ricky2012Avatar border
TS
ricky2012
Saksi Berdatangan, Mengaku Lihat Keanehan pada Pesawat MH370
Saksi Berdatangan, Mengaku Lihat Keanehan pada Pesawat MH370
Lampu pesawat seperi hendak mendarat atau tinggal landas.




Kepolisian Kelantan menerima empat laporan warga yang mengaku melihat pesawat Malaysia Airlines sesaat sebelum hilang Sabtu dini hari pekan lalu. Menurut saksi, pesawat terbang ke arah Teluk Thailand sebelum akhirnya hilang.

Diberitakan Bernama, Selasa 11 Maret 2014, Kepala Polisi Kelantan Datuk Jalaluddin Abdul Rahman mengatakan bahwa laporan itu berdatangan sejak 9 Maret lalu hingga Selasa malam. Para saksi mengaku melihat pesawat yang diduga kuat MH370 yang hilang.

"Kita menindaklanjuti laporan ini dan memanggil mereka untuk menunjukkan lokasi serta melakukan pengujian untuk mendapatkan fakta yang mendukung laporan tersebut," kata Rahman.

Salah satu saksi mata diberitakan Straits Times bernama Alif Fathi Abdul Hadi, warga Kampung Kadok, Kota Bharu, Kelantan. Pria 29 tahun ini mengaku melihat cahaya di atas langit Laut China Selatan dengan kecepatan tinggi pada Sabtu sekitar pukul 1.45 dini hari, empat menit setelah kontak radar terakhir dengan pesawat itu.

Cahaya yang dia liat beberapa mil ke arah utara, menjauh dari rute terbang seharusnya. Alif mengatakan, cahaya itu persis seperti yang digunakan ketika pesawat akan tinggal landas atau mendarat di malam hari.

Cahaya itu hilang di balik pohon kelapa. "Saya sedang berjalan ke depan rumah saat melihat cahaya itu, dan berpikir kemana pesawat itu. Langit di sini seperti jalan tol untuk pesawat dan biasanya digunakan rute yang rutin," kata dia.

Saksi lainnya seorang nelayan bernama Azid Ibrahim, 55. Dia mengaku ada keanehan dari lampu pesawat yang dilihatnya itu.

"Biasanya, lampu dari pesawat terlihat seperti bintang yang jauh di malam hari. Tapi lampu pesawat yang saya lihat malam itu sangat besar, sepertinya terbang di bawah awan. Saya melihatnya selama lima menit sebelum hilang," kata Azid.

Para saksi tidak menghiraukannya sampai mendengar berita hilangnya pesawat tersebut. Jika memang kesaksiannya benar, berarti pesawat itu sempat melalui Teluk Thailand, perairan antara Malaysia dan Vietnam.

Memasuki hari kelima, pencarian di Teluk Thailand oleh puluhan armada laut dan udara 10 negara masih nihil. Militer Malaysia menduga pesawat sempat putar balik dan hilang di Selat Malaka. Pencarian masih terus dilakukan untuk mengetahui nasib ratusan penumpang di dalamnya.

sumber:
http://dunia.news.viva.co.id/news/re...edium=facebook
0
8.6K
67
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan