chestAvatar border
TS
chest
[share] Memilih sepatu badminton
emoticon-Ngakak apa kabar agan2 semua emoticon-Smilie

mungkin banyak dari kita yang sering terjebak dengan hal ini, MEMILIH SEPATU YANG TEPAT. Tapi bener ane dalam 2 tahun sudah ganti sampai 3 sepatu dengan merk berbeda sampai akhirnya ane nemuin sepatu yg tepat.
Mungkin bakal banyak agan2 disini yang beranggapan bahwa sepatu mahal pasti rasanya enak, tapi jangan salah gan ada beberapa yg g sesuai di kaki kita. Ada yg keberatan, solnya rendah, jepitan sisi kakinya terlalu kasar sampai bagian belakang yang kadang agak kasar.

Jadi ane kasi sedikit tips memilih sepatu yang ideal

1.Jangan menilai sepatu dari penampakannya
Mungkin style adalah urusan nomor wahid dilapangan. beberapa Agan2 pasti lebih penting lihat model daripada rasa, Tapi jangan salah, gara2 rasa permaianan agan bisa berpengaruh banget. Ane uda alamin hahahahah..

2. Pastikan ukuran kaki agan sesuai dengan sepatu.
JAngan pernah memkai sepatu dengan nomor yang jauh diatas kaki agan, mungkin ada beberapa beranggapan itu tidak menjadi masalah. Tapi sebenarnya kalo agan pake sepatu kebesaran itu akan membuat kaki agan menjadi berat lo.

3. Survey dengan baik sepatu yg ingin agan beli
beberapa web dan forum selalu rajin memberikan review sepatu2 mereka. Disaat inilah agan bisa melihat dan mebaca mana sepatu yang cocok dengan karakter agan. Tapi biasanya setiap pembeli sepatu akan mengatakan sepatunya nyaman. mungkin alasan uda beli mahal masak dibilang g enak emoticon-Ngakak

4. Yang paling ideal adalah COBALAH LANGSUNG
seperti poin 1 sebenarnya sepatu yang enak adalah sepatu yang anda telah coba. Ane uda 3kali beli sepatu dalam setahun 2 nya lewat online dan semuanya agak mengecewakan. Dan akhirnya ane mutusin untuk keSS dan mencoba,akhirnya ane nemuin sepatu2 yang bener2 empuk, nyaman dan keren.

Jadi? mana tau ada yang mau nambahain tips mari kita berbagi disini emoticon-Smilie

sepatu sekarang yang ane pake : Forza Swift

disini ane gak menjelekan merk tertentu tapi ane juga termasuk konsumen yang senang coba2 makanya ane selalu rajin pinjam sepatu kalo dilapangan pas ane lagi duduk selesai main emoticon-Smilie
Diubah oleh chest 21-03-2014 04:03
0
33K
24
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan