KAJUBEL.OfficialAvatar border
TS
KAJUBEL.Official
Joy's Garden, Tanaman Hias dan Langka yang Banyak Peminatnya
Joy's Garden
Tanaman Hias nan Langka

emoticon-2 Jempolemoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol


Yang anak green lifestyle unjuk tangaaaaaaaaan!
Atau yang baru mencoba menjadi anak green lifestyle juga unjuk tangaaaaaaaan!

emoticon-Bingung (S)Ada apaan sih? emoticon-Bingung (S)

Nih buat kalian yang mau mulai hidup lebih sehat, bisa dimulai dari mana aja kok! Salah satunya pilih hobi yang sehat buat diri dan juga lingkungan, apalagi kalo bukan hobi mengkoleksi tanaman hias!

Selain bisa menghias rumah, bikin sehat juga bro! emoticon-Big Grin





Awal Mula Usaha

Agan elves8 pada tahun 2006 mulai menjual berbagai jenis biji dan tanaman Adenium, terutama jenis arabicum dan Thai socotranum karena memang hobinya. Semua biji dan tanaman tersebut diimpor dari berbagai negara, seperti Thailand, Afrika Selatan, Amerika Serikat, Jerman, dll. Doi juga mengunjungi beberapa supplier secara langsung untuk memastikan kualitas produk dan kontinyuitas pasokan mereka.




Adenium Arabicum


Nah seiring dengan permintaan yang terus meningkat, Agan Elves8 mulai mengimpor beberapa jenis Pachypodium yang masih satu genus dengan Adenium.
Pada tahun 2007 doi bekerjasama dengan mantan wartawan bernama Agus Andoko mengarang dan menerbitkan buku tentang Pachypodium dengan judul Pesona Pachypodium loh!

Kemudian pada tahun 2008, mulailah menjual beberapa jenis tanaman sukulen dan cactus. Dan lagi-lagi karena permintaan dan stok yang semakin banyak, maka pada tahun 2009 doi ngebangun greenhouse dengan atap UV, khusus untuk cactus dan sukulen agar pertumbuhannya optimal dan terhindar dari guyuran hujan secara langsung yang terbagi menjadi 3 zona, yaitu:
  • Zona terbuka untuk berbagai jenis Adenium dan beberapa jenis Pachypodium yang tahan terhadap full sun dan hujan;
  • Zona greenhouse dengan atap UV untuk segala jenis cactus dan beberapa sukulen yang tidak tahan terkena guyuran hujan;
  • Zona karantina dengan atap UV dan paranet 70% untuk memelihara tanaman yang kurang sehat dan bibitan yang belum tahan terkena fullsun.





Thai Socotranum


Setelah memasuki tahun 2009 koleksi cactus dan sukulen Agan Elves8 semakin lengkap dan memiliki banyak indukan untuk memproduksi biji sendiri, namun untuk jenis-jenis yang sulit dikembangbiakkan sih masih impor.

Sampai tahun 2011 doi menjual produk-produknya lewat pameran tanaman hias, penjualan langsung di kebun, dan melalui toko online, terutama lewat KASKUS.



Pachypodium


Jenis tanaman hias apa aja yang ada disini?

Tanaman hias dan tanaman koleksi jenis: Adenium, Euphorbia, Pachypodium, Cactus, Sukulen, dan biji2nya. Keunggulan dari Joy's Garden yaitu menjual jenis-jenis tanaman yang jarang ada di pasaran/langka dengan harga bersaing.






Yang paling laris biasanya apa?

Untuk beberapa tahun belakangan ini yang paling laris adalah jenis-jenis Cactus koleksi.
Cactus-cactus yang cocok untuk pemula yaitu genus Astrophytum, Gymnocalycium, dan Lophophora. Karena perawatannya mudah dan lebih tahan banting (tidak mudah mati).




Cactus


Harga gimana harga?

Harga suatu produk tergantung dari kelangkaan, umur dan ukurannya.
Tapi yagg paling menentukan tetap faktor kelangkaannya.
Kisaran harga untuk tanaman mulai dari Rp 50.000 sampai Rp 1.000.000
Untuk lebih jelasnya mampir ke lapak Joy's Garden aja ya Gan!


Lucu-lucu ya Gan tanamannya, lumayan bikin seger!
Yang mau order, langsung aja nih ke lapak Joy's Garden
http://kask.us/gWg5q



emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol



Quote:


Diubah oleh KASKUS.infoFJB 25-02-2014 03:41
0
64.4K
267
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan