Ane cuma mau sharing, yang udah tau jangan ngatain ane yaa.
Kalo yang belum tau, mudah-mudahan info ini bermanfaat buat agan-agan.
1. Detektor Khusus untuk Kaum Gay
Kalo di Indonesia ada kayak begini, gimana nasib kaum-kaum "buncis" yang pada ngamen (ngamen maksa) di pinggir jalan ye gan?
Quote:
Kuwait sedang mengembangkan sebuah cara untuk mendeteksi kaum homoseksual. Tujuannya untuk mencegah mereka memasuki Kuwait dan beberapa negara kerja sama teluk (GCC).
Maklum, semua negara anggota GCC (Bahrain, Kuwait, Qatar, Oman, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab) telah lama mengkriminalkan kaum homoseksual.
"Pusat-pusat kesehatan melakukan tes medis terhadap para ekspatriat saat mereka memasuki negara-negara GCC. Kami akan memperketat pemeriksaan yang memungkinkan kami mendeteksi kaum gay dan melarang mereka memasuki Kuwait atau negara GCC lainnya," kata Direktur Kesehatan Publik Kuwait Yousouf Mindkar kepada harian Al Rai.
Namun, Yousouf tidak menjelaskan secara rinci bagaimana proses "deteksi" kaum homoseksual itu dilakukan. Menurut undang-undang Kuwait, pelaku homoseksual terancam hukuman maksimal sepuluh tahun penjara, jika orang itu berusia di bawah 21 tahun.
Negara-negara Teluk memang dikenal sangat keras terhadap kaum homoseksual. Pada 2011, Bahrain menahan 127 orang gay, sebagian besar warga negara GCC, karena menggelar pesta yang "merusak akhlak".
Pesta itu digelar di Pulau Muharraq, di pesisir utara Bahrain. Para peserta pesta adalah kaum gay dari negara-negara teluk berusia 18 - 20 tahun, termasuk seorang warga Lebanon dan Suriah.
Selain di negara-negara teluk, homoseksual juga ilegal di 78 negara, dan 49 negara menolak lesbianisme. Sementara lima negara yaitu Iran, Arab Saudi, Sudan, Yaman, dan Mauritania menerapkan hukuman mati untuk kaum gay.
Iran bahkan dikabarkan telah mengeksekusi mati 4.000 orang pelaku homoseks sejak 1979. Sementara pelaku sodomi yang belum berusia dewasa dijatuhi hukuman 74 kali cambukan.
(Ade Sulaeman. Sumber: intisari-online.com )
2. Genda Sang Penyempurna Taktik Serangan Torpedo pada Perairan Dangkal Pearl Harbour
Udah pada nonton film Pearl Harbour gan? Film itu sebagai deskripsi dari taktik Jepang ini gan. Rudal-rudalnya Jepang bisa meluncur di bawah permukaan air laut dan kemudian menyerang kapal-kapal laut tempur Amerika Serikat yang sedang berkumpul di situ.
Quote:
Minoru Genda bukanlah jenderal atau laksamana, tetapi namanya berkibar dalam Perang Pasifik karena dialah perancang rinci serangan terhadap Pearl Harbor dan berbagai operasi armada Jepang lainnya. Genda yang dilahirkan 1904 di Hiroshima, lulus dari Akademi AL tahun 1924 dan dilatih sebagai pilot pesawat yang berpangkaalan di kapal induk.
Genda bertugas di kapal induk Akagi (1931) sebelum menjadi instruktur di Pangkalan Udara AL Yokosuka. Di sini, ia sempat membentuk tim aerobatik yang terkenal dengan nama Sirkus Genda.
Setelah luluis dari Sekolah Staf AL, ia makin menonjol karena obsesinya terhadap penerbangan AL, sehingga sering dijuluki Genda si Orang Giila, Madman Genda. Dia pernah ditugaskan sebagai asisten atase AL di London tahun 1938 - 1940.
Sebelum perang pecah, Genda menjadi perwira operasi dari Divisi Kapal Induk Pertama. Dalam posisi inilah dia diserahi tugas merancang secara rinci serangan udara terhadap Pearl Harbor. Dia ikut menyempurnakan taktik serangan torpedo pada perairan dangkal, bahkan turun langsung dalam serangan pada 7 Desember 1941.
Minoru Genda ikut dalam operasi d Lautan Hindia kemudian memimpin rangkaian serangan udara terhadap Midway. Selaku perwira penerbang di kapal induk Shokaku, ia juga terlibat dalam pertemuran di sekitar Kep.Solomon dan Santa Cruz. Ia kemudian ditarik sebagai perwira staf, dan tahun 1945 ditugaskan dalam pertahanan udara tanah Jepang.
Setelah Jepang kalah, Genda bergabung dengan Pasukan Bela Diri Jepang dan menjadi Wakil Kepala Staf Udara (1954), kemudian tahun 1957 menjadi komandan pertahanan udara. Dia menjadi kepala staf udara tahun 1959 lalu pensium 1962.
Genda yang dikenal sebagai perwira yang tidak ortodoks sekalipun agak eksentrik, perencana taktis yang brilian, dan komandan satuan udara yang sukses, meninggal dunia di Tokyo 15 Agustus 1989, tepat 44 tahun sesudah takluknya Jeang dalam Perang Dunia II.
*Artikel ini merupakan bagian dari Majalah Angkasa edisi koleksi Perang Asia Timur Raya, terbit Agustus 2008.
(RB Sugiantoro. Sumber: majalahangkasa.co.id)
3. Pabrik Bayi Pertama di Dunia
Ane ampe sekarang masih sering becanda ama pacar ane tentang bikin bisnis produksi bayi. Eh, ternyata udah keduluan, bahkan yang ini jauh lebih masif dari yang bisa ane bayangin.
Quote:
Pabrik bayi pertama di dunia sedang dibangun di India. Tempat itu akan menjadi rumah bagi ratusan perempuan miskin yang dibayar untuk mengandung dan melahirkan anak-anak bagi pasangan kaya, terutama pasangan dari Eropa dan Amerika, yang tidak bisa hamil.
Para calon orangtua bisa mengirim sperma atau embrio ke sebuah toko di mana seorang perempuan kemudian disewa rahimnya untuk mengandung dan melahirkan anak, sebelum kemudian si orangtua datang untuk menjemput anak mereka yang baru lahir.
Klinik yang bernilai multi-juta dollar itu akan dilengkapi apartemen bagi pasangan kaya yang datang berkunjung, satu lantai untuk para surogate mother (perempuan yang disewa rahimnya untuk mengandung bayi orang lain dengan inseminasi buatan), kantor, kamar bersalin, sebuah departemen IVF, bahkan restoran serta toko suvenir.
Dokter di balik klinik pengembangan berteknologi tinggi itu adalah Nayna Patel, yang menjalankan sebuah klinik yang menampung sekitar 100 perempuan hamil dalam satu rumah. Patel membayar setiap perempuan yang disewa rahimnya dengan tarif 8.019 dollar atau sekitar Rp 91 juta dan menerima sekitar Rp 319 juta dari orangtua yang mengharapkan anak.
Program Patel di Anand, sebuah kota kecil di negara bagian Gujarat di mana klinik baru itu sedang dalam tahap pembangunan, telah melahirkan hampir 600 bayi untuk pasangan kaya. Dr Patel, seorang perempuan, membeberkan dalam sebuah film dokumenter di program BBC Four pada Senin (30/9/2013) malam bahwa dia telah menerima ancaman kematian dan menghadapi tuduhan mengeksploitasi orang miskin demi mendapatkan keuntungan.
"Saya menghadapi kecaman dan saya akan mendapat kecaman lagi. Menurut banyak orang, saya kontroversial. Ada dugaan tentang penjualan bayi, pabrik pembuatan bayi," ujar Dr Patel.
Dr Patel menegaskan bahwa ia sedang dalam misi seorang feminis. Ia mengatakan "penyewaan rahim adalah soal cara seorang perempuan membantu yang lain".
Dia menolak anggapan bahwa dirinya mengeksploitasi para perempuan yang menyewakan rahimnya itu. "Para perempuan itu melakukan pekerjaan," katanya. "Ini sebuah pekerjaan fisik, mereka dibayar untuk pekerjaan itu. Para perempuan itu tahu tidak ada keuntungan tanpa rasa sakit."
Seorang perempuan yang disewa rahimnya, Papiya, yang sedang hamil bayi kembar untuk pasangan Amerika, mengatakan, dia berencana untuk menggunakan uang hasil sewanya di sebuah rumah baru buat keluarganya. "Dengan memiliki bayi kembar, berarti kami mendapatkan fee yang lebih besar," katanya. "Saat terakhir saya menjadi ibu yang menyewakan rahim, saya membeli barang-barang rumah tangga, sebuah mobil, dan meminjamkan sebagiannya untuk kakak ipar."
Seorang perempuan lain yang juga disewa rahimnya, Vasanti, mengatakan bahwa ia mampu mengirim putrinya ke sebuah sekolah berbahasa Inggris yang baik dengan uang tunai yang ia peroleh. Dia juga menggunakan biaya itu untuk membangun rumah baru bagi keluarganya.
Dalam film dokumenter pada Senin malam itu, yang berjudul House of Surrogates, Dr Patel terlihat berdoa ketika dia meletakkan embrio di dalam rahim si ibu yang menyewakan rahimnya. Dalam dua minggu, tes darah akan menunjukkan apakah perempuan itu hamil atau tidak.
Namun, film itu mengungkap ada kemungkinan persoalan non-medis yang menimpa mereka yang terlibat. Seorang warga Kanada bernama Barbara (54 tahun) terjebak di India selama empat bulan dengan anaknya yang baru lahir dari seorang ibu yang disewa rahimnya sebelum Barbara mendapat semua dokumen yang diperlukan untuk bisa membawa anaknya pulang.
Barbara, yang telah mencoba selama 30 tahun untuk menjadi seorang ibu, berkata, "Kemandulan merupakan masalah medis. Jika orang yang lahir dengan penglihatan yang buruk mendapatkan kacamata, dan penderita diabetes mendapatkan insulin, mengapa kami tidak bisa mendapatkan perawatan medis untuk masalah kami?"
(Egidius Patnistik/Kompas.com, Sumber: Daily Mail)
4. Pasar Malam di Jakarta
Ane pikir orang-orang Jakarta masih kekurangan tempat buat nongkrong, tempat wisata, atau tempat buat menikmati waktu bersama orang lain. Dan ini adalah salah satu dari sekian banyak lagi solusi yang bisa memenuhi kebutuhan warga Jakarta akan tempat wisata. Aamiin (mudah mudahan aja nyaman) hehe.
Quote:
Mulai 5 Oktober 2013, Jakarta akan menggelar Pasar Malam Kaki Lima untuk setiap akhir minggu.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengadakan night market di sepanjang Jalan Medan Merdeka Selatan hingga Jalan Sabang. Gubernur Joko Widodo mengatakan bahwa proyek perdana terkait penataan pedagang kaki lima di Ibu Kota ini harus dimulai.
Pasar Malam Kaki Lima merupakan program percontohan untuk menata pedagang kaki lima di Jakarta. Tujuannya untuk menghidupkan usaha kecil, mikro, rumah tangga, dan usaha menengah. "Supaya berlajar mengelola usahanya dengan baik, bagaimana melayani pembeli, memakai seragam, dan menata barang. Dan di samping itu, juga bisa menjadi alternatif wisata murah warga di akhir pekan," ujar Jokowi di Balai Kota, Selasa (1/10).
Andi Baso Mappapoleonro, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Koperasi, UMKM, dan Perdagangan DKI Jakarta mengatakan, terselenggaranya Pasar Malam Kaki Lima diharap menambah ruang publik baru serta ruang pemasaran produk usaha kecil menengah (UKM).
Rencananya akan ada 100 tenda pedagang kuliner dan 300 tenda pedagang non-kuliner, partisipan berasal dari baik UKM binaan maupun PKL non-binaan pemerintah.
sate,seafood,makananHarri Daryanto/Fotokita.net
Ruas jalan pun bakal ditutup untuk acara ini. Penutupan jalur dilakukan secara bertahap mulai pukul 11.00, lalu ditutup total pada pukul 14.00 untuk persiapan menggelar tenda dan bongkar muat barang. Pasar malam berlangsung pukul 17.00 hingga selesai pukul 23.00. Jalan baru kembali dibuka pukul 03.00.
Arus lalu lintas dari arah Tugu Tani pun dialihkan ke Stasiun Gambir. Panggung acara didirikan di depan Balaikota Jakarta, depan Gedung Telkom, dan Wisma Antara.
"Nanti pasar malam serupa akan pula diadakan di setiap wilayah kota di Jakarta," tambah Andi Baso.
(Gloria Samantha. Sumber: Kompas, KOMPAS.com)
Semoga info dari ane bermanfaat, yang mau ngasih cendol jangan sungkan.
Tambahan info lain juga ane butuhin buat sharing-sharing pengetahuan.
Selamat menikmati hari demi hari, buat agan agan.