- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
All About Jutek...


TS
jajang100
All About Jutek...

Siapa sih yang gak kenal jutek? Masih mau dijelasin? Jutek itu adalah… Hm, denger-denger sih, jutek itu berasal dari dialek di Jawa Timur yang punya artian galau, resah, bimbang, atau pun bingung. Tapi seiring perkembangan jaman, kata jutek mengalami sedikit penggeseran makna menjadi mukanya seram, auranya bikin gak nyaman, gak ada senyum, galak, mukanya ditekuk, sorot matanya tajam, pokoknya yang ngeliat jadi jiper deh! Erat sekali hubungannya dengan muka. Orang yang memiliki gelar jutek tentunya memiliki faktor-faktor penyebab. Mau tahu? Baca aja…
What The Faktors of The Jutek?
1. Anatomis (ini nih orang yang paling sial. Maksud hati tidak jutek, eh difitnah jutek lantaran emang otot mukanya kaku, jarang dipake senyum. Pengen senyum tapi susah.Kalau senyum malah jadi aneh. Jadi dituduh jutek deh! Kalau ini tidak segera diobati dengan senam muka secara rutin, bisa jadi orang ini memutuskan untuk jutek beneran.)
pesan: lakukan senam muka setiap pagi sebelum menjalani rutinitas di depan cermin. Lakukan ekspresi maksimal muka seolah mengucapkan kata, “A, I, U, E, O”. Lalu, coba deh buat tersenyum, lebih mudah kan?
2. Historis (dikarenakan kisah masa lalu yang kurang menyenangkan dapat berakibat depresi atau BETE kronis, sehingga dapat menghilangkan senyum dari wajahnya, yang sebenernya memiliki senyum yang indah. Orang seperti ini biasanya lebih suka diam atau menyendiri, sehingga menyebabkan ia jauh dari perhatian orang banyak dan cahaya senyum.)
pesan: jadikan masa lalu sebagai kaca spion, yang ada baiknya kita lihat sewaktu-waktu agar kita dapat selamat. Namun jangan kita terpaku dengan kaca spion tersebut dan akhirnya melupakan kepentingan melihat ke depan, karena akan berbahaya nantinya. Bukalah hatimu dan mulailah percaya pada orang lain. Carilah orang yang kamu percaya sebagai tempat berbagi masalah, sehingga beban masalah yang kamu pikul dapat lebih ringan. Tersenyumlah.
3. Pesimis (merasa rintangan hidup kian besar, gak mampu apa-apa, pasrah, minder berlebihan, rendah diri tingkat tinggi, semua itu dapat membuat stres dan sulit untuk tersenyum. Karena otaknya dipenuhi oleh masalah dan masalah, tanpa ada usaha untuk mencari solusi. Akibatnya, muka jadi kaku, susah senyum, dan jadi jutek.)
pesan: jangan takut dengan masalah. Tidak ada masalah yang melebihi kemampuan kita [lihat Q.S. al-Baqarah:286]. Yakinlah kita bisa! Pasti bisa! Dan harus bisa!Teruslah belajar dan berusaha, agar kita memiliki kemampuan atau pengalaman yang bermanfaat dalam menyelesaikan masalah. Dan jangan lupa untuk tersenyum.
4. Tidak Agamis (karena jauh dari cahaya Illahi, hatinya jadi kosong dan sering bengong, akhirnya hidungnya bolong (gak nyambung!hhe…). orang yang tidak agamis tidak akan punya pegangan hidup. Bila tidak ada pegangan hidup, maka ia akan bingung bagaimana menyelesaikan masalah atau meminta pertolongan. Sehingga bisa jadi stres, depresi, atau pesimis. Akhirnya banyak pikiran, jarang senyum, dan jadi jutek. Dan coba deh perhatikan, orang yang dekat dengan Tuhannya pasti memiliki muka yang lebih enak dilihat. Karena mereka optimis, lebih ramah, dan gemar tersenyum.)
pesan: perbanyak beribadah untuk mendekatkan diri pada Allah. Serahkan semua urusan pada-Nya. Berdoalah agar diberi kemudahan untuk tersenyum.
5. Mirip Autis (ups, maaf sebelumnya, bukan menuduh orang autis itu jutek atau yang jutek itu autis. Tapi yang saya maksud adalah, orang normal tapi punya daya khayal mirip orang autis, yaitu khayalan tingkat tinggi! Karena kebanyakan berkhayal dan berangan, ketika harapannya pupus, maka habislah ia. Ia jatuh dalam lembah depresi yang luar biasa. Otaknya tidak mampu berfikir dingin. Tidak mampu memecahkan masalah dan sepakat untuk tidak tersenyum).
Pesan: Jangan berlebihan dalam berkhayal. Lihat realita yang ada. Senyumlah!
6. Marah Abis (maksudnya marah banget gitu.hhe… marah adalah sebuah keterikatan yang sangat erat korelasinya dengan jutek. Karena marah juga menyebabkan otot muka kaku dan menyebabkan muka terlihat seram. Akhirnya jadi jutek deh.)
pesan: bersabar dan tersenyumlah.
7. Berkumis (maaf lagi sebelumnya. Saya tidak bilang bahwa yang berkumis itu jutek dan yang jutek itu berkumis ya! Tapi ada sebagian kecil orang yang dengan kumis jadi terlihat agak garang gitu.hhe… piss! Akhirnya terkesan jutek deh.)
pesan: Mending cukur deh, itung-itung ngelaksanain sunnah rosul. Panjangin jenggot aja, dapet pahala dan juga jauh deh dari fitnah jutek!
8. Bau Amis (sekali lagi maaaaaf bangettt. Saya gak bilang kalau yang gak mandi itu jutek dan yang jutek itu gak mandi. Tapi bau amis ini cukup berperan aktif terjadinya jutek. Coba bayangkan, orang yang gak mandi akhirnya jadi amis, sehingga dijauhi teman-temannya. Karena merasa dikucilkan, ia jadi depresi dan akhirnya jadi jutek.)
pesan: Makanya mandi!hhe… keep smile.
Hhe.. maap yak kalau makin ke sini makin aneh aja alasannya.^.^ tapi logis kan? Nah, maka dari itu… ayo berantas jutekisme di jagat raya ini! Jangan sampai ada yang jutek lagi, ok? Kalau ada yang jutek, jitak aja! (lho?)
SUMBER
ILUSTRASI
Diubah oleh jajang100 23-12-2013 14:55
0
1.4K
7


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan