Trit ini terinspirasi dari kecintaan TS terhadap musik klasik dari jaman SMA : Canon in D major.
Lagunya sangat menginspirasi dan memberi semangat daaannnnnnnn ada satu hal yang wah terlahir dari lagu ini (rahasia dong)
Quote:
Siapa Johann Pachelbel?
Johann Pachelbel(1 September 1653 – 9 Maret 1706) adalah seorang komponis Barok berkebangsaan Jerman. Ia banyak menghasilkan musik keagamaan maupun sekuler, dan sumbangsihnya terhadap perkembangan choral prelude dan fugue menempatkannya sebagai salah satu komponis zaman Barok pertengahan terpenting. Karyanya yang paling terkenal adalah Canon dalam D (wikipedia; edited)
.
Quote:
Karir musik
*Tahun 1673, Pachelbel pindah ke Wina untuk bekerja sebagai Asisten Organist di Katedral Saint Stephen. Dia menghabiskan waktu selama lima tahun di kota tersebut. Selama di Wina, Pachelbel mengenal dan dipengaruhi oleh karya-karya komponis terkemuka dari seluruh Eropa. Musik dari Johann Jakob Froberger, Alessandro Poglietti, Georg Muffat, dan Johann Kaspar Kerll memainkan peran dalam pengembangan wawasan bermusik Pachelbel.
*Tahun 1677, Pachelbel mendapatkan poisis baru sebagai organist di Court of the Duke of Saxe-Eisenach.
*Tahun 1678, Pachelbel pindah ke Erfurt dan mengambil pos sebagai organist di Predigerkirche. Keluarga Bach juga pindah ke kota ini dan persahabatan mereka bertambah erat.
*Pachelbel menjadi ayah baptis salah satu anak gadis Bach dan dibujuk untuk memberikan pelajaran musik pada Johann Christoph Bach, yang merupakan kakak Johann Sebastian Bach. Setelah kematian ayahnya, Johann Christoph kemudian mengambil alih perwalian adiknya dan mengajarkan apa yang telah didapatnya dari Pachelbel. Jadi dapat dikatakan bahwa Pachelbel memiliki pengaruh tidak langsung pada musik Bach.
*Tahun 1690(Setelah 12 tahun di Erfurt) Pachelbel ditawari posisi menguntungkan sebagai organist di Pengadilan Stuttgart. Namun karena perang dengan Perancis, Pachelbel tidak tinggal lama disana. Dalam bayang-bayang invasi Perancis, dia meninggalkan Stuttgart dan pergi ke Gotha. Di sini, Pachelbel menemukan pekerjaan sebagai organist Muncipal untuk tiga tahun ke depan.
*Tahun 1695, kota Nuremberg menawarkan kepadanya jabatan organist di St. Sebalduskirche. Dengan demikian Pachelbel kembali ke kampung halamannya dan tinggal disana hingga kematiannya.
Quote:
Canon
Canon (ditulis sekitar tahun 1680an) adalah karya yang terkenal dari Johann Pachelbel. Awalnya dimainkan dengan tiga biola dan basso continuo dan digabungkan dengan Gigue dengan nada yang sama.
Apa arti kata "Canon" : bukan "meriam" (pistol besar). Sebuah Canon (atau Kanon) adalah bagian musik yang ditandai dengan peniruan dan pengulangan. Pertama satu instrumen atau vokal memperkenalkan bagian dari melodi. Lalu, setelah beberapa nada, instrumen yang kedua atau mulai vokal untuk mengulang, atau meniru, melodi pertama, memainkan nada yang sama persis, tetapi dengan jeda waktu. instrumen Lebih atau vokal maka dapat ditambahkan, tergantung pada keinginan komposer.