- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Tata Cara Table Manners | Eksekutif Muda Harap Masuk !!


TS
kumsiie
Tata Cara Table Manners | Eksekutif Muda Harap Masuk !!
Sore menjelang Malam agan" dan aganwati 
saya numpang share nih tentang materi Table Manners
mudah"an ane gak
yah
bagi sebagian orang itu tidak penting
tapi apa salahnya kita belajar, siapa tau nanti kita dapet jamuan makan di hotel" bintang 5
masa aja kita mau makan kyk di warteg sih ? 

saya numpang share nih tentang materi Table Manners

mudah"an ane gak

bagi sebagian orang itu tidak penting



OKE KITA LANSUNG KE MATERINYA YOO

Quote:
TABLE MANNERS
Table Manners atau yang dapat disebut dengan Etika Makan adalah aturan yang harus dilakukan saat bersantap bersama di meja makan.
Table Manner diperkenalkan oleh bangsa Eropa yang merupakan aturan standar terutama saat bersantap bersama-sama di sebuah acara resmi atau acara makan bersama di keluarga besar. Meskipun sebebarnya Manner tersebut telah ada jauh sebelum peradaban Eropa menyebar ke seluruh dunia.
Untuk masyarakat Indonesia sendiri, khususnya di kalangan profesional, table manner paling banyak diadopsi dari standar Amerika. Meski tentu saja tetap dicampur dengan adat kebiasaan orang Indonesia itu sendiri.
Dalam penghidangan makanan sendiri dibagi menjadi tiga macam, yaitu makanan pembuka (appetizer), makanan utama (main course), dan makanan penutup (dessert).
Saat makan bukan hanya diartikan sebagai ritual pengisi perut semata, maka didalamnya ada etika jamuan makan yang mengatur tata cara makan yang benar seperti tata cara makan yang benar seperti cara duduk, cara berbicara, penggunaan alat makan bahkan bagaimana cara kita minum dari gelas yang tersedia. Oleh karena itu, agar tidak ketinggalan zaman, atau tidak memalukan saat diundang ke jamuan resmi maka harus memiliki table manner yang benar.
Setelah sedikit pengertian dari table manners itu sendiri, kita lanjut ke etiket nya brooo

Quote:
MENGHADIRI JAMUAN MAKAN
Spoiler for 1:
Harus datang tepat waktu


Spoiler for 2:
Pastikan tempat dan jenis undangan makan yang akan Anda datangi, hal ini untuk menyesuaikan busana yang hendak Anda kenakan. Apakah sifatnya formal, ataupun santai dengan busana casual. Meskipun Anda penggemar berat asesori berupa topi, hindarkan penggunaan topi ini selama makan siang ataupun malam yang resmi. (jangan begaya semau agan/aganwati yah


Spoiler for 3:
Tanyakan kepada tuan rumah maupun pengundang tentang posisi tempat duduk Anda, apakah bebas, ataukah ditentukan. Ketika Anda sudah duduk, dan ada tamu lain yang datang maka Anda cukup mengangguk memberi hormat, siapapun tamunya, apakah itu pria maupun wanita. Sementara untuk tata cara Amerika, para pria harus berdiri apabila ada tamu wanita yang hadir ataupun meninggalkan meja makan. (respect for women


Spoiler for 4:
Doa maupun sepatah sambutan dan ucapan dari pihak pengundang biasanya dilakukan sebelum acara makan dimulai. Toast pun tak jarang dijadikan awal pembuka acara makan.


Spoiler for 5:
Sajian Cocktail Party


Spoiler for 6:
Tuan rumah mempersilahkan duduk sesuai rencana

Spoiler for 7:
Memasuki meja makan (yaiyalah, masa mau berdiri aja

Spoiler for 8:
Posisi duduk di kursi Meletakan tas di samping kiri (jangan di atas meja ya

Spoiler for 9:
Tidak memulai makan sampai semua tamu hadir, dan makanan tersaji lengkap di depan masing-masing tamu, dan mereka sudah mengambil makanan di atas piring masing-masing. Atau juga sebelum tuan rumah mempersilakan. (itung" belajar sabar gan


Spoiler for 10:
Menikmati hidangan (ini yg di tunggu" gan


Spoiler for 11:
Meninggalkan tempat jamuan (kalo udah beres yah

Quote:
MATERI LANJUTAN + SEDIKIT PENJELASAN
Spoiler for Posisi Duduk Dikursi:
o Bila anda sudah duduk di kursi, langsung ambil napkin dan letakan di atas pangkuan
o Posisi kaki lurus dan jangan disilangkan
o Posisi badan tegak
o Atur jarak duduk anda dengan meja, jangan terlalu dekat atau terlalu jauh
o Siku jangan diletakan di atas meja
Spoiler for Meletakan Tas Bawaan:
o Letakan di atas pangkuan dan tutup dengan napkin
o Letakan tas di belakang kursi bila kursi tidak berlubang
o Letakan tas di bawah di sebelah kanan kursi
Spoiler for Cara Penggunaan Serbet Makan:
o Bukalah serbet setelah anda duduk
o Serbet hanya digunakan untuk menyeka bibir
o Gunakan ujung serbet yang ditopang dengan jari tengah dan telunjuk untuk menyeka bibir
o Bila meninggalkan meja, letakkan serbet disandaran kursi atau pegangan kursi (bila ada)
o Bila selesai makan tinggalkan serbet makan di meja makan.
Spoiler for Cara Berbicara:
o Hindari berbicara saat makanan masih di dalam mulut
o Hindari bicara sambil menunjuk ke arah seseorang atau gerakan tangan yang berlebihan
o Hindari memotong, menguasai pembicaraan
o Sesuai intonasi berbicara, jangan terlalu keras atau lemah
Spoiler for Cara Penggunaan Alat Makan:
o Alat makan yang tertera disebelah kanan napkin anda akan digunakan mulai dari yang paling luar masuk ke dalam, sedangkan alat yang tertata di atas napkin anda digunakan mulai dari bawah naik keatas.
o Peralatan makan diatas meja saji berupa garpu, sendok, pisau. Yang ukuran dan bentuknya beragam, dibedakan atas jenis makanannya, apakah itu makanan pembuka (appetizer), makanan utama (main course), atau makanan penutup (dessert). Bentuk sendok, garpu, dan pisau terkecil digunakan untuk menikmati hidangan penutup atau dessert.
o Gelas air es anda berada disebelah kanan atas anda.
o Bila alat makan anda kurang, sebaiknya minta petugas/tuan rumah, jangan mengambil alat makan teman anda yang kursinya masih kosong. Jangan menggunakan alat makan seadanya.
o Letakkan alat-alat makan dipiring bila telah selesai makan, jangan diletakkan di atas meja makan.
o Bila alat makan terjatuh, mintalah ganti dengan alat makan yang baru.
o Bukalah napkin anda sebelum memulai makan, dan letaknya di pangkuan anda.
o Bila telah selesai, lipatlah napkin dengan baik dan terletak di sebelah kiri piring anda.
o Piring B&B anda berada di sebelah kiri anda.
Gambar peralatan makan dalam table manner untuk formal dinner

Spoiler for Cara Minum:
o Jangan memegang badan gelas apabila gelas tersebut berkaki
o Peganglah gelas diantara badan dan kaki gelas
o Hindari minum ketika ada makanan dimulut
o Hindari bunyi waktu meneguk minuman atau berkumur
o Bersihkan bibir sebelum minum untuk menghindari bekas pada bibir gelas
Spoiler for Cara Makan Sup:
o Bila sup panas, aduklah secara perlahan dengan sendok sop dan JANGAN DITIUP.
o Jangan makan dengan cara disedot bila sop tinggal sedikit, miringkanlah mangkuk sop terlebih dahulu untuk menyendoknya
o Apabila selesai, letakkanlah sendok sop ditatakan mangkuk pada posisi jam 4
o Apabila belum selesai dan ingin meninggalkan tempat, letakkan sendok sop didalam mangkuk.
Spoiler for Cara Makan Roti:
o Ambil roti berikut menteganya
o Letakkan roti dan mentega dipiring roti sebelah kiri
o Ambil roti dengan tangan kiri kemudian dibelah jadi dua, taruh roti yang ada ditangan kanan dipiring roti
o Ambil mentega dengan pisau roti dan oleskan pada roti yang di tangan kiri (cara pertama)
o Belah roti dengan pisau roti kemudian oleskan mentega didalam roti (cara kedua)
o Makanlah roti sebelum disajikan, bersamaan dengan appetizer atau sop
o Jangan mengangkat atau memindah piring roti dari posisinya
Quote:
HAL-HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN DALAM SEBUAH JAMUAN MAKAN
o Jangan Menggeliat atau menyandarkan badan sehabis makan.
o Jangan membersihkan gigi di depan tamu.
o Tutup mulut anda dengan serbet atau napkin apabila anda batuk.
o Hindari meletakkan tangan atau siku anda di atas meja makan.
o Jangan menaruh obat-obatan di atas meja makan.
o Jangan memperhatikan orang yang sedang makan atau mempermainkan alat-alat makan selama kita menunggu makanan.
o Jangan menyisir rambut di meja makan.
o Untuk wanita dapat memperbaiki lipstik atau bedak ringan, akan tetapi lebih baik apabila dilakukan di kamar kecil (Toilet).
o Sewaktu makan tidak menimbulkan bunyi.
o Jangan memegang alat makan sewaktu berbicara.
o Jangan mengajak berbicara teman semeja kita sewaktu akan menyuap makanan.
o Apabila kita menerima cindera mata atau bingkisan dari seseorang, tidak dibenarkan untuk menanyakan harga atau isinya.
Quote:
ETIKA MENIKMATI HIDANGAN
o Jika hidangan tersaji didepan meja, anda harus bergantian mengambilnya , dan pastikan tidak menumpuk makanan dalam satu waktu.
o Apabila hidangan disajikan satu per satu maka pastikan anda mengatakan dengan jelas apakah anda menginginkan hidangan yang ditawarkan tersebut dengan mengatakan ya jika anda ingin dan tidak jika menolak.
o Cicip makanan terlebih dahulu sebelum menambahkan garam ataupun merica ke makanan Anda. Jika ada tamu lain di sebelah Anda meminta tolong untuk mengulurkan garam atau lada, maka pastikan 1 set bumbu ini (keduanya) Anda ambilkan. Biarkan tamu tersebut memilih sendiri bumbu tambahannya, dan Anda tidak perlu menerka-nerka yang mana botol garam, dan mana pula yang lada
o Menikmati sup dan makanan lain hendaknya jangan sampai berbunyi mengecap ataupun suara menyeruput keras dari mulut Anda
o Makanlah sedikit – sedikit, sesuai dengan rekan semeja anda.
o Sebaiknya mulut tertutup sewaktu mengunyah.
o Bila anda memerlukan sesuatu yang jauh dari tempat duduk atau jangkauan anda, mintalah bantuan rekan semeja anda untuk mengambilkannya.
o Jangan mengajak bicara rekan anda selagi dia menyuap makanan.
o Siku tidak dibenarkan berada di atas meja makan saat menikmati hidangan.
o Bila tangan kiri tidak digunakan, jangan bersandar di kursi.
o Jangan mempergunakan jari anda untuk melepaskan makanan dari garpu tetapi pergunakanlah pisau anda.
o Gunakan napkin yang telah disediakan secara baik dan benar.
o Sampaikan kata “Excuse me,” (Permisi), ketika Anda meninggalkan meja untuk menuju restroom sejenak.
o Jangan menggunakan handphone Anda untuk bertelepon ria atau ber-sms, selama acara makan berlangsung. Apabila mendadak ada panggilan penting, maka Anda harus undur sejenak dari meja makan tersebut.
o Pada akhir makan, anda tetap bisa meletakkan di atas piring Anda, dan memberitahukan pramusaji untuk membereskan dan mengambil piring dan peralatan tersebut.
Mungkin cukup sekian materi yg dapat ane share gan 
Maaf kalo gak semua nya ane kasih pict gan
Maaf juga kalo postingan ane masih rancu gan
Ane masih belajar juga gan

Maaf kalo gak semua nya ane kasih pict gan

Maaf juga kalo postingan ane masih rancu gan

Ane masih belajar juga gan

Quote:
Spoiler for TS ngarepin:
kasih ane
kalo yg ane share bermanfaat
wajib buat yg baca nih thread kalo bermanfaat
wajib juga buat postingan TS kedepannya

wajib buat yg baca nih thread kalo bermanfaat


0
12.9K
Kutip
146
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan