Malemnya mampir Carrefour untuk beli pampers anak & kebutuhan lainnya.
Jam 9 ane laper lagi gan, jadi makan lagi di daerah tanah mas. makan Pecel & Sate Ayam Tanah Mas yang meurut ane enak gan.. Total makan murah cuma 17 ribu berdua + minum teh tawar 2. si kecil ga ikut makan, soalnya uda kekenyangan susu.. emoticon-Ngakak
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner
[CATPER] Pantai Sindagu & Tamas Safari Batang Wisata Tersembunyi di Batang + Kuliner

Tanggal 29 Agusus 2015 kita tutup dengan cerita yang berjudul KEKENYANGAN emoticon-Sorry emoticon-Ngakak
ya namanya Wisata Kuliner gan, perut kenyang hati senang.. emoticon-Ngakak

Semoga CatPer ane ini bisa nambah2in Informasi buat agan2 yang mau Jalan emoticon-Traveller travel ke Pantai Sindagu & Taman Safari Batang, Jawa Tengah.
kalo berkenan ane boleh diberi segelas emoticon-Cendol (S) emoticon-Cendol (S) emoticon-Cendol (S)
jangan diberi emoticon-Blue Guy Bata (L) merah2 ya gan..

Salam Travelling, Salam Kuliner
Diubah oleh kemproh007 02-09-2014 09:10
0
5K
4
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan