dzincdzincAvatar border
TS
dzincdzinc
+++ Resolusi 2014, must have HOBBY, to make HOKKIE



Dalam hitungan jam, kita akan mengalami pergantian tahun, dari 2013 menjadi 2014. Sambil mengisi akhir tahun, kita bisa memanfaatkan momentum ini untuk merumuskan tujuan apa yang akan dilakukan di Tahun Kuda Kayu

Spoiler for 2014 tahun kuda:


Rumusan itu biasa digunakan dengan kalimat RESOLUSI. Ya, itu bukan kalimat yang asing lagi kan buat kita? Tapi pernahkan kita benar-benar menyusun sebuah resolusi yang riil dan aplikatif, bukan sekadar resolusi yang setelah disusun lalu terlupakan? emoticon-Big Grin


Arti Resolusi
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata resolusi diterjemahkan sebagai re·so·lu·si /résolusi/ n putusan atau kebulatan pendapat berupa permintaan atau tuntutan yg ditetapkan oleh rapat (musyawarah, sidang); pernyataan tertulis, biasanya berisi tuntutan tt suatu hal: rapat akhirnya mengeluarkan suatu -- yg akan diajukan kpd pemerintah.

Secara simpel, makna resolusi dapat kita gunakan untuk menyimpulkan harapan, tujuan, hal konkret yang akan kita capai tahun depan.

Misalkan, bisa mendapatkan nilai A pada mata kuliah, mendapat kesempatan magang di kantor favorit, pindah kos, menyelesaikan skripsi, bebas utang, bisa menabung, membeli motor, mendapat pekerjaan, atau mendapat pacar? emoticon-Big Grin



Tips Menyusun Resolusi
Sebelum mendeklarasikan resolusi, ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan, yakni merancang pencapai dan perubahan di tahun depan. Kuncinya ada empat, yakni niat, jujur, solusi, dan perbaikan.

Apapun yang kamu rencanakan, tanpa ada niat yang kuat maka resolusimu akan menjadi omong kosong. Sementara, kejujuran terhadap diri sendiri sangat dibutuhkan untuk bisa mengetahui permasalahan apa saja yang kamu hadapi dan bagaimana solusinya. Solusi sangat penting untuk bisa meringankan tantangan yang akan kamu hadapi. Ajaklah sahabat atau senior di kampus, atau orangtua untuk berdiskusi. Cari orang yang memiliki pengalaman lebih banyak darimu.

Selanjutnya, inti dari resolusi itu adalah mengarahkan diri kepada hal-hal yang lebih baik dan demi kemajuan diri sendiri. Fokus, berkonsentrasilah, dan buat target!



Rumus Menyusun Resolusi
Ada berbagai cara untuk mengerucutkan sasaran di tahun depan. Tulislah ide yang sudah kamu rumuskan ke dalam tabel. Tabel itu bisa kamu kreasikan, antara lain terdiri beberapa kolom dan baris yang berisi dari rencana, sasaran, target waktu, dan punishment.

Punishment juga disusun untuk memacu kamu. Hukuman ini tentu yang sifatnya hal-hal positif. Bentuknya bisa kamu sesuaikan, asal jangan yang merugikan dirimu. Misalkan, karena tidak bisa mengejar nilai A, maka kamu harus merelakan libur akhir pekan untuk tidak hangout bersama teman, melainkan mengevaluasi diri dan mempelajari pelajaran yang tidak kamu mengerti.

Parameter sebuah resolusi bisa dibuat berdasarkan rumusan SMART. Yakni Specific (jelas), semua rencana harus jelas tujuannya apa dan bagaimana cara mencapai tujuan tersebut.

Measurable, kamu harus bisa memetakan semua target yang kamu tulis, apa batasan tercapai atau tidak?

Acheivable, buatlah resolusimu yang kiranya bisa kamu capai. Jangan membuat sasaran di luar kemampuanmu.

Reasonable, usahakan kamu tahu apa makna dan alasan dari resolusimu. Jadi tak sekadar mengisi tabel.

Yang terakhir, Time, setiap membuat target, kamu harus punya deadline atau batasan waktu. Atur deadline targetmu dengan baik, sehingga tidak bertabrakan satu sama lainnya.



Action!
Setelah tersusun dengan baik, usahakan kamu merealisasikan semua target. Hal yang paling menentukan keberhasilan resolusimu adalah niat, komitmen, dan tindakan. Hilangkan rasa malas dan pikiran negatif.

Berikan hadiah untuk dirimu sendiri jika kamu bisa mencapai salah satu target. Misalkan, membeli DVD, buku cerita, baju baru dari hasil tabunganmu sendiri. emoticon-thumbsup

Ingat, kemajuan dirimu tergantung dari dirimu sendiri, bukan orang lain


Selamat menyusun resolusi 2014! emoticon-thumbsup


Spoiler for Sumber:



Quote:



Thanks gan ! emoticon-I Love Kaskus (S)emoticon-I Love Indonesia (S)
Diubah oleh dzincdzinc 31-12-2013 01:46
0
879
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan