Kaskus

News

jajang100Avatar border
TS
jajang100
Andi Mallarangeng Ditahan, Ruhut Sampaikan Pesan untuk Anas
Jakarta - Penahanan Andi Mallarangeng segera disusul pertanyaan kapan Anas Urbaningrum akan ditahan. Politikus Partai Demokrat (PD) Ruhut Sitompul menyampaikan pesan untuk Anas.

"Pesan aku, contohlah Andi. Baik-baiklah duduk di boncengan," kata Ruhut kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10/2013).

Ruhut menyarankan agar Anas kooperatif dan tak membuat pernyataan-pernyataan yang menyerang PD. Lebih baik Anas diam dan mempersiapkan diri untuk menghadapi kasusnya.

"Nggak usahlah ada statemen-statemen yang menyerang PD. Seperti kemarin dia bilang, mari kita korbankan sapi jangan korbankan orang lain, tidak pernah Partai Demokrat mengorbankan dia. Jadi baik-baiklah duduk di boncengan," ujarnya.

Meski demikian, Ruhut mewanti-wanti agar tidak ada pihak yang mendesak KPK untuk segera menahan Anas menyusul penahanan Andi Mallarangeng. Proses hukum tetap harus dihormati.

"Janganlah KPK didesak-desak untuk menahan Anas," tuturnya.

[url]http://news.detik..com/read/2013/10/17/175557/2388573/10/andi-mallarangeng-ditahan-ruhut-sampaikan-pesan-untuk-anas?n991102605[/url]

Sdh dipersiapkan blm bang tali gantungan di monas,,
0
1.1K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan