- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Bencana Alam Beserta Manfaatnya


TS
raiserfaiz
Bencana Alam Beserta Manfaatnya


Selamat datang di Thread ane, silahkan menikmati artikel yang ane suguhkan khusus untuk para kaskuser di seluruh Indonesia dan Dunia


Spoiler for No Repost:


Kali ini ane akan membawakan artikel tentang bencana alam yang memiliki manfaat. eh ? masa sih bencana alam ada manfaatnya ? daripada bingung mikirinnya, lebih baik mari kita simak bersama sama !


Quote:
Quote:
Pengertian Bencana Alam
Bencana alamadalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi manusia.Peristiwa alam dapat berupa banjir, letusan gunung berapi, gempa bumi, tsunami, tanah longsor, badai salju, kekeringan, hujan es, gelombang panas, hurikan, badai tropis, taifun, tornado, kebakaran liar dan wabah penyakit.Beberapa bencana alam terjadi tidak secara alami.Contohnya adalah kelaparan, yaitu kekurangan bahan pangan dalam jumlah besar yang disebabkan oleh kombinasi faktor manusia dan alam.Dua jenis bencana alam yang diakibatkan dari luar angkasa jarang mempengaruhi manusia, seperti asteroid dan badai matahari.
Sejak masa lalu manusia telah menghadapi bencana alam yang berulang kali melenyapkan populasi mereka.
Pada zaman dahulu, manusia sangat rentan akan dampak bencana alam dikarenakan keyakinan bahwa bencana alam adalah hukuman dan simbol kemarahan dewa-dewa. Semua peradaban kuno menghubungkan lingkungan tempat tinggal mereka dengan dewa atau tuhan yang dianggap manusia dapat memberikan kemakmuran maupun kehancuran.Kata bencana dalam Bahasa Inggris "disaster" berasal dari kata Bahasa Latin "dis" yang bermakna "buruk" atau "kemalangan" dan "aster" yang bermakna "dari bintang-bintang".Kedua kata tersebut jika dikombinasikan akan menghasilkan arti "kemalangan yang terjadi di bawah bintang", yang berasal dari keyakinan bahwa bintang dapat memprediksi suatu kejadian termasuk peristiwa yang buruk.
Quote:
Nah banyak yang mengira bahwa semua bencana alam itu tidak ada manfaatnya sama sekali, padahal ada beberapa bencana alam yang memiliki manfaat untuk keberlangsungan hidup manusia, ingin tahu lebih lanjut ? mari kita simak ya gan ! 

Quote:
GUNUNG MELETUS


Gunung meletus merupakan peristiwa yang terjadi akibat endapan magma di dalam perut bumi yang didorong keluar oleh gas yang bertekanan tinggi.
Magma adalah cairan pijar yang terdapat di dalam lapisan bumi dengan suhu yang sangat tinggi, yakni diperkirakan lebih dari 1.000 °C. Cairan magma yang keluar dari dalam bumi disebut lava. Suhu lava yang dikeluarkan bisa mencapai 700-1.200 °C. Letusan gunung berapi yang membawa batu dan abu dapat menyembur sampai sejauh radius 18 km atau lebih, sedangkan lavanya bisa membanjiri sampai sejauh radius 90 km.
Tidak semua gunung berapi sering meletus. Gunung berapi yang sering meletus disebut gunung berapi aktif.
Lalu apa manfaatnya gan ? bukannya Gunung Meletus malah lebih banyak bahayanya


Spoiler for Cekidot !:
manfaat gunung meletus diantara lain :
eits, selain itu ada manfaat yang paling hebat dari gunung berapi, apakah itu ?
Abu vulkanik dari gunung Merapi yang berbahaya untuk tubuh manusia, ternyata berguna untuk bumi.
Menurut penelitian, abu vulkanik tersebut menyebabkan pendinginan global, sehingga bermanfaat untuk mengurangi pemanasan global atau global warming.
Berdasarkan keterangan Volcanic Ash Centre Australia, ketinggian abu vulkanik dari letusan gunung Merapi mencapai 55.000 kaki (atau hampir 17 kilometer). Dengan ketinggian tersebut dan letusan yang cukup kuat, mendorong abu vulkanik masuk ke dalam lapisan stratosfer, tempat terjadinya cuaca.
Abu tersebut kemudian menghalangi radiasi matahari yang masuk ke dalam atmosfer. Pendinginan global terjadi saat curah hujan berkurang dan abu cenderung menempel pada lapisan stratosfer.
- Menyuburkan tanah
- Penangkap hujan (hujan olografis)
- Memperluas area pertanian
- Memperbanyak budidaya tanaman
- Barang tambang (mineral) semakin dekat ke permukaan bumi
- Pariwisata dan sanatorium (tempat perawatan orang-orang yang sakit paru-paru karena udara sejuk)
eits, selain itu ada manfaat yang paling hebat dari gunung berapi, apakah itu ?
Abu vulkanik dari gunung Merapi yang berbahaya untuk tubuh manusia, ternyata berguna untuk bumi.
Menurut penelitian, abu vulkanik tersebut menyebabkan pendinginan global, sehingga bermanfaat untuk mengurangi pemanasan global atau global warming.
Berdasarkan keterangan Volcanic Ash Centre Australia, ketinggian abu vulkanik dari letusan gunung Merapi mencapai 55.000 kaki (atau hampir 17 kilometer). Dengan ketinggian tersebut dan letusan yang cukup kuat, mendorong abu vulkanik masuk ke dalam lapisan stratosfer, tempat terjadinya cuaca.
Abu tersebut kemudian menghalangi radiasi matahari yang masuk ke dalam atmosfer. Pendinginan global terjadi saat curah hujan berkurang dan abu cenderung menempel pada lapisan stratosfer.
Quote:
BANJIR


Sebuah banjir adalah peristiwa yang terjadi ketika aliran air yang berlebihan merendam daratan.Banjir diakibatkan oleh volume air di suatu badan air seperti sungai atau danau yang meluap atau menjebol bendungan sehingga air keluar dari batasan alaminya.Banjir rutin biasa terjadi di permukiman-permukiman kuno sepanjang Sungai Tigris-Eufrat, Nil, Indus, Gangga, dan Sungai Kuning. Kelangsungan sumber energi air terbarukan sangat tinggi di daerah rawan banjir.
Ada berbagai dampak negatif banjir terhadap permukiman manusia dan aktivitas ekonomi. Namun, banjir (khususnya banjir rutin/kecil) juga dapat membawa banyak keuntungan. Emang keuntungannya apa sih gan ? masa banjir ada keuntungannya sih


Spoiler for Cekidot !:
- Mengisi kembali air tanah
- Menyuburkan serta memberikan nutrisi kepada tanah
- Air banjir menyediakan air yang cukup di kawasan kering dan semi-kering yang curah hujannya tidak menentu sepanjang tahun
- Air banjir tawar memainkan peran penting dalam menyeimbangkan ekosistem di koridor sungai dan merupakan faktor utama dalam penyeimbangan keragaman makhluk hidup di dataran banjir
- Banjir menambahkan banyak sekali nutrisi untuk danau dan sungai yang semakin memajukan industri perikanan pada tahun-tahun mendatang, selain itu juga karena kecocokan dataran banjir untuk pengembangbiakan ikan(sedikit predasi dan banyak nutrisi).
- Ikan seperti ikan cuaca memanfaatkan banjir untuk berenang mencari habitat baru.
- Burung juga mendapatkan manfaat dari produksi pangan yang meledak setelah banjir surut.
Eits, selain itu ada manfaat yang paling hebat dari Banjir, apakah itu ?
Bila banjir yang melanda cukup parah, aliran listrik kadang harus dimatikan oleh Pihak PLN untuk mengantisipasi bahaya tersengat aliran listrik.Sebenarnya saat itulah kita bisa menghemat energi listrik walaupun terpaksa

Quote:
GEMPA BUMI


Spoiler for Pusat-pusat gempa di seluruh dunia pada tahun 1963-1998:

Gempa bumi adalah getaran atau guncangan yang terjadi di permukaan bumi akibat pelepasan energi dari dalam secara tiba-tiba yang menciptakan gelombang seismik. Gempa Bumi biasa disebabkan oleh pergerakan kerak Bumi (lempeng Bumi).
Loh bukannya ini bencana yang paling mengerikan dan ngga ada manfaatnya sama sekali agan TS ?


Spoiler for Cekidot !:
- Bagi seorang seismologis, gelombang gempa bumi yang terjadi di seluruh dunia sangat bermanfaat untuk mempelajari keadaan lapisan-lapisan bawah permukaan.
- Dengan gempa maka bisa diketahui daerah daerah yang rawan gempa, rawan longsor untuk itu harus dihindari sebisa mungkin.
- Tanpa adanya gempa bumi atau aktivitas lempeng tektonik, nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh kehidupan di atas tanah akan terkikis dari benua dan terkumpul di samudera
- Tanpa gempa bumi, kehidupan akan semakin sulit di daratan, meski kehidupan di lautan masih berjalan dengan normal.
- Berkat aktivitas gempa bumi, nutrisi dan mineral-mineral lain yang terkandung di samudera bisa didaur ulang ke permukaan benua.Kita juga dapat melihat dengan jelas jumlah dan intensitas gempa yang terjadi yang dapat menjaga siklus daur ulang itu. Akan tetapi, bagi kita yang tinggal di perkotaan, dampaknya tidak terlalu terasa.
Selain itu, ternyata ada manfaat yang paling hebat dari Gempa, apakah itu ?
Dengan gempa bumi maka terlihat bangunan bangunan yang beresiko hancur dan yang masih bertahan. Dengan demikian ilmu konstruksi bangunan bisa belajar dari sifat gempa. Maka dari situ pula akan banyak lahir para ahli konstruksi gempa di Indonesia.
Quote:
TORNADO


Apa Itu tornado ?, Menurut Kamus Meteorologi (AMS 2000), tornado adalah “ suatu kolom udara yang berputar dengan kencang, timbul dari awan cumuliform atau dari bagian bawah awan cumuliform, dan sering ( tidak selalu ) tampak seperti funnel cloud.” Dengan kata lain, sebuah vorteks yang diklasifikasikan sebagai tornado, harus terhubung dengan permukaan tanah dan dasar awan.Ahli meteorologi belum menemukan cara yang mudah untuk mengklasifikasi dan mendefinisikan tornado. Contohnya, tidak ada perbedaan yang jelas antara mesosiklon ( sirkulasi badai guntur induk ) di permukaan dengan tornado lemah yang besar. Sudah diketahui bahwa funnel pada tornado tidak tampak, dan pada kecepatan berapa dari awan ke permukaan tornado berawal.Di Indonesia Tornado dikenal dengan sebutan angin puting beliung atau angin leysus, yang berbeda adalah dalam skala intensitasnya saja, di Indonesia tornado jarang sekali terjadi.
Ternyata, Tornado pun memiliki manfaat bagi manusia, apa manfaatnya gan ? mana mungkin Tornado ada manfaatnya ?


Spoiler for Cekidot !:
- Menjaga suhu daerah yang dilalui tornado agar daerah tersebut tidak terlalu dingin/panas karena tornado membawa angin dari derah lain yang biasanya dari daerah lebih dingin ke daerah yang lebih panas dan sebaliknya, sehingga suhu tetap normal
- Mungkin kalau tidak ada tornado banyak daerah yang menjadi gurun dan padang Es
dan ini manfaat yang paling hebat dari Tornado, mau tau ? yuk dibaca dibawah !
Banyak negara seperti amerika latin yang menjadi gurun akibat tidak ada tornado
dan
Banyak Negara Seperti Amerika serikat menjadi padang Es karena tidak ada tornado, maka dari itu Tornado berperan penting untuk menjaga kestabilan suhu
Quote:
Pendapat TS
Tidak ada yang salah dengan Bencana tersebut, itu bagian dari sistem yang sudah diciptakan oleh Yang Maha Kuasa. Itu adalah ketetapan yang tidak bisa dibantah dan dihindari. Hanya orang orang yang bisa membaca dari semua kejadian dan belajar dari kejadian itulah yang mendapatkan hikmah dan manfaat yang besar, sebesar dampak yang ditimbulkan oleh bencana itu sendiri.Nah gimana gan ? kebayang kan kalo seumpama bencana alam ini tidak pernah terjadi ? pasti kita juga ngga bakal dapat manfaat sebesar itu.

Quote:
Source :
Wikipedia
Google Image
Berbagi Info
Almira Blog
Aimyaya
Sumintar
Ibnurusydy
Viva News
Yupazq Blog
*dengan perubahan seperlunya
Wikipedia
Google Image
Berbagi Info
Almira Blog
Aimyaya
Sumintar
Ibnurusydy
Viva News
Yupazq Blog
*dengan perubahan seperlunya
Terimakasih telah berkunjung ke Thread ane, semoga artikel ane bermanfaat.
Quote:
Note : Diharapkan komeng para kaskuser ya, untuk para Silent Rider, kalau ngga mau komen ane mohon dikasih
aja deh .

Spoiler for Menerima:

Spoiler for Menolak:

Diubah oleh raiserfaiz 18-11-2013 10:23


dialog.rasacklt memberi reputasi
1
37.4K
Kutip
74
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan