- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
SBY: Selama 2,5 Tahun, Ada TV Telanjangi Demokrat


TS
deydeychristina
SBY: Selama 2,5 Tahun, Ada TV Telanjangi Demokrat
Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono meminta kader partainya tak tinggal diam jika ada pihak lain yang memojokkan partai berlambang logo Mercy itu.
"Kalau tidak setuju, sekali lagi bicaralah," kata SBY saat membuka temu kader sekaligus perayaan hari ulang tahun ke-12 di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 26 Oktober 2013.
"Kalau partainya diserang dan dihabisi, belalah."Menurut dia, apa yang nantinya diucapkan para kader Demokrat tentu tidak semua diberikan ruang di media massa. SBY justru menyebutkan adanya media massa yang sering "menyerang" partainya.
"Ada televisi yang sepanjang 2,5 tahun ini terus menelanjangi Partai Demokrat, menjadikan Partai Demokrat jadi olok-olok, cemoohan, dan bulan-bulanan," ujarnya.SBY mengatakan, partainya memang tidak memiliki televisi atau berbagai media massa dalam bentuk lain. Demokrat, ia menambahkan, juga tidak punya uang triliunan rupiah untuk menguasai berbagai iklan partai.
"Memang, kami tidak punya kemampuan," ucap dia.Bahkan, ketika berkeliling ke berbagai daerah, SBY menyatakan, atribut partainya, seperti bendera, baliho, dan billboard minim sekali. Kalah jika dibandingkan dengan atribut partai-partai lain. "Kami memang tidak punya kemampuan yang melimpah ruah untuk membiayai kampanye ini," ujarnya.
"Kami memang tidak punya logistik, kekuatan finansial, yang melimpah ruah," SBY menambahkan. Karena itu, ia mengajak kadernya untuk bergotong royong membantu partai dalam berkampanye.
source http://www.tempo.co/read/news/2013/1...jangi-Demokrat
ahh ga disebutin tv apa..babeh nanggung

"Kalau tidak setuju, sekali lagi bicaralah," kata SBY saat membuka temu kader sekaligus perayaan hari ulang tahun ke-12 di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 26 Oktober 2013.
"Kalau partainya diserang dan dihabisi, belalah."Menurut dia, apa yang nantinya diucapkan para kader Demokrat tentu tidak semua diberikan ruang di media massa. SBY justru menyebutkan adanya media massa yang sering "menyerang" partainya.
"Ada televisi yang sepanjang 2,5 tahun ini terus menelanjangi Partai Demokrat, menjadikan Partai Demokrat jadi olok-olok, cemoohan, dan bulan-bulanan," ujarnya.SBY mengatakan, partainya memang tidak memiliki televisi atau berbagai media massa dalam bentuk lain. Demokrat, ia menambahkan, juga tidak punya uang triliunan rupiah untuk menguasai berbagai iklan partai.
"Memang, kami tidak punya kemampuan," ucap dia.Bahkan, ketika berkeliling ke berbagai daerah, SBY menyatakan, atribut partainya, seperti bendera, baliho, dan billboard minim sekali. Kalah jika dibandingkan dengan atribut partai-partai lain. "Kami memang tidak punya kemampuan yang melimpah ruah untuk membiayai kampanye ini," ujarnya.
"Kami memang tidak punya logistik, kekuatan finansial, yang melimpah ruah," SBY menambahkan. Karena itu, ia mengajak kadernya untuk bergotong royong membantu partai dalam berkampanye.
source http://www.tempo.co/read/news/2013/1...jangi-Demokrat
ahh ga disebutin tv apa..babeh nanggung


0
5K
74


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan