
Dewi Perssik (Depe) kembali mengeluarkan pernyataan kontroversial. Kali ini, janda Saipul Jamil itu mempertanyakan kehalalan pengobatan alternatif yang dilakukan Olga Syahputra. Apalagi, menurut Dewi, Olga sembuh lewat cara yang tidak wajar.
Sebelumnya, gencar diberitakan kalau Olga sembuh dari penyakit misteriusnya setelah ia berobat ke Hj Zubaedah. Nah, beda dari ilmu kedokteran, Hj Zubaedah memakai perantara telur untuk mengeluarkan penyakit dari tubuh pasien.
"Saya bilang ke Olga, kok saya nggak yakin ya dengan pengobatan itu. Bisa jadi itu hanya sugesti dan tipuan jin saja. Karena kata keluarga besar saya, kalau cara pengobatannya memindahkan penyakit lewat telur, jangan. Karena itu bukan dari Allah, tapi bantuan jin," kata Depe, dalam sebuah program infotainment yang disiarkan Kamis (19/12/2013) siang.
Depe bukan sesumbar belaka. Ia juga pernah berkunjungg ke tempat pengobatan Hj Zubaedah pada 7 Desember lalu. Bahkan, Depe juga sempat sedih ketika tahu sakit apa yang ia derita lewat pengamatan Hj Zubaedah. Namun, Depe mengaku tidak menjalani pengobatan apapun saat itu
"Mami saya bilang: kalau kamu pakai pengobatan begitu, mending saya masukin perut lagi. Soalnya matinya haram, musyrik," kata Depe menirukan ucapan sang ibu.
Nah, yang bikin Depe angkat bicara ke media, karena ia merasa sejak kunjungan ke Hj Zubaedah awal Desember lalu, banyak masyarakat yang terpengaruh untuk berobat ke tempat itu.
"Saya merasa bertanggungjawab, karena orang lihat saya kesana, jadi banyak yang datang. Saya ini nggak berobat. Karena awalnya saya pikir benar-benar herbal, ternyata bukan," jelas Depe.
Namun, saat Liputan6.com berusaha meminta konfirmasi Hj Zubaedah mengenai hal ini, yang bersangkutan belum dapat memberikan klarifikasi. "Umi lagi shalat, nanti telepon lagi, kata asistennya di ujung telepon.
[url="http://forum.detik..com/dewi-perssik-sebut-pengobatan-olga-syahputra-musyrik-t853347.html?df9922tpop"] Sumber [/url]