Kaskus

News

budi.sudaryoAvatar border
TS
budi.sudaryo
[berita superaneh] KPK Akan Panggil Ibas asalkan...
JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Abraham Samad mengaku siap memanggil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas terkait kasus Hambalang. Pemanggilan itu akan dilakukan setelah KPK memperoleh keterangan dari Yulianis yang menjadi saksi dalam kasus tersebut.

Abraham menjelaskan, sampai saat ini pihaknya belum memanggil Ibas karena belum memiliki dua alat bukti. Keterangan yang disampaikan Yulianis terkait keterlibatan Ibas juga hanya dilontarkan dalam persidangan, dan tak pernah secara resmi dikatakan kepada penyidik KPK untuk dimasukkan dalam berita acara pemeriksaan (BAP).
KOMPAS.com/Indra Akuntono Ketua KPK Abraham Samad
"Yulianis ini aneh, di BAP, dia tidak pernah bilang orang ini (Ibas), tapi di luar, di persidangan, dia sebutkan," kata Abraham dalam sebuah seminar politik kebangsaan di Kantor International Conference of Islamic Scholars (ICIS), di Jakarta, Kamis (12/12/2013).

Ia melanjutkan, meski nantinya Yulianis telah mengatakan keterlibatan Ibas dalam BAP, KPK belum dapat memanggil Ibas. Pemanggilan itu harus didukung dua alat bukti, atau keterangan lain untuk memperkuat pernyataan Yulianis.

"Kita dalami, kita akan panggil Yulianis. Kalau nama Ibas disebut dalam BAP, Ibas akan kita panggil," pungkasnya.

Abraham menyampaikan jika semula dirinya enggan membeberkan hal tersebut. Akan tetapi, ia berubah pikiran karena pertanyaan publik terkait kasus ini sangat kuat dan Abraham merasa menyampaikan sebagai bentuk tanggung jawabnya kepada publik.

Sebelumnya, mantan Wakil Direktur Keuangan Grup Permai, Yulianis, mengatakan, Ibas pernah mendapatkan uang sebesar 200.000 dollar AS dari perusahaannya saat Kongres Partai Demokrat di Bandung. Kongres itu berlangsung pada tahun 2010. Nama Ibas disebut-sebut mendapatkan uang dari PT Anugerah Nusantara, perusahaan milik M Nazaruddin.

Nama Ibas tertera pada dokumen yang diduga milik Direktur Keuangan PT Anugerah, Yulianis. Dokumen yang diduga rekap data keuangan PT Anugerah ini beredar di kalangan wartawan sekitar dua pekan lalu. Ibas menerima uang sebesar 900.000 dollar AS. Dana tersebut diterima Ibas sebanyak empat kali. (Baca: Beredar Dokumen Ibas Terima 900.000 Dollar AS) Pertama, tanggal 29 April 2010 sebesar 600.000 dollar AS. Dana itu diterima Ibas dalam dua tahap.

Tahap pertama Ibas menerima 500.000 dollar AS dan tahap kedua senilai 100.000 dollar AS. Setelah itu, Ibas kembali menerima uang pada 30 April 2010. Pada tanggal itu juga Ibas menerima uang sebanyak dua kali, yaitu sebesar 200.000 dollar AS dan 100.000 dollar AS.

Sejumlah elite Demokrat juga telah membantah dokumen ini, salah satunya Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Marzuki Alie. Ia mengatakan, publik jangan berfantasi dengan menganggap data itu sahih dan valid sehingga bisa disebarkan begitu saja.

http://nasional.kompas.com/read/2013...campaign=Kknwp

-------------

Tolong bantu ane gan, apa ane yang bodoh atau Samad yang bodoh?

1. Memanggil saksi butuh dua alat bukti? Sejak kapan ya?
2. Yulianis JELAS menyebutkan Ibas di BAP. Entah ya kalau ada yang ngehapus emoticon-Bingung (S)

---------------------

BAP Keterlibatan Ibas Dalam Kasus Hambalang Hilang?
Minggu, 13 Oktober 2013, 15:10 WIB

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berita acara pemeriksaan (BAP) sejumlah saksi yang menyebutkan keterlibatan Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas dalam kasus dugaan korupsi proyek Hambalang, dilaporkan hilang.

Kabar itu didapat dari sebuah broadcast message yang beredar di kalangan wartawan akhir pekan ini. Dalam pesan tersebut, dikatakan kini ada 20 orang penyidik TNI yang menangani kasus Hambalang. Semua BAP yang menyebutkan dugaan keterlibatan Ibas tiba-tiba hilang. Alat bukti soal dugaan keterlibatan Ibas juga dihilangkan.

Ketua tim penyidik kasus Hambalang juga berasal dari TNI. KPK juga tidak berani menetapkan adik Andi Mallarangeng, Andi 'Choel' Zulkarnaen Mallarangeng sebagai tersangka karena khawatir Choel akan membuka suara terkait penerimaan mobil Ferrari kepada Ibas.

"BAP Yulianis yang menyebut-nyebut Ibas sudah dihilangkan," bunyi sebagian pesan yang diterima ROL.

Saat ROL mencoba mengonfirmasi kabar tersebut, pimpinan maupun juru bicara KPK, Johan Budi SP tidak dapat dihubungi.

http://www.republika.co.id/berita/na...mbalang-hilang

--------------------

SURAT TERBUKA YULIANIS UNTUK KETUA KPK SI SAMAD by @yulianis13450

Chirpified
by tbayupatti
0 fav 363 view
Fav
0
Click here to add to Favorites.
ChirpstoriesMenu

Surat terbuka untuk Bpk Samad yg terhormat
yulianis13450 2 hours ago

Menanggapi omongan bapak di beberapa media yg sangat sembrono
yulianis13450 2 hours ago

Bersama ini saya menyatakan betapa bapak sangat sembrono, dan kesembronoan bapak membuat KPK blunder
yulianis13450 2 hours ago

Kalo bicara apa adanya, jujur, tanpa ada maksud2 apapun bapak bilang aneh, silahkan kalo KPK beranggapan seperti itu
yulianis13450 2 hours ago

Bapak bilang di BAP saya tidak menyebut nama IBAS berarti Bapak belum baca BAP saya, tolong bapak BACA BAIK BAIK agar bapak tidak sembrono
yulianis13450 2 hours ago

Jadi pak Samad yg terhormat dan tidak ANEH.... Terima kasih atas cap ANEH bapak pada diri saya
yulianis13450 2 hours ago

Cukup di mata Bapak saja saya di bilang ANEH... Bukan di mata ALLAH, KELUARGA, TEMAN
yulianis13450 2 hours ago

Demikian surat terbuka saya untuk Bapak Samad yang terhormat, atas perhatian Bapak saya tidak mengucapkan terima kasih
yulianis13450 2 hours ago

Btw Pak samad.... Yg nyebut nama Ibas bukan saya aja loh, berarti semuanya aneh dong ya...
yulianis13450 2 hours ago

http://chirpstory.com/li/176466
Diubah oleh budi.sudaryo 12-12-2013 14:22
0
2.3K
26
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan