berdikari33Avatar border
TS
berdikari33
Tidak Ada Alasan Pelantikan Walikota Kediri!
ilustrasi pelantikan walikotaKEDIRI (suarakawan.com) - Kalangan Dewan Kota Kediri menilai tidak ada alasan apa pun untuk menunda pelaksanaan pelantikan walikota dan wakil wali kota Kediri terpilih pada tanggal 2 April mendatang.

Disampaikan Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Kholifi Yunon saat ini, Wali kota Syamsul Ashar tidak mempunyai hak untuk melayangkan gugatan mengingat yang bersangkutan tidak memiliki kepentingan yang dirugikan.

Selain itu, menurut pria yang juga menjabat sebagai ketua DPD PAN Kota Kediri ini, menilai surat objek gugatan yang diajukan?sudah kelewat batas (kadaluarsa).

"Karena apa, di situ yang menjadi objek gugatan adalah terkait tentang keputusan KPU no 35 per tanggal 12 Juli 2013 tentang, penetapan pasangan calon yang berhak ikut dalam Pilkada kota Kediri tahun kemarin," ujarnya Minggu (16/03).

Lebih lanjut, ia menghimbau kepada seluruh masyarakat kota Kediri untuk bersama sama menjaga kondusif, Sehingga?kehidupan terus bisa berjalan tertib dan aman, mengingat sebentar lagi akan Pemilihan Legislatif serta Pilpres.

"Sebagai warga kota yang baik, kita punya tanggung jawab agar pelaksanaan Pileg dan Pilpres berlangsung tertib," ungkapnya.

Yunon berharap dengan Pemilihan Umum yang tertib, nantinya akan menghasilkan produk pemimpin yang berkualitas.

Sementara sisi lain seperti diberitakan sebelumnya, Sekretaris Daerah Kota Kediri Agus Wahyudi pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali kota akan tetap terus berjalan sesuai jadwal tanggal 2 April 2014.

Bahkan Agus Wahyudi mengaku pihaknya kini sudah berkordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, mengenai mekanisme tata cara pelantikan.

Bahkan rencananya, Gubernur Jawa Timur Soekarwo akan ikut hadir dalam pelantikan nanti.

Diketahui, pertengahan bulan Februari lalu, Walikota Samsul Ashar melalui kuasa hukumnya melayangkan surat gugatan ke Mendagri dengan ditembuskan ke Gubernur Jatim, KPU Kota Kediri dan juga Panwaslu untuk melakukan penundaan pelantikan Walikota terpilih. (Pen/era)

Sumber : suarakawan.com
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
574
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan