Kaskus

News

b34mteAvatar border
TS
b34mte
Presiden AFC Ingin Naikkan Pamor Kompetisi di Asia
Presiden AFC Ingin Naikkan
Pamor Kompetisi di Asia


VIVAbola - Presiden Konfederasi
Sepakbola Asia (AFC), Sheikh Salman Al-Khalifa memiliki tekad membangun kompetisi yang kompetitif di Asia.

Menurut Salman Al-Khalifa, niat
tersebut belum sepenuhnya terwujud karena kompetisi Asia masih kalah pamor dengan Eropa.
Menurut Salman Al-Khalifa,
perbaikan kompetisi menjadi ujung
tombak sepakbola Asia untuk
meningkatkan pamor sepakbola Benua Kuning. Niat tersebut disampaikan Salman dalam kunjungannya ke Indonesia, Sabtu 16 November 2013.

"Saya ingin mempersatukan Asia.
Reformasi dan persatuan di Asia
sangat penting. Karena itu kami
bertekad membentuk Asia yang
bagus dengan membentuk kompetisi level tinggi," kata Salman Al-Khalifa.

Menurut pria asal Bahrain tersebut, Asia menjadi pangsa pasar terbesar sebagai tujuan pemasaran klub-klub Eropa. Bahkan, Salman Al-Khalifa
sendiri menyatakan, pendapatan
terbesar FIFA berasal dari Asia.

"Tapi, kenapa Asia tidak mendapat keuntungan lebih agar bisa mengembangkan sepakbola regional di Asia," kata Sheikh Salman.

Dalam kesempatan itu, Salman Al-
Khalifa siap membantu kompetisi di Indonesia. "Indonesia memiliki banyak pemain bertalenta dan potensi besar.

Indonesia memiliki pondasi serta
memiliki banyak pemain bertalenta.
Kami siap membantu road-map PSSI dalam membangun kompetisi di Indonesia," ujar Sheikh Salman.

sumber:
http://www.bola.viva.co.id/news/read...petisi-di-asia
0
792
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan