cewerumpiAvatar border
TS
cewerumpi
Tak Boleh Bercelana Pendek, Siswa SMU Inggris Berontak Pakai Rok!


Penampilan 17 remaja Inggris ini niscaya membuat orang yang melihatnya mengeryitkan alis: murid laki-laki tapi
kok ke sekolah pakai rok? Apalagi, bukan kilt atau rok Skotlandia -- untuk kaum pria -- yang mereka kenakan.

Apa yang dilakukan kelompok pertemanan dari SMA Whitchurch, Cardiff, Wales itu bukan untuk gaya-gayaan. Tapi ekspresi pemberontakan atas keputusan pihak sekolah menerapkan aturan baru tentang seragam.

Begini aturannya. Pada musim panas, para siswi diperbolehkan memilih untuk memakai rok pendek atau celana panjang. Sedangkan siswa tetap harus memakai celana panjang. Aturan yang dianggap tak adil.

Darah muda 17 remaja pria itu bergolak, tak terima dengan aturan itu. Siapa tahan bercelana panjang saat cuaca terik dan bikin gerah?

Mereka pun akhirnya bersepakat menggelar protes. Salah satu siswa yang berpartisipasi adalah Tyrone Evelyn. Remaja 15 tahun ini mengatakan, ia dan teman-temannya bertekad akan memakai rok, sampai sekolah merevisi aturannya dan membolehkan mereka mengenakan celana pendek.

Dan suatu hari, Tyrone dan teman-temannya yang bercelana panjang saat berangkat sekolah, mengambil rok yang disimpan dalam tas, dan mengganti celana mereka dengan rok di toilet perempuan. Perbuatan yang bikin heboh para siswi.

Begitu mereka mengganti celana mereka dengan rok, 17 remaja itu beraksi bak foto model, mengitari sekolah, sembari menyuarakan tuntutan, "Kami ingin memakai celana pendek!"

"Cuaca di sini sangat panas. Sampai-sampai kulitku iritasi dan kepalaku sakit. Kami hanya tak ingin kepanasan, maka itu kami protes," ujar Tyrone seperti dikutip dari Daily Mail, Jumat (19/7/2013).

Sayangnya, aksi protes heboh itu tak berlangsung lama. Para pendemo yang berjumlah 17 orang itu akhirnya dipanggil ke kantor kepala sekolah. Huw Jones Williams. Sang kepala sekolah memerintahkan mereka kembali mengenakan celana panjang. Kecewa berat...

Meski usaha pertama gagal, tak berarti perlawanan 17 remaja ini surut. Apalagi, mereka menduga ada beberapa guru yang mendukung aksi protes yang sebelumnya dicetuskan lewat Facebook itu.

Mereka kini berencana mengajukan celana pendek sebagai seragam ke Dewan Murid untuk musim panas tahun 2014.

Ibu Tyrone, Andrea John (51) mendukung protes yang dilakukan putranya. "Seharusnya sekolah mempertimbangkannya. Celana pendek itu kan cuma 3/4 dari celana panjang."

Namun, Bu Kepsek bergeming. Meski tak menghukum protes yang dilakukan 17 muridnya, sekolah juga tak bakal meloloskan permintaan mereka.

Sekolah mengaku punya cara lain untuk meredakan panas yang menyiksa anak muridnya itu. "Kami akan membagikan sebotol air mineral masing-masing anak di tiap kelas," kata Huw.

Diilhami Masinis

Apa yang dilakukan para siswa di Inggris ternyata terinspirasi dari apa yang dilakukan para masinis di Swedia.

Tak tahan pakai celana panjang, sementara dilarang pakain celana pendek, para masinis di jalur Roslagsbanan, utara ibukota Stockholm menemukan solusinya: mengganti celana pendek dengan rok.

Ternyata, apa yang dilakukan para karyawan direstui pihak perusahaan.
0
1.4K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan