rudimentholicAvatar border
TS
rudimentholic
Komunitas Pencinta Mix Martial Art (MMA) Bali


Permisi agan - agan semua...
Perkenankanlah ane membuat trit ini sebagai sarana untuk tukar menukar dan menambah informasi tentang MMA...

MMA (beladiri campuran) merupakan salah satu olahraga yang sangat digemari di luar negeri saat ini, dimana Vale Tudo (cikal bakal MMA modern) telah berkembang sejak tahun 1920an di Brazil dan dari tahun 1990an, MMA ini telah difasilitasi dalam berbagai organisasi yang ada seperti UFC, Strikeforce, Bellator, WEC, Pride FC, bahkan untuk kawasan Asia pun kini sudah bisa membanggakan One FC sebagai sarana MMA terbesarnya.

Pada kemunculan awalnya (masih sampai awal kemunculan UFC), atlet - atlet beladiri ini hanya mempersenjatai diri dengan satu disiplin beladiri saja, mereka jarang melakukan cross training ke beladiri yang bukan disiplin ilmu mereka. Namun setelah UFC itu digelar beberapa seri, mulailah para atlet itu jeli melihat seberapa pentingnya untuk mempersenjatai diri mereka dengan berbagai disiplin beladiri yang ada, oleh karena itu mereka melakukan cross training untuk menyempurnakan disiplin beladiri mereka, atlet stand up fighting (Boxing, Muaythai, Kickboxing, Karate, dll) mulai mempersenjatai diri mereka dengan disiplin ground fighting (Brazilian Jiu Jitsu, Wrestling, Judo, dll) begitu juga sebaliknya. Sejak saat itulah para atlet MMA terbiasa melalui pertandingannya baik yang diselesaikan dengan stand up fighting (main atas / pukul - pukulan) atau ground fighting (main bawah / gulat - gulatan).

Saat ini di luar negeri sana telah banyak gym - gym yang menelorkan atlet MMA yang sudah diakui keabsahannya. Contohlah gym seperti Tristar Gym - Montreal (tempatnya Georges St-Pierre juara Welterwieght nya UFC), Jackson's MMA - Albuquerque (tempatnya Jon Jones juara Light Heavyweight nya UFC), Black House - California (tempatnya Anderson Silva, Nogueira Brothers, Junior Dos Santos). Khusus di kawasan Asia Tenggara ada beberapa gym MMA yang atlet nya sering bertanding di One FC, sebut saja Evolve MMA - Singapore dan Synergy MMA - Indonesia. Khusus untuk Synergy MMA (dipimpin oleh Niko Han yang merupakan orang indonesia pertama yang mendapatkan Black Belt dalam Brazilian Jiu Jitsu) ini, gym ini sudah tersebar luas di kawasan Indonesia, Jakarta, Surabaya, Bandung, dan di Bali (Seminyak, Kuta) sudah ada.

Nah karena di daerah lain seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, MMA ini mulai berkembang pesat sebagai olahraga / hobby / komunitas / lifestyle sekalipun, ane mengajak agan - agan melalui trit ini untuk saling menukar informasi (baik itu saling tukar video - video UFC, buku - buku tentang MMA, ngobrol2 tentang MMA, info tentang tempat latian MMA, share tentang idola, dll) sebagai komunitas untuk daerah Bali pada umumnya dan Denpasar pada khususnya.

Sekian trit dari ane ini, semoga bisa bermanfaat bagi agan - agan semua. Jika ada yang ingin tanya - tanya atau tukar info seputar MMA, silahkan posting di trit ini (ada cendol untuk agan - agan yang aktif bertukar info emoticon-Malu (S)). Akhir kata, ane mohon maaf jika ada kata - kata yang kurang pantas di trit ini, dan mohon dikoreksi jika ada hal yang kurang tepat dalam trit ini. Terima kasih.

NB : - Ulasan tentang BJJ + video waktu kumpul2 bareng kaskuser ada di page 2.

Kaskuser yang positif ikut komunitas ini :
- rudimentholic
- vintage_kambo
- putingbuaya
- vijayaprapta
- hexaneamine
- pakel sejati
- gogo diego
- karnival
- humanautosy
- rubah jantan
- marley.guzz
Diubah oleh rudimentholic 11-10-2014 03:51
lina.whAvatar border
Kaskus Support 14Avatar border
Kaskus Support 14 dan lina.wh memberi reputasi
2
40.7K
616
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan