Kaskus

Entertainment

kemalmahendraAvatar border
TS
kemalmahendra
Jemaah Haji Mulai Kembali
Alhamdulillah, itulah kata yang pantas kita ucapkan atas pelaksanaan haji tahun ini. Pelaksanaan seluruh rangkaian haji berjalan dengan begitu baik dan jemaah haji Indonesia mulai tiba kembali di Tanah Air. Harapan kita jemaah haji menjadi haji yang mabrur dan mampu mengamalkan hajinya dalam kehidupan sehari-hari.

Perjalanan spiritual yang dijalani jemaah haji sungguhlah luar biasa. Semua umat Islam yang mampu, diwajibkan untuk melaksanakan ibadah haji. Namun tidak semuanya mendapatkan panggilan untuk melaksanakan rukun Islam yang kelima itu.

Untuk itulah semua yang mendapat kesempatan emas melaksanakan ibadah haji, selayaknya untuk mengaplikasikan perjalanan itu dalam kehidupan dengan sebaik-baiknya. Haji mengajarkan kepada kita akan hakikat kebersamaan. Pada saat ibadah haji tidak ada bedanya antara si kaya dan si miskin.

Haji mengajarkan kita untuk bersikap pasrah dan percaya bahwa ada Allah yang mengatur kehidupan manusia. Haji mengajarkan kita untuk menghargai manusia dan kemanusiaan, sebab di mata Allah semua orang sama. Yang membedakan satu dengan yang lain di mata Allah hanyalah ketakwaannya.

Haji juga mengajarkan kita tentang makna berkurban. Kita harus peduli terhadap sesama dan tidak boleh kikir. Pada setiap harta yang kita miliki, ada haknya kaum fakir-miskin dan kita diwajibkan untuk membagikannya kepada mereka.

Selama ini pelaksanaan ibadah haji selalu ditandai dengan berbagai macam persoalan. Mulai dari masalah transportasi, pemondokan, hingga katering. Selalu saja ada masalah yang dikeluhkan oleh jemaah.

Namun kali ini kita melihat pelaksanaan ibadah haji berlangsung mulus. Nyaris tidak ada masalah yang mengganggu kekhusukan jemaah untuk melaksanakan ibadahnya. Hingga akhir pelaksanaan ibadah haji tidak ada keluhan yang muncul ke permukaan.

Kita tentunya harus menghargai upaya keras yang dilakukan Kementerian Agama dalam membuat pelaksanaan ibadah haji berlangsung lancar. Kerja keras yang dilakukan tidaklah sia-sia, karena para petugas haji mampu melayani segala kebutuhan para jemaah.

Pelajaran baik ini tentunya harus dijadikan model. Untuk tahun-tahun selanjutnya, segala macam persiapan harus mengikuti apa yang dilakukan pada tahun ini. Bahkan tidak berlebihan apabila pelaksanaan tahun ini dijadikan standar, agar pelayanan yang diberikan bisa kemudian ditingkatkan.

Sudah saatnya kita memiliki standar pelayanan publik. Itulah yang akan membuat kualitas kehidupan kita menjadi lebih baik lagi. Dengan itulah kompetensi masyarakat akan bisa didorong untuk mencapai standar yang kita tetapkan.

Itulah yang membuat bangsa-bangsa lain bisa cepat mencapai kemajuannya. Jepang, Korea Selatan merupakan contoh dari bangsa yang bisa meningkatkan kualitas bangsanya. Kuncinya adalah dengan terus meningkatkan standar pelayanan pada semua bidang, agar semua orang terpacu untuk meningkatkan kemampuan mereka.

Pada kita budaya itu belumlah tumbuh. Bahkan untuk segala hal yang berkaitan dengan kepentingan publik kita cenderung meremehkannya. Tidak usah heran apabila pelayanan kepada publik tidak pernah dilihat sebagai sesuatu yang harus dilakukan.

Kini kita mulai melihat adanya perubahan itu. Di DKI Jakarta misalnya, Gubernur Joko Widodo mendorong aparatnya untuk melayani masyarakat. Pegawai Pemerintah Provinsi Jakarta tidak boleh menempatkan dirinya sebagai pejabat yang minta dilayani.

Hal yang sama kita lihat terjadi di Surabaya. Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini selalu berada di tengah warganya untuk menyelesaikan semua persoalan yang mereka hadapi. Demikian pula yang terjadi di Kabupaten Bojonegoro di mana Bupati Suyoto membuka ruang komunikasi langsung dengan rakyat.

Kita tentunya berharap hal seperti itu bisa dilakukan di tingkat kementerian. Apa yang dilakukan Kementerian Agama menjadi pertanda baik bagi terjadinya perubahan paradigma untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Kalau hal yang baik ini bisa terus dipertahankan dan ditularkan ke tempat-tempat lainnya, maka kita akan mampu seperti bangsa-bangsa lain dalam membangun peradaban. Janganlah kita terus disuguhi oleh perilaku buruk, karena kita sama-sama memiliki cita-cita untuk membangun bangsa yang lebih terhormat.


0
2K
13
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan