- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
JOKOWI BERHARAP BISA BIKIN MOTO GP DI JAKARTA


TS
Dejeey11
JOKOWI BERHARAP BISA BIKIN MOTO GP DI JAKARTA
SELAMAT DATANG DI THREAD ANE KASKUSER SEJATI...
APA JADINYA KALAU IMPIAN KITA BISA MELIHAT MOTO GP ADA DI TANAH AIR

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menginginkan Kota Jakarta bisa mengadakan berbagai macam event internasional. Selain akan menyelenggarakan lomba lari maraton, Jokowi saat ini sedang bernegosiasi agar kejuaraan dunia untuk balap motor atau motoGP bisa digelar di Jakarta.
"Gran prix nanti lu jual gue beli-lah. Memang ini promosi Jakarta dalam jangka menengah dan panjang," kata Jokowi di Monumen Nasional, Jakarta, pada Senin, 30 September 2013. Untuk itu, dia akan mengirim tim untuk menanyakan persyaratan dan urusan teknis dalam menyelenggarakan motoGP. "Ini mau ke Macau pada Oktober nanti, kami mengirim orang ke sana untuk negosiasi," ucap Jokowi.

Mantan Wali Kota Solo ini menuturkan tujuannya menggelar event-event internasional sebagai promosi Kota Jakarta. "Ini marketing kota, memang butuh biaya, tapi saya rasa efeknya positif," kata dia. Menurut dia, untuk mempromosikan Jakarta, dibutuhkan anggaran sebesar Rp 1 triliun agar dikenal dunia internasional.
Karena selama ini, lanjut Jokowi, Jakarta belum mempunyai branding yang kuat sebagai suatu kota. "Apakah akan sebagai kota seni pertunjukan, karnaval, fashion muslimah, infrastruktur menuju kesana masih banyak kekurangan. Kalau sudah ketemu, membangun brand kotanya akan lebih mudah," kata dia.
Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Arie Budhiman, menambahkan pagelaran Grand Prix MotoGP bisa diselenggarakan tanpa memerlukan sirkuit, sehingga peluang Jakarta untuk menjadi bagian ajang bergengsi ini sangat besar. "Menarik juga kalau di jalan. Kalau Formula 1 masih jauh, tapi kita harus mempersiapkan teknisnya juga," kata dia.

Mudah-mudahan Bisa Jadi Kenyataan Ya???





APA JADINYA KALAU IMPIAN KITA BISA MELIHAT MOTO GP ADA DI TANAH AIR

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menginginkan Kota Jakarta bisa mengadakan berbagai macam event internasional. Selain akan menyelenggarakan lomba lari maraton, Jokowi saat ini sedang bernegosiasi agar kejuaraan dunia untuk balap motor atau motoGP bisa digelar di Jakarta.
"Gran prix nanti lu jual gue beli-lah. Memang ini promosi Jakarta dalam jangka menengah dan panjang," kata Jokowi di Monumen Nasional, Jakarta, pada Senin, 30 September 2013. Untuk itu, dia akan mengirim tim untuk menanyakan persyaratan dan urusan teknis dalam menyelenggarakan motoGP. "Ini mau ke Macau pada Oktober nanti, kami mengirim orang ke sana untuk negosiasi," ucap Jokowi.

Mantan Wali Kota Solo ini menuturkan tujuannya menggelar event-event internasional sebagai promosi Kota Jakarta. "Ini marketing kota, memang butuh biaya, tapi saya rasa efeknya positif," kata dia. Menurut dia, untuk mempromosikan Jakarta, dibutuhkan anggaran sebesar Rp 1 triliun agar dikenal dunia internasional.
Karena selama ini, lanjut Jokowi, Jakarta belum mempunyai branding yang kuat sebagai suatu kota. "Apakah akan sebagai kota seni pertunjukan, karnaval, fashion muslimah, infrastruktur menuju kesana masih banyak kekurangan. Kalau sudah ketemu, membangun brand kotanya akan lebih mudah," kata dia.
Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Arie Budhiman, menambahkan pagelaran Grand Prix MotoGP bisa diselenggarakan tanpa memerlukan sirkuit, sehingga peluang Jakarta untuk menjadi bagian ajang bergengsi ini sangat besar. "Menarik juga kalau di jalan. Kalau Formula 1 masih jauh, tapi kita harus mempersiapkan teknisnya juga," kata dia.

Mudah-mudahan Bisa Jadi Kenyataan Ya???




0
3.3K
16


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan