Kiat Risma Jadi Pemimpin Perempuan di Surabaya
Quote:
Surabaya - Menjabat sebagai Walikota Surabaya bukanlah perkara mudah bagi Tri Rismaharini. Selain harus kuat fisik dan mental, Risma punya rahasia lain. Apakah itu?
Saat menjadi pembicara di acara Sampoerna Women's Community di Ballroom JW Marriott Surabaya, Risma diberondong pertanyaan seputar resep-resep menjadi pemimpin perempuan.
"Jangan dianggap beban, learning by doing saja. Kita baca persoalan, fokus, maka kita akan bisa cepat ambil keputusan," ujar Risma di hadapan ratusan ibu-ibu komunitas, Jumat (18/10/2013).
Risma kemudian mengaku, bahwa dirinya setiap hari selalu berusaha membangun komunikasi yang efektif di kalangan staf-staf Pemkot Surabaya.
Risma pun membicarakan kelebihan pemimpin perempuan. Dibanding pemimpin laki-laki, pemimpin perempuan dianggap lebih jago menjelaskan dan mengkoordinasi para stafnya.
"Itu yang kita manfaatkan. Jadi saya bekerja seperti guru, menjelaskan ke staf-staf. Prinsipnya, tidak ada pemimpin sukses tanpa support staf. Jangan anggap mereka obyek tapi subyek yang harus dilibatkan dalam pekerjaan sehingga mereka merasa berarti," papar Risma.
Risma juga menyemangati para perempuan yang hadir dalam acara tersebut. Risma menegaskan, pemimpin harus berani menghadapi sesuatu yang baru.
"Jangan takut menghadapi sesuatu yang baru," pungkas Risma.
[URL="http://news.detik..com/surabaya/read/2013/10/18/184047/2389694/475/kiat-risma-jadi-pemimpin-perempuan-di-surabaya?9922022"]sumber[/URL]
Mantap walikota ane nih.

Semoga ibu bisa terus membawa Surabaya menjadi lebih maju dan maju lagi, kalo bisa sih ibu memimpin 2 periode.

BTW untuk sumbernya titik di URLnya diilangin satu ya gan.
