Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

MiraJaneAvatar border
TS
MiraJane
Orang yg MENARIK bagaikan MAGNET ! :kiss
Quote:




Pernahkah anda bertemu dengan seorang wanita yg sangat cantik atau pria yg sangat tampan, tapi setelah berbincang beberapa saat suasana hati anda menjadi rusak dan anda tidak lagi menyukai mereka...

Sebaliknya pernahkah anda bertemu seseorang yg sangat menyenangkan, bicara dengannya tak pernah membosankan dan membuat suasana hati kita menjadi lebih cerah, ini yg akan kita bicarakan yaitu tentang orang2 yang menyenangkan

Bahasa inggris punya satu istilah untuk orang2 ini yaitu Charming, mereka ini seakan2 memiliki Charm atau daya magis yg memikat orang2 disekitarnya.

Memang dahulu saat orang masih percaya ilmu sihir, Charm dianggap sebagai semacam ilmu pemikat jiwa, mungkin klau di indonesia mirip dengan pelet atau susuk.

Tapi sejalan dengan majunya ilmu pengetahuan, orang mulai meneliti apa yg dimaksud dengan Charm, dan ternyata Charm adalah daya tarik psikologis dari seseorang pada orang lainnya, ini murni science, ilmu psikologi.

Kita semua pada dasarnya memiliki daya tarik alami bagi orang lain, kita juga tertarik pada orang lain, namun beberapa orang terus memperbaiki kemampuan alami daya tarik ini menjadi semakin ahli, berikut ini adalah hal2 yg perlu diperhatikan untuk meningkatkan Charm Skill.

Pertama manusia sangat dipengaruhi oleh sensasi panca indra, maka untuk menjadi seorang yg Charming perlu memanjakan panca indra orang lain.
Misalnya selalu berpenampilan baik sehingga sangat enak untuk dipandang dan jangan lupa untuk selalu wangi.

Kedua selalu berusaha untuk menyukai orang lain, kita tidak harus selalu bisa mencintai orang lain tapi berusahalah untuk memperlakukan orang lain dengan baik, suka mendengarkan orang bicara atau curhat, tidak menghakimi atau mengkritik.

Ketiga selalu pancarkan aura positif, meskipun suasana hati sedang tidak enak tetap tersenyum dan ramah pada orang lain, simpan semua kesusahan hati untuk diri sendiri atau dikeluarkan saat curhat pada orang yg kita bercaya, aura negatif dari hati jangan sampai bocor kemana2 dan menginfeksi orang sekitar.

Keempat Jadilah orang yg berhati luas dan dalam seperti lautan, tidak terlalu peduli dengan kesalahan orang lain, tidak menggosipkan keburukan orang lain, kalaupun ngomongin orang lain selalu dengan motivasi memuji.
Jangan pernah mengeluh atau komplain apapun, semua hal yg tidak enak kita telan sendiri, bagikan pada orang lain hanya yg baik2 saja.

Kelima Selalu berhati ringan, selalu berusaha meringankan beban orang lain, ceria dan penuh empati.

Keenam Rendah hati, tidak suka meninggikan diri dan suka meninggikan orang lain.

emoticon-Kiss kiss from Mirajane... emoticon-Malu (S)
0
1.9K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan