Apa yang membuat Indonesia menjadi nomor satu di dunia? Sebuah peta yang dimuat di thedoghousediaries.com mengungkapnya.
Peta itu dibuat dengan mengumpulkan beragam data dari beragam sumber, termasuk dari Bank Dunia dan Guinness Book of Records.
Dog House Diary sendiri adalah sebuah situs yang dikembangkan oleh tiga sekawan bernama Will Samari, Rafaan Anvari, dan Ray Yamartino.
Dari peta tersebut terungkap bahwa Indonesia menjadi nomor satu karena faktor geologinya, spesifiknya soal gunung api.
Hal ini memang masuk akal. Pasalnya, Indonesia memang dikenal dunia karena letusan besar gunung apinya.
Tercatat, Indonesia sekitar 75.000 tahun lalu, Gunung Toba, berada di wilayah yang kini Sumatera, meletus. Letusan diduga sampai memusnahkan banyak spesies hewan.
Letusan lain adalah Tambora di Sumbawa pada tahun 1815. Letusan gunung ini terdengar hingga Sumatera dan abunya membuat wilayah Eropa dan Amerika Utara tak mengalami musim panas.
Letusan besar lain adalah Krakatau pada tahun 1883. Akibat letusan Krakatau, dunia sempat gelap selama dua setengah hari.
Baru-baru ini, diduga Gunung Samalas di Nusa Tenggara Barat juga bertanggung jawab pada letusan misterius tahun 1257. Letusan Samalas lebih besar dari letusan Tambora.
Hingga saat ini, banyak gunung di Indonesia yang masih aktif. Sebut saja Merapi dan Anak Krakatau.
source
Ini kan menurut thedoghousediaries.com aja..
menurut agan-agan apa ya sebagai orang Indonesia??
Quote:
Original Posted By swj►Selain Volcanoes, seharusnya juga Linguistic Diversity dong !
Quote:
Original Posted By lipooz29►yg bikin trkenal juga pulau'a bnyak bgt.. Hehehe
Quote:
Original Posted By valhehe►Banyak suku dan budayanya.

Quote:
Original Posted By nghasnghus►terkenal masakannya gans

rendang
Quote:
Original Posted By thepcf145h►Letak Geografinya, bnyk banget gunung-gunung bertebaran di setiap pulau, apalagi gunung berapinya.

selain itu juga sumber daya alam yang berlimpah, tanah yang subur, keanekaraganam hayatinya yg banyak banget, sama pemandangan-pemandangan yang eksotis.

Makanan yang banyak banget jenisnya dan msh banyak lagi.
#ProudToBeIndonesian
Quote:
Original Posted By gimmesome...►yang paling dikenal pantainya gan, contohnya Bali

eh Lombok juga ga kalah keren pantainya gan
Quote:
Original Posted By x12051x►hmm . . .
Indonesia terkenal dgn anekaragam suku , budaya , kuliner ny n byk lg .
trmasuk bajakanny
