Berikut catatanku, sedikit berbagi kehidupanku yang biasa. Ane susun catatan-catatan ini berlabelkan hari saat aku menuliskannya. Mungkin antar catatan bisa jadi kurang ada kaitannya karena memang catatan-catatan ini adalah benar-benar "catatan".Mohon maaf jika ada di hati agan dan aganwati yang kurang berkenan. Silakan ditanggapi juga jika berkenan.
Ane mulai dari Catatan Rabu, 20 November 2013
Catatan Rabu, 20 November 2013
Quote:
Yah, hari ini adalah "hari bunga" dari sebuah himpunan di kampusku. Mungkin tiada lebih dari setangkai "keindahan" dan sebatang "kesederhanaan" yang hari ini bisa aku berikan untukmu. Aku bukanlah mahasiswa "kaya" yang dapat memberikanmu sekarangan bunga hari ini. Sekarangan bunga saja mungkin tiada sanggup, apalagi hektaran taman bunga. Aku bukanlah mahasiswa "kaya" yang dapat memberikanmu cokelat seharga jutaan rupiah. Cokelat jutaan rupiah saja mungkin tiada sanggup, apalagi pabrik cokelat.
Ah, aku tahu engkau pun sedikit tahu bagaimana caraku menjalani kehidupan di kampus ini. Ya, aku hanya mengandalkan kakiku setiap bolak-balik kos-an ke kampus. Setiap ingin ke kota, aku pun hanya mengandalkan tumpangan atau sepeda motor pinjaman. Kamar kosku pun tiada mewah, yah mungkin seperempat yang termurah di area kampus ini. Bahkan aku pun tak memiliki ranjang di kamarku, hanya seonggok kasur tanpa ranjang. Selimut? Jelas tak ada! Handphone-ku pun bukan handphone Android canggih yang kini tengah populer, harga handphone-ku kini tak sampai tiga ratus atau empat ratus ribu. Textbook referensi perkuliahan? Hah, semester ini aku tak punya satu pun.
Engkau pun mungkin tahu, jika aku tidak mendapat "gratisan" berkuliah di kampus ini, mungkin aku tidak di sini sekarang. Ya, 7,5 juta per semester itu "mahal" bagiku, belum lagi "uang pangkal" yang dituntut oleh kampus ini. Aku sering menghabiskan Sabtu hingga sore hari di kampus sekedar "mencari nafkah". Dirimu pun tahu, tiada uang bulanan yang kuterima dari kampung halamanku. Salah sedikit di pengaturan keuanganku, dapat menjadikan hidupku "berakhir".
Ah, sudah lah, biarkan aku merendah, toh aku memang orang yang "rendahan".
Next:
Catatan Sabtu, 23 November 2013