- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Lounge Pictures
Satwa Liar Hidup Bebas di Kota Besar


TS
dragonroar
Satwa Liar Hidup Bebas di Kota Besar
Quote:
Makin banyak binatang liar hidup di perkotaan, bahkan di kawasan pusat kota. Pakar biologi Bernhard Kegel menulis buku tentang fauna di perkotaan itu.
Quote:
Pemburu di Lumbung Makanan

Rubah bukan pemandangan aneh di Berlin. Di lahan hijau dan taman, rubah menemukan tempat bersembunyi dan juga makanan berlimpah. Selain berburu tikus atau binatang kecil lainnya, rubah di Berlin juga mencari makan di tong sampah. Tapi binatang ini juga tetap takut manusia. Peraturan melarang memberi makan rubah di perkotaan.

Rubah bukan pemandangan aneh di Berlin. Di lahan hijau dan taman, rubah menemukan tempat bersembunyi dan juga makanan berlimpah. Selain berburu tikus atau binatang kecil lainnya, rubah di Berlin juga mencari makan di tong sampah. Tapi binatang ini juga tetap takut manusia. Peraturan melarang memberi makan rubah di perkotaan.
Quote:
Dari Steppa ke Kota

Yang lebih berbahaya adalah anjing liar yang menghuni kawasan hijau di kota, seperti di taman Los Angeles ini. Binatang ini terutama berburu tikus dan kelinci. Tapi jika merasa terancam oleh manusia, anjing liar ini bisa berubah menjadi sangat agresif.

Yang lebih berbahaya adalah anjing liar yang menghuni kawasan hijau di kota, seperti di taman Los Angeles ini. Binatang ini terutama berburu tikus dan kelinci. Tapi jika merasa terancam oleh manusia, anjing liar ini bisa berubah menjadi sangat agresif.
Quote:
Sahabat atau Ancaman Bahaya

Kebanyakan cedera pada manusia adalah akibat serangan anjing jalanan. Pemerintah Rumania baru-baru ini mengeluarkan perintah eradikasi anjing jalanan, setelah seorang anak berusia 4 tahun tewas digigit anjing jalanan. Di ibukota Rumania, Bukarest tercatat sedikitnya 64.000 anjing jalanan.

Kebanyakan cedera pada manusia adalah akibat serangan anjing jalanan. Pemerintah Rumania baru-baru ini mengeluarkan perintah eradikasi anjing jalanan, setelah seorang anak berusia 4 tahun tewas digigit anjing jalanan. Di ibukota Rumania, Bukarest tercatat sedikitnya 64.000 anjing jalanan.
Quote:
Naik Trem

"Di Moskow anjing-anjing liar itu bahkan biasa naik trem. Anjing mengenali halte dimana mereka akan turun", ujar Bernhard Kegel yang mengamati fauna di kota besar. Hidup bersama, antara anjing liar dan manusia di ibukota Rusia itu relatif damai. Masalah muncul, jika membawa anjing piaraan memasuki wilayah kekuasaan anjing liar.

"Di Moskow anjing-anjing liar itu bahkan biasa naik trem. Anjing mengenali halte dimana mereka akan turun", ujar Bernhard Kegel yang mengamati fauna di kota besar. Hidup bersama, antara anjing liar dan manusia di ibukota Rusia itu relatif damai. Masalah muncul, jika membawa anjing piaraan memasuki wilayah kekuasaan anjing liar.
Quote:
Mencari Makan Sekeluarga

Babi liar makin terbiasa hidup di lingkungan pemukiman manusia dan kebisingan perkotaan. Induk babi liar ini bahkan membawa anaknya untuk mencari makanan di tengah kota Berlin. "Binatang ini cerdas, dan mengenali bahwa di kota mereka tidak akan diburu", ujar pakar biologi Kegel.

Babi liar makin terbiasa hidup di lingkungan pemukiman manusia dan kebisingan perkotaan. Induk babi liar ini bahkan membawa anaknya untuk mencari makanan di tengah kota Berlin. "Binatang ini cerdas, dan mengenali bahwa di kota mereka tidak akan diburu", ujar pakar biologi Kegel.
Quote:
Terintegrasi

Racoon kini lebih suka mencari makan di tempat sampah. Di kota Kassel, binatang pemangsa yang aktif malam hari ini berkembang biak pesat. Binatang ini berasal dari Amerika Utara dan bukan binatang endemik Eropa. Populasinya di kota Kassel berasal dari beberapa ekor racoon, yang diliarkan di sekitar danau Edersee tahun 1934 lalu.

Racoon kini lebih suka mencari makan di tempat sampah. Di kota Kassel, binatang pemangsa yang aktif malam hari ini berkembang biak pesat. Binatang ini berasal dari Amerika Utara dan bukan binatang endemik Eropa. Populasinya di kota Kassel berasal dari beberapa ekor racoon, yang diliarkan di sekitar danau Edersee tahun 1934 lalu.
Quote:
Jinak dan Suci

Monyet ini kelihatannya amat siap hidup di perkotaan. Kemampuannya untuk memanjat serta kelincahan jari-jarinya, amat memudahkannya mencari makan di tong sampah. Tapi di India itu tidak perlu. Sebagai penghormatan terhadap dewa monyet Hanoman, monyet ini biasanya diberi makan dan dianggap suci.

Monyet ini kelihatannya amat siap hidup di perkotaan. Kemampuannya untuk memanjat serta kelincahan jari-jarinya, amat memudahkannya mencari makan di tong sampah. Tapi di India itu tidak perlu. Sebagai penghormatan terhadap dewa monyet Hanoman, monyet ini biasanya diberi makan dan dianggap suci.
Quote:
Dihormati

Juga berlaku bagi sapi di perkotaan India. Menurut agama Hindu binatang ini dianggap suci dan dihormati. Di ibukota New Delhi ditaksir terdapat 40.000 sapi yang juga berkeliaran ke jalan raya. Kecelakaan tabrakan antara mobil dengan sapi menjadi kejadian sehari-hari. Membunuh sapi dilarang di banyak negara bagian India.

Juga berlaku bagi sapi di perkotaan India. Menurut agama Hindu binatang ini dianggap suci dan dihormati. Di ibukota New Delhi ditaksir terdapat 40.000 sapi yang juga berkeliaran ke jalan raya. Kecelakaan tabrakan antara mobil dengan sapi menjadi kejadian sehari-hari. Membunuh sapi dilarang di banyak negara bagian India.
Quote:
Jurassic Park di Bangkok

Di ibukota Thailand, biawak berkembang biak amat pesat. Beberapa jenis, bahkan bisa mencapai panjang tiga meter. Gigitannya beracun, walau tidak mematikan bagi manusia. Di kawasan hijau seperti di taman Lumpin di tengah kota Bangkok ini, biawak berburu makanan berupa serangga, laba-laba dan binatang kecil lainnya yang jumlahnya berlimpah.

Di ibukota Thailand, biawak berkembang biak amat pesat. Beberapa jenis, bahkan bisa mencapai panjang tiga meter. Gigitannya beracun, walau tidak mematikan bagi manusia. Di kawasan hijau seperti di taman Lumpin di tengah kota Bangkok ini, biawak berburu makanan berupa serangga, laba-laba dan binatang kecil lainnya yang jumlahnya berlimpah.
Quote:

"Warga kota besar kehilangan kemampuannya untuk menangani binatang liar secara tepat", ujar pakar biologi Bernhard Kegel. Dalam buku yang baru saja dipublikasikan berjudul "Binatang di Perkotaan. Sebuah Kisah Alami", pakar biologi ini menulis tentang habitat baru yang dikuasai binatang, serta peluang dan bahaya bagi manusia maupun untuk binatang.
Quote:
Diubah oleh dragonroar 07-10-2013 19:47
0
5.5K
Kutip
19
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan