Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mohfarAvatar border
TS
mohfar
Bahaya Kesehatan Akibat Terlalu Santai di Akhir Pekan
Spoiler for No Repsol:


Bahaya Kesehatan Akibat Terlalu Santai di Akhir Pekan




Bersantai tanpa beraktivitas setelah sibuk dengan pekerjaan sepanjang minggu mungkin terasa sangat wajar. Namun hanya berdiam diri tanpa melakukan apapun bisa merugikan kesehatan para pria, demikian hasil studi terbaru.

Para ilmuwan Denmark menemukan, pria beraktivitas seperti melakukan pekerjaan rumah tangga atau hobi mendukung peluang umur yang lebih panjang. Melakukan hobi secara rutin akan menurunkan risiko kematian dini pada pria ketimbang hanya duduk santai.

Di antara pria usia 50-64 tahun, pekerjaan rumah tangga atau hobi dikaitkan dengan penurunan 23 persen risiko kematian dengan semua penyebab.

Temuan lain dalam studi yang diterbitkan jurnal Epidemiology adalah 30 menit beraktivitas sehari dapat memangkas risiko tekanan darah tinggi, faktor risiko utama serangan jantung dan stroke.

Aktivitas moderat seperti berkebun, menari atau jalan cepat 30 menit sehari atau berolahraga berat termasuk jogging, lari dan aerobik 75 menit setiap minggu dikaitkan dengan penurunan risiko gangguan fisik.

Studi dilakukan kepada 60 ribu pria dan wanita paruh baya di Danish Cancer Society.Hasilnya, aktivitas fisik mengurangi risiko kematian pada wanita sebesar 25 persen dan pada pria 22 persen.

Bersepeda ternyata sama bermanfaat seperti berkebun untuk menjamin umur panjang. Para peneliti menyimpulkan tetap menyibukkan diri meski sedang libur lebih penting daripada bermalas-malasan.

"Studi bisa menunjukkan bahwa menghindari gaya hidup diam lebih penting daripada aktivitas tinggi," ucap peneliti seperti dikutip Mail Online.

Sumber: vivalog

Kaskuser yang baik selalu meninggalkan jejak. Saya tidak meminta agan susah susah komentar, cukup emoticon-Rate 5 Staratau yang baik ya kasih emoticon-Blue Guy Cendol (L) segar, hehehe
Diubah oleh mohfar 07-10-2013 03:25
0
1.8K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan