Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kazenokazeAvatar border
TS
kazenokaze
Mau Menghilangkan Rasa BOSAN dan FRUSTRASI?? (semoga bermanfaat)
Semoga gak repost~

oke saya gambarkan illustrasi singkat tentang bagaimanakah BOSAN dan FRUSTRASI serta FLOW itu bisa terjadi..

Spoiler for BOSAN VS FRUSTRASI:


Oke~ ijinkan ane berbagi sedikit pengetahuan tentang buku yg telah ane baca yaitu “The Science of Motivation”karangan Suhardi (mungkin ada yang udah baca bukunya, tapi gak ada salahnya untuk berbagi ilmu bermanfaat)

Langsung saja tanpa panjang lebar lagi, mungkin ada yg langsung mengerti apa maksud dari illustrasi yang ane berikan, atau malah bingung maksudnya apaan sih itu??

Ada cara untuk mengurangi bahkan menghilangkan rasa bosan dan frustrasi pada aktifitas agan sehari-hari yaitu agan harus berada pada kondisi “Flow”, opo sih itu kondisi flow?..

Pengertian mudahnya aja deh, flow itu seperti kondisi ketika kita kecanduan game, Contoh gampangnya pas main game MMORPG apapun itu, gak mungkin kan baru main karakter kita langsung level mentok?? Kaloupun ada paling main sebentar aja pasti udah BOSAN (skill tinggi – tantangan kecil), atau baru main masih level 1 tapi monsternya sadis semua dan susah dibunuh ( tantangan tinggi – skill rendah) yang ujung2nya kita malah jadi FRUSTRASI.

Oleh karena itulah game apapun itu dibuat sedemikian rupa agar kita berada pada kondisi flow, dimana para playernya diajak perlahan-lahan menikmati dari level rendah dengan tingkat kesulitan yang tidak terlalu parah, dan secara otomatis kita akan menaikkan level (skill) kita untuk dapat menghadapi tantangan yang lebih berat lagi. Dan ketika player sudah mencapai level tertinggi pun selalu ada macam-macam upgrade tantangan baru sehingga player-nya merasa betah / “flow”.

Nah udah terbayang bagaimana caranya menciptakan kondisi flow dalam kegiatan agan? Ada banyak cara pastinya, tergantung dari kegiatan agan2 sekalian.

JADI

Jika agan BOSAN, selalu tingkatkan tantangan atau carilah tantangan baru, dan
Hilangkan FRUSTRASI dengan selalu upgrade skill agan untuk menghadapi tantangan yang lebih sulit secara bertahap

sekian dan terima kasih~

semoga bermanfaat
0
1.1K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan