- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
KEPASTIAN & KETIDAKPASTIAN, BUTUH PERSIAPAN!


TS
fazarate
KEPASTIAN & KETIDAKPASTIAN, BUTUH PERSIAPAN!

Berbicara soal ketidakpastian, pasti tidak sedikit dari kita yang tidak mengharapkannya. Kenapa? Karena kebanyakan dari kita ingin sesuatu yang serba PASTI. Bukan begitu? Kita melakukan sesuatu pun sebetulnya sedang mencari sebuah kepastian. Bagaimana dengan KEPASTIAN? Tanpa harus ditanya, semua orang pasti menginginkannya. Pertanyaannya adalah, jika kita TIDAK diberikan ketidakpastian akankah kita berusaha SEBAIK dan SEMAKSIMAL mungkin?
Analoginya begini, saat Allah menciptakan SURGA & NERAKA, apakah saat itu juga sudah dituliskan daftar nama-nama orang yang akan masuk surga dan neraka? Misalnya si A, B, C akan masuk surga sedangkan si X, Y, Z masuk neraka. Kalau seperti itu apa gunanya kita hidup? Allah hanya menuliskan kategori orang yang akan masuk ke dalam dua tempat tersebut. Yang akan masuk ke surga masuk ke kategori mereka-mereka yang beriman dan bertawqwa. Sedangkan yang masuk neraka, mereka-mereka yang membantah dan melupakan perintah Allah.
Berbicara soal ketidakpastian, kita lebih sering mempersiapkan hal yang tidak pasti dibanding yang sudah pasti (kematian). Sebagai contoh: Sebelum melakukan ujian apakah kita belajar dahulu? Sebelum haji apakah kita manasik dahulu? Sebelum belajar naik motor, apakah kita belajar dahulu? Pertanyaannya adalah, sudah pastikah kita mengikuti ujian, naik haji, dan menjadi peserta ujian serta jamaah haji itu? Bisa jadi sebelum hari H kita sakit, atau meninggal sehingga tidak bisa mengikuti ujian tersebut. Nah, untuk melakukan hal yang tidak pasti saja kita butuh persiapan, bagaimana dengan yang sudah pasti? Jika ujian ada pra ujian, haji ada manasik, apakah mati ada pra kematian?

Jangan terfokus mempersiapkan hal yang tidak pasti. Persiapkanlah hal yang sudah pasti. Jangan terlalu PeDe kita akan mengikuti suatu ujian, dengan persiapan belajar dari jauh-jauh hari. Umur siapa yang tahu. Ada yang tahu dan menjamin kita akan mengikuti ujian yang telah ditetapkan manusia? Yang mau melamar kerja, pasti telah mempersiapkan latihan terlebih dahulu. Apakah sudah pasti diterima? Misal hari ini kita latihan psikotes untuk besok. Besok itu tidak pasti. Siapa yang tahu besok kita ditolak karena datang terlambat. Siapa yang tahu kita tidak bisa psikotes besok karena sakit, kecelakaan di jalan, hinga meninggal dunia.
Ingat! Jika yang tidak pasti saja kita butuh persiapan, begitupun dengan yang sudah pasti.

SUMBER
0
927
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan