Kaskus

News

wahwibsonAvatar border
TS
wahwibson
Diperiksa Sehari Suntuk, Atut Kebingungan
TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Banten Atut Chosiyah Chasan usai menjalani pemeriksaan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi selama hampir 12 jam. Keluar gedung KPK pada pukul 20.45 WIB, Atut langsung disambut pertanyaan dari wartawan yang bergerombol menunggunya.

Alih-alih menjawab pertanyaan, Atut tampak kebingungan dan hanya mengucap kalimat "Kehadiran saya di sini saksi untuk Pak Akil dan Bu Susi, ya, terima kasih," katanya, Selasa, 10 Desember 2013.

Atut yang dilindungi enam ajudannya berupaya menerobos kerumunan wartawan, untuk masuk ke mobil Mitsubishi Pajero Sport hitam B-22-AAH. Tak ada lagi kalimat yang dia ucapkan, termasuk saat ditanya soal pertemuan di Singapura.

Juru bicara KPK Johan Budi S.P. mengatakan Atut menghadiri pemeriksaan sebagai saksi untuk dua tersangka dugaan suap bekas Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar, dan advokat Susi Tur Andayani.

Bagi Atut, ini pemanggilan kedua, karena sebelumnya pada 4 Desember 2013, dia mangkir dari pemanggilan pertama. Atut ketika itu tak memenuhi pemanggilan karena mengikuti musyawarah rencana pertemuan kepala daerah se-Jawa-Bali yang digelar di Serang.

Kasus Akil itu sudah menjerat adik Atut, Chaeri Wardana, sebagai tersangka. Pada 2 Oktober 2013, KPK mengumumkan Akil ditangkap dalam sebuah operasi tangkap tangan. Pada hari yang sama pukul 23.00 WIB, penyidik KPK mencokok Chaeri.

Kurang dari 24 jam kemudian, KPK mengumumkan dua kasus yang sedang disidik: dugaan korupsi pengurusan sengketa pilkada Gunung Mas, Kalimantan Tengah, dan sengketa pilkada Lebak, Banten. Wawan terbelit kasus Lebak.
ember
========================================================
semoga para raja kecil tkang korupsi segera ditangkepin...emoticon-I Love Indonesia (S)
0
6.3K
65
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan