Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

deyo0303Avatar border
TS
deyo0303
Ditandai "Comeback" Fletcher, MU Raih 3 Poin di Villa Park
BIRIMINGHAM, KOMPAS.com -
Manchester United (MU) berhasil meraih kemenangan 3-0 atas Aston Villa dalam lanjutan Premier League di Stadion Villa Park, Birmingham, Minggu (15/12/2013). Danny Welbeck mencetak dua gol, sementara satu gol lain disumbangkan Tom Cleverley.
Kemenangan ini hanya membuat MU naik satu peringkat ke posisi ke-8 klasemen Premier League dengan 25 poin. MU tertinggal sepuluh poin dari
pemimpin klasemen, Arsenal. MU memulai laga dengan tempo permainan cepat. Lini tengah MU dikendalikan Cleverley dan Ryan Giggs. Barisan serang Setan Merah bertumpu kepada kuartet Wayne Rooney, Adnan Januzaj, Antonio Valencia, dan Welbeck.
Sedangkan tuan rumah berniat menyerang sejak awal. Manajer Paul Lambert memainkan striker striker sekaligus, yakni Mark Albrighton, Gabriel Agbonlahor, dan Christian Benteke. Keberuntungan rupanya berpihak ke kubu tamu. Pada menit ke-15, Welbeck membuka skor pada
pertandingan tersebut. Berawal dari umpan silang Valencia, bola lantas disundul Januzaj. Namun, sundulan Januzaj hanya membentur tiang. Bola
muntah tak disia-siakan Welbeck yang berada di depan mulut gawang Villa. Belum pulih dari gol cepat itu, gawang The Villans kembali bobol tiga menit berselang. Lagi-lagi,
Welbeck mencatatkan nama di papan skor usai meneruskan umpan silang Valencia. Sambil menjatuhkan diri, tendangan Welbeck bersarang di
pojok atas gawang Brad Guzan. Skor 2-0 untuk MU berakhir hingga jeda.
Tujuh menit babak kedua berjalan, MU kembali memperbesar kedudukan. Dari sebuah serangan
cepat, Rooney mengirimkan umpan terobosan kepada Cleverley. Tanpa kesulitan, Cleverley melepaskan tembakan ke tiang dekat yang sukses menggetarkan jala The Villans. Tertinggal 0-3 tidak membuat Villa menyerah. Beberapa kali Villa memperoleh peluang melalui
sepakan Yacouba Sylla dan Mark Albrighton. Namun, kedua kesempatan tersebut masih bisa
dihentikan David de Gea.
Memasuki menit ke-70, Moyes memasukkan Darren Fletcher. Ini menjadi penampilan pertama Fletcher bersama tim senior setelah terakhir kali bermain pada Desember tahun lalu. Selama beberapa bulan, Fletcher menjalani pemulihan penyakit radang usus.
The Villans juga memainkan striker Libor Kozak untuk menggantikan Benteke yang kurang memberikan kontribusi. Namun, hingga laga usai,
skor tetap 3-0 untuk kemenangan MU.

Susunan pemain
Villa: 1-Brad Guzan; 34-Matt Lowton, 2-
Nathan Baker, 6-Ciaran Clark, 14-Antonio Luna;
8-Karim El Ahmadi (7-Leandro Bacuna 86), 15-
Ashley Westwood, 18-Yacouba Sylla (10-Andreas
Weimann 62); 12-Mark Albrighton, 20-Christian
Benteke (27-Libor Kozak 79), 11-Gabriel
Agbonlahor
Manajer: Paul Lambert

Man United: 1-David de Gea; 2-Rafael da
Silva, 4-Phil Jones, 6-Jonny Evans, 3-Patrice
Evra; 23-Tom Cleverley, 11-Ryan Giggs (24-Darren
Fletcher 70); 25-Antonio Valencia, 44-Adnan
Januzaj (18-Ashley Young 69), 19-Danny Welbeck;
10-Wayne Rooney (29-Wilfried Zaha 84)
Manajer: David Moyes

Wasit: Chris Foy

sumber : m.kompas.com/bola/read/2013/12/15/2219358/Ditandai.Comeback.Fletcher.MU
0
854
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan