Kaskus

Entertainment

dhlrivalAvatar border
TS
dhlrival
Inilah 5 Tahun Perjalanan Android yang Spektakuler
Inilah 5 Tahun Perjalanan Android yang Spektakuler

BEBERAPAbulan setelah Apple meluncurkan iPhone generasi pertama pada Januari 2007, beredar rumor bahwa Google akan meluncurkan sebuah ponsel yang katanya akan diberi nama Googlephone. Tapi ternyata, ponsel Googlephone hanyalah isapan jempol semata.emoticon-Ngakak

Tidak ada yang mengetahui pasti apa yang akan diungkap Google dalam bisnis ponsel pintar. Hingga akhirnya, tepat lima tahun silam, Google mengungkap sebuah proyek yang membantah semua rumor yang beredar.

Perusahaan ternyata mengembangan sistem operasi mobile yang diberi nama Android. Sistem operasi ini terus mengalami perbaikan dan pengembangan, hingga ia bebas diadopsi oleh perusahaan pembuat perangkat mobile manapun.

Android versi 1.0 dirilis pada 23 September 2008. Sedangkan ponsel Android pertama yang dirilis ke pasar adalah HTC Dream. Di Amerika Serikat, ponsel ini dikenal dengan nama T-Mobile G1.

Des Smith, salah seorang karyawan T-Mobile yang turut mengembangkan Android untuk T-Mobile G1, masih mengenang acara peluncuran ponsel tersebut. Ia berbagi kenangan itu lewat akun jejaring sosial Google+.

''Kami (T-Mobile dan Google) telah bekerja selama berbulan-bulan dengan tim kecil di Gedung 44 di Mountain View, California. Aku begitu gembira tidak bisa tidur, bersama tim gabungan yang hendak mengubah dunia," kenang Des Smith.

Di hari itu, Smith masih mengingat bagaimana para jurnalis dan blogger teknologi meliput acara peluncuran Android dan T-Mobile G1. Ia bertugas mendemonstrasikan ponsel Android perdana itu. Di tengah kegugupan, Smith harus memastikan semuanya berjalan dengan lancar, terutama masalah konektivitas.

Setelah acara peluncuran selesai, para jurnalis dan blogger diberi kesempatan menjajal T-Mobile G1. Awak Google dan T-Mobile dibombardir pertanyaan seputar sistem operasi dan ponsel tersebut.

"Saya pikir hari itu adalah sukses besar. Saya menelepon istri di rumah … dan menangis. Ia tidak bisa percaya kala itu semua orang, di manapun, berbicara tentang ponsel Android dari Google. Dia sangat bangga, begitupun saya."

Seiring berjalannya waktu T-Mobile G1 telah hilang ditelan zaman, namun Android mampu bertahan dan terus berkembang. Sistem operasi ini telah digunakan oleh 1 miliar perangkat, termasuk ponsel pintar, tablet, kamera, televisi hingga jam tangan dan kacamata pintar.

Android membuka era baru dalam industri perangkat mobile.

"Saat ini Android ada di mana-mana, di pergelangan tangan saya, saya bisa memakai Google Glass, saya dapat bermain game, menghasilkan karya seni yang mengagumkan, foto kehidupan, mendapat pekerjaan, dan bahkan menulis publikasi ini dengan Galaxy Note 3."

"Dan ini semua adalah awal. Saya harap Anda akan menyukai sebuah perjalanan kecil ini untuk menyusuri kenangan," ujar Smith.

Spoiler for Android kuasai dunia:
Quote:


makasih udah singgah ke tread aneemoticon-Kiss
so jangan lupa komen dan cendol nya ya gan emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Spoiler for sumber 1:
Spoiler for sumber 2:
0
4.3K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan