- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Lounge Pictures
10 Tendangan Voli Terbaik dalam Sejarah EPL


TS
cupelman
10 Tendangan Voli Terbaik dalam Sejarah EPL



Spoiler for Bukti No Repost:

Langsung aja gan !!!
10 Tendangan Voli Terbaik dalam Sejarah EPL
10 Tendangan Voli Terbaik dalam Sejarah EPL
Quote:
Spoiler for 10:
Wayne Rooney: Manchester United vs Newcastle, April 2005


Butuh teknik dan presisi yang tinggi untuk mengarahkan bola seperti yang dilakukan Wazza.
Dia langsung menendang bola hasil sundulan pemain belakang Newcastle. Bola tersebut tidak dikontrolnya terlebih dulu, tapi disambutnya dengan tendangan voli yang keras.
Si kulit bundarpun meluncur deras ke sisi kanan kiper Newcastle tanpa bisa diselamatkan.
Si kulit bundarpun meluncur deras ke sisi kanan kiper Newcastle tanpa bisa diselamatkan.

Spoiler for 9:
Peter Crouch: Stoke vs Manchester City, Maret 2012


Crouch mencetak gol ke gawang City usai menerima umpan dari Jermaine Pennant. Pemain jangkung ini sempat mengendalikan bola di dadanya sebelum melepaskan tendangan voli sensasional yang tidak mampu diantisipasi kiper Joe Hart.
"Anda harus mengangkat tangan anda. Itu adalah tembakan yang tidak dapat dihentikan," ujar gelandang City, Gareth Barry, kala itu.
"Anda harus mengangkat tangan anda. Itu adalah tembakan yang tidak dapat dihentikan," ujar gelandang City, Gareth Barry, kala itu.

Spoiler for 8:
Paul Scholes: Aston Villa vs Manchester United, Desember 2006


Ini mungkin gol terbaik di antara begitu banyak gol yang dicetak Scholes di sepanjang karirnya.
Menerima bola hasil rebound dari tendangan sudut, gelandang berpostur tubuh kecil ini melepaskan tendangan voli indah dari jarak 25 yard. Bola yang melayang di atas kiper The Villans pun tak dapat dibendung.
Menerima bola hasil rebound dari tendangan sudut, gelandang berpostur tubuh kecil ini melepaskan tendangan voli indah dari jarak 25 yard. Bola yang melayang di atas kiper The Villans pun tak dapat dibendung.

Spoiler for 7:
Alan Shearer: Newcastle vs Everton, Desember 2002


Legenda hidup Newcastle ini memang terkenal lewat gol-gol berkelasnya. Salah satunya adalah gol voli berikut ini.
Shearer yang berdiri bebas di luar kotak penalti, dengan menakjubkan melepaskan tendangan keras yang bersarang di jala gawang The Toffees.
Pemain yang hingga kini masih memegang rekor sebagai top skorer Liga Primer tersebut menganggapnya sebagai tendangan terbaik yang pernah dilakukannya. Tak heran jika gol tersebut dinobatkan sebagai "Goal of the Month."
Shearer yang berdiri bebas di luar kotak penalti, dengan menakjubkan melepaskan tendangan keras yang bersarang di jala gawang The Toffees.
Pemain yang hingga kini masih memegang rekor sebagai top skorer Liga Primer tersebut menganggapnya sebagai tendangan terbaik yang pernah dilakukannya. Tak heran jika gol tersebut dinobatkan sebagai "Goal of the Month."

Spoiler for 6:
Robin Van Persie: Manchester United vs Aston Villa, April 2013


Berikut ini tak hanya merupakan gol indah, tapi juga signifikan.
Torehan tiga gol Van Persie ke gawang Aston Villa mengunci gelar ke-20 Red Devils. Gol keduanya di laga tersebut tercipta lewat proses yang spektakuler.
Menerima umpan matang dari Wayne Rooney di depan kotak, bintang asal Belanda ini menyambar bola dengan tendangan voli kencang yang sama sekali tidak bisa diantisipasi Brad Guzan.
Di malam itu juga, Van Persie menerima Golden Boot serta penghargaan "Goal of the Year."
Torehan tiga gol Van Persie ke gawang Aston Villa mengunci gelar ke-20 Red Devils. Gol keduanya di laga tersebut tercipta lewat proses yang spektakuler.
Menerima umpan matang dari Wayne Rooney di depan kotak, bintang asal Belanda ini menyambar bola dengan tendangan voli kencang yang sama sekali tidak bisa diantisipasi Brad Guzan.
Di malam itu juga, Van Persie menerima Golden Boot serta penghargaan "Goal of the Year."

Spoiler for 5:
Thierry Henry: Arsenal vs Manchester United, Oktober 2000


Salah satu momen terbaik Thierry Henry selama berseragam Arsenal adalah ketika menundukkan Manchester United 1-0 di Highbury.
Henry yang mendapatkan umpan dalam posisi membelakangi gawang, mencungkil bola. Sebelum bola menyentuh tanah, ia melakukan satu tendangan voli dari luar kotak penalti yang akhirnya menjadi gol kemenangan The Gunners.
Gol ini juga dinobatkan sebagai "Goal of the Month."
Henry yang mendapatkan umpan dalam posisi membelakangi gawang, mencungkil bola. Sebelum bola menyentuh tanah, ia melakukan satu tendangan voli dari luar kotak penalti yang akhirnya menjadi gol kemenangan The Gunners.
Gol ini juga dinobatkan sebagai "Goal of the Month."

Spoiler for 4:
Tony Yeboah: Leeds vs Liverpool, August 1995


Penyerang Leeds United Tony Yeboah pamer kebolehan dengan mencetak gol tak biasa saat timnya menang tipis 1-0 atas Liverpool.
Gol kemenangan Leeds kala itu berasal dari satu tendangan voli Yeboah dari luar kotak penati. Bola yang sempat membentur mistar akhirnya masuk ke gawang The Reds.
Gol tersebut merupakan "Goal of the Month" Yeboah yang pertama. Penghargaan yang sama didapatnya ketika melawan Wimbledon.
Gol kemenangan Leeds kala itu berasal dari satu tendangan voli Yeboah dari luar kotak penati. Bola yang sempat membentur mistar akhirnya masuk ke gawang The Reds.
Gol tersebut merupakan "Goal of the Month" Yeboah yang pertama. Penghargaan yang sama didapatnya ketika melawan Wimbledon.

Spoiler for 3:
Robin Van Persie: Charlton vs Arsenal, Desember 2006


Inilah gol terbaik RVP selama membela Arsenal.
Menerima umpan crossing dari sisi kanan, RVP yang berlari dari tengah lapangan langsung menendang bola tesebut ke arah pojok kiri atas gawang. Tendangan melengkung tersebut tak dapat dijangkau kiper lawan.
Sulit untuk mebayangkan pemain lain dapat melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan RVP di laga ini. Aksinya benar-benar berkelas dan akan terus dikenang sebagai salah satu gol terbaik yang pernah ada di liga Inggris.
Menerima umpan crossing dari sisi kanan, RVP yang berlari dari tengah lapangan langsung menendang bola tesebut ke arah pojok kiri atas gawang. Tendangan melengkung tersebut tak dapat dijangkau kiper lawan.
Sulit untuk mebayangkan pemain lain dapat melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan RVP di laga ini. Aksinya benar-benar berkelas dan akan terus dikenang sebagai salah satu gol terbaik yang pernah ada di liga Inggris.

Spoiler for 2:
Pajtim Kasami: Crystal Palace vs Fulham, Oktober 2013


Wondergoal terbaru di Liga Primer tercipta dari kaki gelandang Fulham, Pajtim Kasami, minggu ini.
Pemain internasional Swiss itu melakukan sprint untuk menyambut bola ke sisi kiri pertahanan Palace. Ia mengontrol bola dengan dadanya sebelum melepaskan tendangan voli untuk menjebol gawang Palace. Bolapun mendarat di pojok kanan gawang kiper Palace, Julian Speroni.
Gol Kasami itu membangkitkan semangat juang rekan-rekannya. Berkat gol tersebut, Fulham tak hanya mengejar ketertinggalannya menjadi 1-1, tapi juga mampu mengembalikkan keadaan dan menutup laga dengan kemenangan 4-1 atas Palace.
Kasami pun dianggap sebagai 'man of the match' dalam laga ini. Bahkan banyak orang yang langsung membanding-bandingkan aksi Kasami itu dengan gol spektakuler Marco van Basten pada final Euro 1988.
Pemain internasional Swiss itu melakukan sprint untuk menyambut bola ke sisi kiri pertahanan Palace. Ia mengontrol bola dengan dadanya sebelum melepaskan tendangan voli untuk menjebol gawang Palace. Bolapun mendarat di pojok kanan gawang kiper Palace, Julian Speroni.
Gol Kasami itu membangkitkan semangat juang rekan-rekannya. Berkat gol tersebut, Fulham tak hanya mengejar ketertinggalannya menjadi 1-1, tapi juga mampu mengembalikkan keadaan dan menutup laga dengan kemenangan 4-1 atas Palace.
Kasami pun dianggap sebagai 'man of the match' dalam laga ini. Bahkan banyak orang yang langsung membanding-bandingkan aksi Kasami itu dengan gol spektakuler Marco van Basten pada final Euro 1988.

Spoiler for 1:
Paolo Di Canio: West Ham vs Wimbledon, Maret 2000


Di Canio menunjukkan sisi indahnya sepakbola melalui tendangan sensasional dari sudut yang sangat sulit ketika tim yang dibelanya, West Ham United, berhadapan dengan Wimbeldon, 26 Maret 2000.
Lewat satu skema serangan yang rapi, Di Canio memanfaatkan umpan diagonal Trevor Sinclair dari sayap kanan. Ia dengan jenius mengontrol bola dan melakukan tendangan menggunting menggunakan kaki kanan. Bola sepakannya pun menghujam keras ke gawang Wimbledon.
Gol inipun kemudian ditetapkan sebagai Goal of The Season sekaligus Goal of the Decade. Tak heran jika gol voli Di Canio ini sering memuncaki daftar gol terbaik sepanjang Premiership.
Lewat satu skema serangan yang rapi, Di Canio memanfaatkan umpan diagonal Trevor Sinclair dari sayap kanan. Ia dengan jenius mengontrol bola dan melakukan tendangan menggunting menggunakan kaki kanan. Bola sepakannya pun menghujam keras ke gawang Wimbledon.
Gol inipun kemudian ditetapkan sebagai Goal of The Season sekaligus Goal of the Decade. Tak heran jika gol voli Di Canio ini sering memuncaki daftar gol terbaik sepanjang Premiership.

Quote:





Diubah oleh cupelman 25-10-2013 19:35
0
2.6K
Kutip
6
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan