kakang63Avatar border
TS
kakang63
[SHARE] Sedikit Mengenal Khodam Jin/ Spirit
Bismillahirrahmanirrahiim
Allahummasholli 'ala Sayyidina Muhammad wa 'ala alihi wa sallim

seperti yang kita tau, khodam jin/spirit itu banyak gunanya... mau digunakan untuk tujuan positif atau negatif sama-sama bisa...
didalam islam selama akidahnya lurus laa hawla wa laa quwwata illabillah, hukum menggunakan spirit/jin muslim jatuh antara mubah, makhruh dan haram... sedangkan untuk spirit/jin kafir adalah haram mutlak..
diharamkan juga memperbudak/diperbudak jin/spirit muslim, apalagi oleh jin kafir...

pernah ditanyakan pada beliau(Al-Hafidz Habib Umar) tentang dzikir dan doa yg bisa mendatangkan kekuatan pasukan malaikat, diantara kalimat dalam doa itu adalah memanggil pasukan para malaikat langit agar turun membantu, memerintah mereka membawa pasukan langit berserta guntur dan halilintarnya, agar turun ke bumi membantu segala hajat sang pendoa, maka Guru tertawa, seraya berkata : kekuatan adalah milik Allah, Malaikat dan Jin hanya hamba Allah dan tak lebih dari itu.

apa bedanya khodam jin dan malaikat??

Jin terbuat dari api, maka hati akan bergetar takut dan gelisah dg kehadirannya kecuali jiwa yg sudah bercahaya maka jin itu yg risau, takut dan gelisah akan kehadiran kita.

Malaikat adalah terbuat dari cahaya, maka hati akan tenang dg kehadirannya, dan jika jiwa kita yg galau dan gelap maka malaikat itu yg akan galau dan risau dan meninggalkan kita.

malaikat datang dg perintah Allah swt, dan tak akan taat kecuali jika diperintah oleh Allah swt dan bukan diperintah oleh kita, kecuali jika Allah swt sudah memerintahkannya untuk taat pada perintah seorang hamba Nya yg shalih

Jin taat dg perintah manusia walau bukan para shalihin
makanya klo cuma khodam jin banyak orang bisa punya, mau muslim atau non muslim, mau baik atau jahat... tapi klo mau khadam malaikat cuma bisa dimiliki oleh shalihin atas ijin Allah..

Rasulullah SAW pernah dilempari batu di kota Thaif hingga kaki beliau berdarah.. kemudian beliau berdo'a

Mendengar doa NabiNya ini, Allah s.w.t menurunkan Jibril AS yang langsung turun berhadapan dengan Rasulullah dan mengucapkan salam seraya berkata:” Allah s.w.t.. mengetahui apa yang telah berlaku diantara kamu dan orang-orang ini. Allah s.w.t. telah menyediakan malaikat digunung-gunung disini khusus untuk menjalankan segala perintah kamu.”

Sambil berkata demikian Jibril menghadapkan malaikat penjaga gunung-gunung itu dimuka Baginda s.a.w, kata Malaikat ini: “Wahai Rasulullah, saya bersiap sedia untuk menjalankan perintah Tuan. Kalau dikehendaki, saya sanggup menyebabkan gunung-gunung yang berada sebelah menyebelah di kota ini berbenturan sehingga penduduk-penduduk dikedua-dua belah mati tertindih. Kalau tidak, Tuan perintahkan apa saja hukuman yang selayaknya diterima oleh orang-orang ini.”

Namun apa jawab Rasulullahu mendengar janji-janji Malaikat itu yang sesuai dengan nafsu amarah ini? Nabi Muhammad s.a.w. yang penuh dengan sifat rahim dan belas kasihan ini tidak mengiakan tetapi berkata:”Walaupun orang-orang ini tidak menerima Islam, saya harap dengan kehendak Allah s.w.t., keturunan-keturunan mereka, pada satu masa nanti, akan menyembah Allah s.w.t.. dan berbakti kepadaNya.”

inilah sifat orang yang punya khadam malaikat... selalu rendah hati, sabar, tidak sombong, dan tidak mudah tersinggung lalu memamerkan kehebatannya

Wallahua'lam
0
12K
72
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan