HAL GILA PENGUSAHA
anda mungkin pernah lihat atau dengar tayang/berita ini di TV :
ini adalah beberapa hal gila yang positif yang dilakukan salah seorang pengusaha bernama " Sir. Richard Branson " dalam meluncurkan perusahaan VIRGIN GROUP >>
TERKENAL Dengan Hal GILA nya...
karna secara alami :
manusia akan lebih ingat "something" hal gila daripada yg biasa-biasa aja..
Quote:
Entrepreneur Inggris Sir Richard Branson tak bisa disangkal lagi menjadi figur panutan bagi entrepreneur pemula. Dan ia juga tidak pelit dalam berbagai inspirasi bisnis. Dalam sebuah wawancara dengan laman Entrepreneur.com misalnya, ia berbagai pada publik mengenai tempat yang menurutnya paling ideal bagi seorang entrepreneur untuk mencari ide atau ilham.
Menurut pengalamannya sebagai entrepreneur selama beberapa dekade, Branson menyimpulkan ia mendapatkan banyak ide yang cemerlang untuk bisnisnya di saat ia menemui kejengkelan-kejengkelan sepele dalam kehidupan sehari-hari baik dalam hal kehidupan pribadi dan kehidupan profesional. Dengan hanya mencatatnya, entrepreneur dapat menindaklanjuti sehingga ide itu bisa diwujudkan menjadi sesuatu yang bermanfaat nyata bagi konsumennya. Anda sebagai entrepreneur dapat menawarkan solusi yang lebih baik bagi konsumen melalui cara ini. Jika Anda secara telaten melakukannya, solusi-solusi yang Anda hasilkan akan lebih baik dari milik pesaing sehingga Anda sangat berpeluang sukses menjalankan bisnis.
"Saat saya menjalankan usaha majalah bersama teman-teman di dekade 1960-an, kami semua menyukai musik dan tak punya banyak uang dan sejak kami tahu banyak pembaca kami juga mengalami kondisi yang sama, kami kemudian memulai layanan rekaman yang dapat dipesan via pos di halaman belakang majalah. Layanan itu bukan sebuah kasus uji untuk sebuah perusahaan besar, kami juga belum berpengalaman pada saat itu untuk mewujudkan ide itu tetapi selama beberapa bulan, kami mengetahui ada permintaan yang tinggi dari pembaca kami untuk layanan tersebut. Kami terbukti sudah menawarkan solusi yang lebih baik dan masuk akal bagi para mahasiswa yang beranggaran terbatas daripada harus membeli rekaman lagu di toko dan mereka tidak keberatan harus menunggu menerima rekaman via pos."
Bisnis baru yang Branson dan teman-temannya dirikan itu dinamakan "Virgin Mail Order Records", dan sangat digemari konsumen. Meskipun perusahaan hampir lumpuh akibat pemogokan pegawai pos Inggris ditahun 1971, pengetahuan mengenai tingginya permintaan pasar terhadap rekaman memberikan keberanian bagi pemuda-pemuda itu untuk terus mencoba dan mencoba tanpa henti. Ide pertama mereka akhirnya menggiring pada penemuan lebih banyak lagi masalah yang harus ditangani bersamaan dengan keyakinan bahwa bersama dengan masalah, pasti muncul juga solusinya.
Quote:
"Segera setelahnya, kami membuka toko Virgin Records pertama kami di London, yang menyediakan tempat yang nyaman untuk mengobrol santai mengenai musik. Makin banyak kenalan kami di industri musik dan saat kami mendengar para musisi yang membutuhkan tempat untuk tinggal saat harus merekam album dan tak seorang pun mampu memberikan solusi pada mereka, kami mendirikan studio rekaman yang dilengkapi penginapan pertama di Inggris, yaitu sebuah rumah besar (manor) di daerah pedesaan Oxfordshire. Setelah kami melakukan investasi itu, kami didekati oleh Mike Oldfield, seorang seniman muda berbakat namun belum banyak dikenal. Ia menelurkan album "Tubular Bells" yang melejitkan label kami," kisah entrepreneur yang suka memelihara jenggot ini
.
Semua itu bukan berarti ilham itu akan mendatangi entrepreneur begitu saja, kata Branson. Namun, kita tidak bisa memprediksi apa yang akan terjadi. (*Akhlis)
akhir kata ?
Richard Branson: "Ilham itu datang dari sumber frustrasi sehari-hari."