sophieshieldAvatar border
TS
sophieshield
Jargon baru penggembos Jokowi effect? "PKB Partaiku, Prabowo Presidenku"


Pecah Belah Dukungan, Spanduk "PKB Partaiku, Prabowo Presidenku" Banyak Beredar
Arif Gunawan - 18 Mei 2014, 05:29 WIB

Bisnis.com, JAKARTA - Meski Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah memutuskan mendukung pencalonan Jokowi yang diusung PDIP sebagai capres, ternyata di sejumlah lokasi di Jawa Tengah dan Jawa Timur terpasang spanduk bertuliskan "PKB Partaiku, Prabowo Presidenku" dengan foto sosok Prabowo di sisi kiri dan almarhum Gus Dur di sisi kanan spanduk.

Foto spanduk dukungan ini disebarkan oleh akun facebook dengan nama profil Saifull Moon Blues, Sabtu (17/5/2014) dengan menambahkan caption foto: "Mayoritas PKB Jawa Timur dan Jawa Tengah siap dukung PRABOWO...!!!

Akun lainnya ikut mengomentari foto ini. Misalnya akun Yoyock Van Persie menulis "Semangat bray, gelorakan suara prabowo,demi NKRI...salam dari desa...

Ahmad Rendra menulis "Sekarang saatnya memilih, terserah kalian mau milih siapa.aku tetap prabowo.anak petani juga ingin sukses.

Ali Torkis menulis "Petinggi PKB ke jokowiy simpatisannya senang prabowou" dan Syam Alfatih menulis "PRABOWO RI 1."

Jelang pendaftaran pasangan capres dan cawapres, 18 - 20 Mei mendatang, situasi politik terus memanas. Perdebatan di dunia maya didominasi pendukung Jokowi dan Prabowo, dengan saling melempar dukungan dalam bentuk foto dan poster hasil olah kreasi pendukung masing-masing.
http://surabaya.bisnis.com/read/2014...banyak-beredar

Sejumlah Spanduk Dukungan PKB Terhadap Prabowo Beredar di Bondowoso
Jumat, 16 Mei 2014 14:06 WIB



TRIBUNNEWS.COM.BONDOWOSO, - Sejumlah spanduk yang menunjukkan dukungan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terhadap bakal calon presiden Prabowo Subianto beredar di sejumlah titik di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Jumat (16/5/2014).

Dalam spanduk tersebut berisi tulisan “PKB Partaiku, Prabowo Presidenku”, lengkap dengan foto Prabowo Subianto dan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur). “Saya tidak tahu menahu siapa yang memasang spanduk tersebut. Yang jelas itu bukan kami yang memasang spanduk tersebut,” ujar Ketua DPC PKB Bondowoso, Ahmad Dhafir.

Menurutnya, sampai hari ini pihaknya belum melakukan konsolidasi di internal pengurus. Pasalnya, mereka masih menunggu instruksi dari pengurus pusat PKB. “Saya pikir itu sabotase dan ingin mengadu domba. Itu fitnah terhadap kami, karena kami belum melakukan rapat sama sekali terkait pilpres. Kami akan tunduk dan patuh terhadap instruksi pengurus pusat,” tegasnya.

Dhafir juga menyesalkan pemasangan spanduk yang dilakukan oleh orang tidak bertanggung jawab tersebut. “Saya sudah minta kepada pengurus di bawah untuk mencopot gambar itu,” katanya.
http://www.tribunnews.com/regional/2...r-di-bondowoso

Muhaimin 'mengkhianati' Gus Dur, dibilang Megawati sudah insyaf? ..... emoticon-Big Grin
Quote:


Dukungan Elit dan Ummat Nahdliyin terpecah ...


Quote:


------------------------------

Muhaimin ngeblok jokowi?... min .. min, mbok ya ingat mati sampeyan iku!


emoticon-Turut Berduka
emoticon-Turut Berduka
Diubah oleh sophieshield 18-05-2014 01:25
0
6.6K
60
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan