Quote:
Apakah Anda pernah merasakan duduk di atas cupcakes yang manis dan menggunakan meja berbentuk biskuit? Jika belum, mungkin Anda harus mencobanya.
Quote:
Desainer furnitur, Boggy Chan, sepertinya senang bermain-main dengan tepung dan adonan kue. Menariknya, kegemarannya tersebut ia wujudkan menjadi satu set furnitur yang menyenangkan. Sebuah kursi cupcakes dan meja biskuit ini didesain dengan tekstur yang sama persis menyerupai aslinya.
Menurut sang desainer, eksplorasi yang manis antara makanan dan furnitur, pada akhirnya ditemukan satu karakteristik dan sifat yang sama, yaitu kenyamanan. Menurutnya, mengombinasikan semangat membuat makanan dan desain industri yang "lezat" tentu saja harus memperhitungkan proporsi "adonan" yang tepat.
Ketinggian kursi cupcake ini dapat disesuaikan dengan tinggi dan kenyamanan penggunanya, yakni mulai dari 30cm sampai dengan 50cm.
Material yang digunakan untuk membuat "krim" cupcakes dan biskuit pada kursi dan meja merupakan poliuretan, sementara bentuk cupcake yang mengembang dan lelehannya terbentuk secara alami oleh gravitasi.
Quote: