Kaskus

Tech

sicecepzAvatar border
TS
sicecepz
Tutorial Flash | Membuat Animasi Masking
Sebelum ke TKP, perhatikan bahwa komputernya nyala dan macromedia flash 8 udah di install didalamnya, hhee
Siapkan juga kopi sama cemilannya yah . selamat menyimak
1. Untuk membuat masking siapkan objek atau gambar yang akan kita masking. Kali ini saya akan membuat masking pada tulisan.
2. Klik kanan pada tulisan tersebut dan pilih Convert to Symbol… tuliskan nama dan pilih symbolnya ke Movie Clip , seperti pada gambar berikut:







1. Klik dua kali objek yang udah di Convert to Symbol Movie clip tadi, sehingga masuk ke edit movie clip nya.
Kemudian di dalam edit movie clip itu tambahkan 3 layer dengan cara (insert – time line – layer), sehingga layernya menjadi tiga. seperti pada gambar berikut:




1. Setelah ditambahkan 3 layer kita copy isi layer pertama (klik di frame 1 layer 1 lalu CTRL + C) dan paste dengan mengklik frame 1 layer 3 dengan menggunakan paste in place (ctrl + shift + V) tujuannya agar letak dan posisi objek sama persis seperti layer pertama. Seperti pada gambar berikut:






1. Dilanjut dengan menambahkan frame di layer 1 dan layer 3, seperti biasa makin banyak frame maka animasi makin cepat dan sebaliknya, saya akan menambahkan di frame 60 dengan cara klik kalan di Frame 60 layer pertama pilih Insert Frame dan klik kanan juga di Frame 60 layer 3 pilih Insert Frame, seperti pada gambar dibawah :




1. Langkah berikutnya kita membuat animasi masking nya, pada contoh saya akan membuat objek kotak berwarna dengan animasi bolak balik ke kiri dan ke kanan.
Klik frame 1 layer 2 terus klik tool bar Rectangle yang ada di samping kiri halaman kerja, tujuannya untuk membuat kotak dengan warna sesuka hati anda, seperti pada gambar berikut:




1. Letakan objek kotaknya di sebelah kiri objek yang akan di masking. Dengan men drag mouse sehingga terlihat seperti pada gambar berikut





1. Kemudian klik kanan terlebih dulu di Frame 30 layer 2 pilih Insert KeyFrame dan pindahkan objek ke ujung kanan dengan cara menariknya pake mouse, seperti pada gambar berikut:






1. Kemudian ulangi cara di atas tapi kebalikannya klik kanan terlebih dulu di Frame 60 layer 2 pilih Insert KeyFrame dan pindahkan objek ke ujung kiri dengan cara menariknya pake mouse, tak lupa menambahkan Create Motion tween di antara frame 1-30 dan frame 30-60, seperti pada gambar berikut:





1. Langkah terakhir klik kanan di layer 3 pilih “MASK” harus sama seperti yang ada pada gambar berikut:





dan coba di test movie apakah movie clip nya berjalan dengan sempurna atau tidak, dengan menekan CTRL + ENTER.
Selamat Mencoba dan semoga bermanfaat


LENGKAPNYA AGAN BISA KLIK DI

SINI
0
1.7K
2
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan