- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Robot Pencuci Mobil Karya Moeljadi Tembus Pasar Ekspor


TS
obrolanrakyat
Robot Pencuci Mobil Karya Moeljadi Tembus Pasar Ekspor

SATO Robotic Car Wash dan Motor Wah yang merupakan Moeljadi, Founder dan sekaligus Owner PT Sato Sara Semesta berkembang pesat.
Sebagai imbas langsung dari perkembangan populasi kendaaran yang terus tumbuh, menurut Moeljadi, dengan sendirinya industri pendukungnya ikut tumbuh, termasuk bisnis jasa pencucian plus segenap peralatannya. Apalagi bagi komunitas tertentu penampilan mobil sudah jadi kebutuhan dan gaya hidup tersendiri untuk mereflesikan kepribadiannya. Terlebih bagi mereka yang berpedoman kebersihan adalah kebersihan adalah pangkal kesehatan.
"Robot ini melaksanakan tugasnya jauh lebih cepat dari semua sistem cuci mobil dan motor saat ini, baik yang tradisional maupun hidrolik. Hanya perlu beberapa menit dengan hasil maksimal. Konsumen bisa mampir tanpa mengeluarkan banyak waktu, misalnya saat berangkat atau pulang beraktivitas," jelasnya kepada Okezone belum lama ini.
Dan perkembangan yang berikutnya adalah, mampu menembus pasar internasional. Robotic Car Wash sudah di ekspor ke negara negara seperti Polandia, Uni Emirat Arab, Vietnam, India, Kamerun, Ghana dan Timor Leste.
"Sebagai putra Indonesia dengan karya asli putra Indonesia juga, menjadi kebanggaan tersendiri melihat produk Made In Indonesia beredar dan dipercaya di pasar Internasional," ucapnya.
Sehingga, untuk ke depannya, Moeljadi menargetkan bisnis kedepannya dalam lima tahun ke depan menggunakan tenaga full robotic. Pasalnya saat ini masih menggunakan tenaga manusia untuk mengelap atau mengeringkan mobil dan motor.
"Ke depannya full seperti robot, naik turun, masuk bawah kanan kiri secara detail nanti enggak menggunakan tenaga manusia lagi. Ya, kurang lebih lima tahun mendatang, kalau dalam waktu dekat ke sana belum bisa karena daya jualnya enggak ada," tutupnya. (wdi)
http://economy.okezone.com/read/2013...s-pasar-ekspor
Wahhh
Kamajuan yang luar biasa bagi bangsa Indonesia.

Semoga kedepannya semakin banyak putra-putri Indonesia yang berpikiran cermat seperti ini.
Bagaimana pendapat agan-agan semua? Sangat menginspirasi bukan?
Mari gabung sambil berbagi pendapatnya di thread ini.

Diubah oleh obrolanrakyat 08-10-2013 10:36
0
1.8K
16


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan