- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
LHI Akui Pernah Bahas Masalah Daging Bersama Suswono dan Hilmi di Lembang


TS
epstein
LHI Akui Pernah Bahas Masalah Daging Bersama Suswono dan Hilmi di Lembang

Jakarta - Luthfi Hasan Ishaaq mengakui pernah bertemu Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminudin dan Menteri Pertanian Suswono di Lembang. Pertemuan tersebut menurutnya membahas masalah krisis daging sapi.
Tetapi sebelum mengakui, LHI berkelit pertemuan tersebut di pernah terjadi. Dia menjawab ketika hakim bertanya berkali-kali soal pertemuan tersebut.
"Saya tidak pernah (bertemu), tapi kemudian saya ketemu iya. Tapi itu tidak dalam bentuk resmi melainkan silahturahmi," ujar Lutfhi berbelit di Pengadilan Tipikor, Jl HR Rasuna Said, Jakarta, Kamis (10/10/2013).
Jaksa penuntut umum langsung menimpali pertanyaan hakim. "Apakah silaturahmi itu membicarakan soal krisis daging sapi?" tanya jaksa.
"Seingat saya Ketua Majelis Syuro menyinggung mentan terkait tingginya harga daging," jawab Luthfi.
Luthfi mengaku tidak ingat poin-poin apa saja yang dibicarakan terkait isu krisis daging sapi. Alasannya dalam pembicaraan tersebut dirinya tidak terlibat aktif.
"Saya tidak ingat karena saya tidak menjawab dan tidak berpendapat di situ (silaturahmi) itu," kata mantan Presiden PKS ini.
Code:
http://news.detik..com/read/2013/10/10/160922/2383757/10/lhi-akui-pernah-bahas-masalah-daging-bersama-suswono-dan-hilmi-di-lembang?9922032
Hmm..
Don Hilmi + Putra Mahkota
Don Anis Matta
nampaknya semua ditunggu neh oleh Don Utphi



Bung Fahri Hamzah.... Ayo mana pembelaanmu?
0
1K
10


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan