Kaskus

News

jajang100Avatar border
TS
jajang100
Indonesia U-23 Raih Kemenangan di Laga Perdana SEA Games
Indonesia U-23 Raih Kemenangan di Laga Perdana SEA Games


VIVAbola - Indonesia U-23 berhasil mengamankan kemenangan 1-0 atas Kamboja U-23 pada laga pertama mereka di Grup B SEA Games 2013 Myanmar. Meski menang, penampilan "Garuda Muda" belum maksimal.

Setelah gagal mencetak gol pada babak pertama, Indonesia langsung mengambil inisiatif serangan. Baru berjalan dua menit, Ramdhani Lestaluhu dapat peluang. Sayang, sepakannya masih terlalu lemah.

Indonesia akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit ke-52. Yandi Sofyan mampu memaksimalkan umpan terobosan dengan tendangan keras ke pojok bawah gawang Sout Taty.

Unggul satu gol, permainan Indonesia mulai membaik. Namun, berkali-kali usaha membangun serangan gagal, karena terlalu mengandalkan serangan-serangan lewat bola jauh ke depan.

Peluang untuk timnas kembali tercipta pada menit 84. Pergerakan Bayu Gatra membuka pertahanan tuan rumah. Sayang, sepakan Andik Vermansyah gagal menjadi gol.

Andik lagi-lagi mendapat peluang saat laga memasuki injury time. Pemain anyar klub Malaysia, Selangor FA, itu mendapatkan ruang di kotak penalti lawan. Namun, lagi-lagi bola hanya melebar tipis. Skor 1-0 bertahan sampai peluit panjang.

Kemenangan ini membuat timnas menduduki peringkat tiga dengan tiga poin, sama dengan Thailand dan Myanmar di Grup B, tapi kalah produktivitas gol. Kamboja sendiri makin terpuruk di posisi buncit grup usai meraih dua kekalahan di dua laga pertama.

Yang patut menjadi perhatian adalah buruknya penyerangan timnas Indonesia di laga tersebut. Menghadapi kualitas tim yang lebih rendah, skema penyerangan tim asuhan Rahmad Darmawan masih belum jelas.

Susunan Pemain:
Kamboja U-23: Sout Taty, Sok Sovan, Touch Pancharong, Park Mony Udom, Bin Chatha Thearty, Sos Suhana, Rous Samoeun, Chhun Sothearath, Chhin Chhoeun, Phourng Soksana, Khek Khemrin

Indonesia U-23: Kurnia Meiga, Diego Michels, Dedi Kusnandar, Andri Ibo, Manahati Lestusen, Rizky Pellu, Ramdhani Lestaluhu (abyu Gatra 79'), Dendi Santoso (Egi 84'), Yandi Sofyan (Pahabol 64'), Andik Vermansyah, Alfin Tuasalamony (art)

http://bola.viva.co.id/news/read/465...dana-sea-games

GO INDONESIA emoticon-I Love Indonesia
0
954
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan