Assalamuallaikum Wr Wb.
Selamat pagi agan dan aganwati kaskuser..
Dalam Grand Theft Auto (GTA) V para gamer bisa dengan bebas gonta-ganti mobil, berpesta, merusak, dan hal seru lainnya. Lalu seberapa mahal jika semua aktivitas itu dilakukan di dunia nyata?
Quote:
Jika kesal, para gamer pun bisa menghancurkan mobil tersebut, kemudian mengambil unit yang baru. Wah, seandainya itu bisa diterapkan di dunia nyata tentu kerugian yang ditimbulkan sangatlah mahal.
Seberapa mahal itu, lembaga ansuransi bernama Allianz Insurance coba melakukan simulasi perhitungan berapa kira-kira duit yang dihabiskan jika kejadian di GTA V terjadi di dunia nyata.
Aksi brutal seperti menghancurkan mobil, meledakan pesawat, melempar bus dengan bom Molotov ditaksir bisa menyebabkan kerugian hingga 81 ribu Poundsterling setiap menit, atau setara dengan Rp 1,6 miliar.
Itu jika dihitung dalam 1 menit, total dalam 99 menit permainan GTA V jika terjadi di dunia nyata maka berpotensi menyebabkan kerugian lebih dari Rp 160 miliar. Wow!
"GTA V mendapatkan respon yang sangat baik sejak diluncurkan September lalu. Untungnya, gamer tidak perlu membayar atas semua kerusakan dan ledakan yang mereka lakukan dalam game tersebut," kata Mark Bishop, Allianzs Group Communications Manager.
COBA LIAT PIC...........?
Spoiler for SAAT MELEDAKKAN PESAWAT:
Spoiler for SAAT MELEDAKAN MOBIL:
Spoiler for PLAYBOY MANSION PARTY:
Sebuah rumah besar yang terletak di Richman, distrik di barat laut ekstrim dari Los Santos. Jika melalui pintu gerbang hanya terlihat rumah yang biasa-biasa saja, tapi di belakang rumah pada malam hari kamu akan menemukan pesta yang sangat besar. Di pesta kamu dapat menemukan Wanita telanjang, orang yang sedang berenang di kolam renang, dan minuman yang berlimpah, membuktikan bahwa ini memang versi GTA 5 tentang Playboy Mansion.
Quote:
Spoiler for NGESEK.. BB++:
Quote:
Pihak ESRB mengungkapkan, di GTA V gamer dimungkinkan mengarahkan karakter yang dimainkannya untuk berhubungan seksual dan mengonsumsi berbagai jenis narkoba, khususnya ganja dan kokain. Selain itu, terdapat pula konten-konten dewasa lainnya seperti suara-suara desahan orang bercinta, adegan tanpa busana, kata-kata kasar, hingga humor bernada rasial.
Hingga saat ini, belum ada tanggapan apapun dari pihak Rockstar Games terkait penetapan status rating dari GTA V tersebut. Akan tetapi, sejumlah pengamat industri game meyakini bahwa berbagai konten dewasa yang disematkan pada GTA V akan menjadi dua mata pisau bagi Rockstar Games.
Di satu sisi, konten dewasa tersebut diyakini bakal melejitkan angka penjualan game GTA V. Sementara di sisi lain, hal ini hanya akan semakin banyak mengundang kecaman keras dari berbagai pihak yang ditujukan pada Rockstar Games.
Quote:
DAN PALING MENGEJUTKAN DAN INI TERJADI REAL DI KISA NYATA
Spoiler for Cucu Menghabisi Neneknya Setelah Bermain GTA IV:
Sebuah berita kembali meyudutkan video game. Di Slaughter, Louisiana Amerika Serikat, seorang bocah berusia 8 tahun menghabisi nyawa neneknya, Marie Smothers (87 tahun), dengan menembaknya setelah bermain GTA IV. Deputi sheriff wilayah East Feliciana menginformasika bahwa kasus penembakan tersebut merupakan kasus pembunuhan. Sang nenek tewas di tempat setelah terkena satu tembakan fatal di bagian kepala. Melalui keterangan polisi, bocah tersebut memberitahukan bahwa tindakannya itu tidaklah disengaja ketika dirinya sedang memegang senjata Colt 38. Namun menurut laporan WAFB-TV, terdapat bukti-bukti yang menunjukan bahwa kejadian itu disengaja. Walau peristiwa ini dapat membuat seseorang untuk menghadapi tuduhan tindakan kriminal yang serius, hukum setempat melarang pihak berwenang untuk menuntut sang anak atas tindak kejahatan karena usianya yang masih di bawah umur.
GTA IV adalah satu satu seri dari franchise game GTA keluaran Rockstar yang penuh kontroversi karena memuat konten yang temanya sarat kekerasan. Kejadian di atas bukanlah kasus pembunuhan pertama yang dilakukan seorang gamer akibat bermain game GTA. Namun sekali lagi belum ada indikasi yang konkrit menunjukan apakah bertema kekerasan seperti GTA benar menjadi pemicu terjadi tragedi peristiwa pembunuhan di Slaughter ini.
Dengan waktu rilis GTA V yang sudah di ambang mata dan telah dinanti-nanti jutaan gamer di seluruh dunia, berita seperti ini bisa dijadikan sebuah pembelajaraan bahwa gamer yang telah berusia dewasalah yang boleh memainkan game dengan rating M (Mature) dan AO (Adult Only). Selama game yang dimainkan masih dalam batasan koridor ESRB yang sesuai umur, dan gamer itu sendiri mampu memilah mana game yang baik maupun buruk untuk dirinya, maka tidak ada yang perlu ditakutkan mengenai dampak video game terhadap perkembangan kepribadian...